Sambut Kehadiran Koalisi Golkar-PAN-PPP, PKS: Banyak Poros Lebih Baik

Reporter

Dewi Nurita

Sabtu, 14 Mei 2022 14:27 WIB

Pipin Sopian, calon legislatif dari Partai Keadilan Sejahtera. Awal karier politiknya dimulai dari staf ahli DPR. Foto: Pipin Sopian

TEMPO.CO, Jakarta - Juru Bicara Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Pipin Sopian menyebut partainya menyambut baik kehadiran Koalisi Indonesia Bersatu--nama koalisi bentukan Partai Golkar, PPP, dan PAN.

"Kami menghormati inisiasi yang dilakukan oleh Golkar-PAN-PPP. Ini sebetulnya harapan baik, supaya nanti porosnya (Pilpres 2024) akan lebih banyak. Tidak hanya dua, tapi bisa tiga atau empat akan lebih baik ke depannya. Dan yang paling penting, supaya masyarakat tidak terbelah lagi seperti Pilpres 2019," ujar Pipin dalam diskusi yang digelar MNC Trijaya FM, Sabtu, 14 Mei 2022.

Kendati demikian, PKS belum memutuskan akan bergabung atau tidak di Koalisi Indonesia Bersatu. "Bagi kami, membangun koalisi itu butuh pertimbangan matang dan komunikasi intensif dengan mitra-mitra koalisi. Dan saya kira ini butuh waktu, tidak bisa sehari atau dua hari pertemuan," tuturnya.

Menurut Pipin, ada dua pertimbangan PKS dalam membangun koalisi, yakni kesamaan visi misi dan sosok calon presiden yang akan diusung. "Jadi kita ingin nanti koalisi ini tidak hanya kesamaan visi, tapi juga sosok capresnya yang kira-kira berpeluang menang karena target semua partai termasuk PKS adalah menang Pilpres dan menang Pileg," tuturnya.

Sejauh ini, kata Pipin, PKS masih berupaya membentuk Koalisi Nasionalis-Religius di Pilpres 2024.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO), Dedi Kurnia Syah, mengatakan bahwa Demokrat, NasDem, ataupun PKS berpeluang membentuk koalisi tersendiri. Mereka bisa menjadi poros ketiga selain poros PDIP-Gerindra dan Golkar-PPP-PAN. "Koalisi ini sedikit lebih baik dibanding koalisi Golkar karena porsi suara yang berimbang. Juga adanya tokoh potensial, yakni AHY,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Dia menilai koalisi partai politik ini juga cukup meminang tokoh di luar kader partai, misalnya NasDem menarik Anies Baswedan. Dengan begitu, ujar Dedi, koalisi ini bakal cukup kuat. Dedi juga melihat PKS tertarik pada kedekatan NasDem dengan Anies yang berpotensi diusung mereka. Meski PKS terafiliasi pada pemilih serupa dengan PAN dan PPP, mereka akan cenderung mandiri dalam memutuskan pilihan.

DEWI NURITA

Baca: Golkar - PAN - PPP Bentuk Koalisi, Demokrat Ogah Buru-buru Ikut

Berita terkait

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

33 menit lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

PAN Cabut Gugatan Sengketa Pileg dengan PPP di MK

53 menit lalu

PAN Cabut Gugatan Sengketa Pileg dengan PPP di MK

Keputusan PAN mencabut gugatan PHPU pileg dengan PPP di MK. Diketahui, permohonan tersebut telah ditandatangani Ketum PAN Zulkifli Hasan.

Baca Selengkapnya

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

4 jam lalu

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

PDIP dan PPP mengklaim ribuan suara pindah ke partai lain dalam sidang sengketa Pileg di MK hari ini.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

4 jam lalu

Bahlil Bersyukur Capres Penolak IKN Kalah Pilpres, Sindir Anies Baswedan?

Bahlil menyebut calon presiden yang menolak IKN sama dengan tidak setuju upaya mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia timur. Sindir Anies Baswedan?

Baca Selengkapnya

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

8 jam lalu

Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Sejumlah kalangan menilai DPR membutuhkan partai oposisi untuk mengawasi pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sidang Sengketa Pileg, PPP Sebut Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Tiga Dapil Sumut

8 jam lalu

Sidang Sengketa Pileg, PPP Sebut Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Tiga Dapil Sumut

PPP mengklaim adanya ribuan perpindahan suara ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III.

Baca Selengkapnya

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

8 jam lalu

Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?

Baca Selengkapnya

Pakar Bilang Bobby Nasution Berpeluang Diusung Golkar di Pilgub Sumut, Ini Alasannya

9 jam lalu

Pakar Bilang Bobby Nasution Berpeluang Diusung Golkar di Pilgub Sumut, Ini Alasannya

Pakar menilai dukungan internal Golkar untuk pencalonan Ijeck pada Pilgub Sumut cukup tinggi.

Baca Selengkapnya

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

12 jam lalu

Golkar Depok Umumkan Dokter Ririn Farabi A Rafiq Maju di Pilkada 2024

Ririn dianggap tokoh milenial muda yang dapat mewakili gender yang menjadi jumlah pemilih dominan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

22 jam lalu

Pilkada 2024, Golkar DIY Jaring 39 Bakal Calon Kepala Daerah

Partai Golkar DIY telah merampungkan penjaringan bakal calon kepala daerah untuk Pilkada 2024 di lima kabupaten/kota

Baca Selengkapnya