Narapidana Jember Mengidap HIV/AIDS

Reporter

Editor

Selasa, 30 Desember 2008 19:43 WIB

TEMPO Interaktif, Jember:Seorang narapidana Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Jember dinyatakan positif terkena HIV/AIDS. Narapidana itu berusia sekitar 35 tahun dan menjadi napi dalam kasus narkoba.

Berdasarkan informasi yang dihimpun TEMPO, laki-laki itu adalah residivis dalam kasus narkoba. Dia ditangkap tahun ini oleh tim Satuan narkoba Polres Jember tahun 2007 lalu. Dalam proses persidangan, majelis hakim PN Jember memvonisnya 3 tahun penjara.

Setelah divonis bersalah dalan kepemilikan narkoba, laki-laki itu berada di Lapas Kelas IIA Jember. Namun mulai Selasa (30/12) laki-laki itu sudah dipindahkan ke Lapas lain di Jawa Timur. Kepala Seksi Pembinaan Lapas Jember, Karno enggan menyebut Lapas tersebut. "Yang pasti tadi pagi (kemarin, red) sudah kami lepas ke Lapas lain karena di sini overload," kata Karno, Selasa (30/12).

Karno tidak mau menyebut Lapas itu dengan alasan menjaga rahasia napi tersebut. Pasalnya, hanya napi itu dan konselor HIV/AIDS yang boleh mengetahui status HIV/AIDS orang tersebut.

Namun Karno membenarkan napi itu memang positif terkena HIV/AIDS. Sebelum divonis 3 tahun, laki-laki itu juga pernah ditangkap dan dipenjara dalam kasus serupa. Bahkan ia secara khusus ditempatkan di Lapas khusus napi narkoba yakni Lapas Madiun. "Setelah "lulus" dari sana, dia kena lagi dalam kasus serupa," kata Karno.

Karno menambahkan, dari 717 tahanan dan napi yang saat ini ada di Lapas Jember hanya satu orang itu saja yang menjadi Orang Dengan HIV/AIDS. Diketahuinya status napi tersebut karena secara rutin, tahanan dan napi di Lapas tersebut diperiksa status HIV/AIDS-nya. Mahbub Djunaidy

Berita terkait

Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes Menurut Pakar

2 menit lalu

Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes Menurut Pakar

Olahraga seperti mengangkat beban dapat membantu penderita diabetes memperbaiki kondisi kesehatan dan mengurangi obat-obatan.

Baca Selengkapnya

Polda Sumut Pakai Teknologi BRIN untuk Menemukan Ladang Ganja

3 menit lalu

Polda Sumut Pakai Teknologi BRIN untuk Menemukan Ladang Ganja

Polda Sumut memanfaatkan tekonologi dari BRIN untuk melacak keberadaan ladang ganja.

Baca Selengkapnya

Usia Pensiun Diperpanjang di Draf Revisi UU Polri, IPW: Lewat 60 Tahun, Fisik dan Mental Sudah Menurun

9 menit lalu

Usia Pensiun Diperpanjang di Draf Revisi UU Polri, IPW: Lewat 60 Tahun, Fisik dan Mental Sudah Menurun

Indonesia Police Watch menanggapi soal revisi UU Polri yang tengah bergulir di DPR.

Baca Selengkapnya

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

9 menit lalu

8 Destinasi Wisata Ikonik yang Bergulat dengan Dampak Buruk Overtourism

Destinasi wisata populer di dunia mengalami overtourism dalam beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Pantauan Aktivitas Vulkanik, Daerah Bahaya Gunung Slamet Diperlebar Satu Kilometer

9 menit lalu

Pantauan Aktivitas Vulkanik, Daerah Bahaya Gunung Slamet Diperlebar Satu Kilometer

Rekomendasi dikeluarkan sekalipun status aktivitas Gunung Slamet tetap pada Level II alias Waspada, tidak berubah sejak Oktober lalu.

Baca Selengkapnya

Penghapusan Kelas Rawat Inap, BPJS Kesehatan akan Gandeng Asuransi Swasta

10 menit lalu

Penghapusan Kelas Rawat Inap, BPJS Kesehatan akan Gandeng Asuransi Swasta

Pembagian kelas rawat inap peserta BPJS Kesehatan dihapus. BPJS Kesehatan membuka kemungkinan kerja sama dengan asuransi swasta.

Baca Selengkapnya

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

11 menit lalu

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

RUU tersebut diperkirakan tidak akan menjadi undang-undang, tetapi lolosnya beleid itu di DPR AS menunjukkan kesenjangan pada tahun pemilu soal Israel

Baca Selengkapnya

Ogah Komentar soal Hanan Supangkat, Syahrul Yasin Limpo: Sudah ya, Doain Saya

16 menit lalu

Ogah Komentar soal Hanan Supangkat, Syahrul Yasin Limpo: Sudah ya, Doain Saya

Syahrul Yasin Limpo enggan berkomentar soal hubungannya dengan CEO PT Mulia Knitting Factory sekaligus Wabendum NasDem Hanan Supangkat.

Baca Selengkapnya

Benih Lobster Selundupan dari Bogor Dihargai Rp 200 Ribu - Rp 250 Ribu per Ekor

24 menit lalu

Benih Lobster Selundupan dari Bogor Dihargai Rp 200 Ribu - Rp 250 Ribu per Ekor

Berdasarkan pemeriksaan, tiga tersangka yang melakukan penyelundupan benih lobster baru satu kali menggunakan gudang di lokasi penangkapan.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

26 menit lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya