Greysia Polii/Apriyani Rahayu Tiba di Tanah Air

Kamis, 5 Agustus 2021 21:44 WIB

Menpora Zainudin Amali (tengah) memberikan sambutan disaksikan pebulutangkis ganda putri peraih medali emas Olimpiade Tokyo, Apriyani Rahayu (kanan) dan Greysia Polii (kiri) di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu, 4 Agustus 2021. ANTARA/Aditya Pradana Putra

INFO NASIONAL - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali menyambut kedatangan peraih medali emas ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu bersama rombongan atlet lainnya usai mengikuti Olimpiade Tokyo 2020 di VIP Terminal 3, Bandara Soekarno – Hatta, Jakarta, Kamis, 5 Agustus 2021 dini hari.

Selain, Greysia dan Apriyani, sejumlah atlet yang tiba pada kloter terakhir ini antara lain peraih perunggu tunggal putra cabang Bulutangkis, Anthony Sinisuka Ginting, peraih perunggu angkat besi Rahmat Erwin Abdullah.

Terlihat pula pelari Lalu Muhammad Zohri, Alvin Tehupeiory, lifter Nurul Akmal dan atlet menembak Vidya Rafika Toyyiba serta Chef de Mission, CdM, tim Indonesia Rosan P Roeslani, pelatih dan anggota NOC Indonesia.

Para patriot olahraga tersebut disambut dengan hangat Menpora bersama sejumlah petinggi organisasi olahraga yang hadir diantaranya Ketum KONI Pusat Marciano Norman, Ketum PBSI Agung Firman Sampurna, Waketum PABBSI Joko Pramono serta Ketua Harian PB Perbakin Siswanto.

Dalam sambutannya, Zainudin mewakili pemerintah mengucapkan selamat datang kembali di Tanah Air kepada para atlet, pelatih dan official kontingen Olimpiade Tokyo 2020.

Advertising
Advertising

Menpora juga menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi terhadap perjuangan yang telah dilakukan kontingen Indonesia dalam mengharumkan nama bangsa Indonesia di ajang tertinggi olahraga di dunia tersebut.

Dikatakannya, para anggota kontingan yang baru tiba tersebut akan menjalani masa karantina selama delapan hari sesuai protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19. Setelah dikarantina, Presiden Joko Widodo akan mengundang para atlet di Istana Negara.

“Insyallah Bapak Presiden akan menerima langsung kedatangan kontingen Indonesia di Istana. Nanti akan diinformasikan kepada CdM dan mudah-mudahan semuanya akan lancar, tidak ada kendala apapun,” harapnya.

Selanjutnya, Menpora akan segera melakukan pertemuan dengan NOC Indonesia, CdM dan pimpinan cabor untuk membahas persiapan Olimpiade Paris 2024 yang kualifikasinya akan segera bergulir.

“Tentu kita segera mempersiapkan diri menuju Olimpiade Paris tahun 2024 yang akan datang. Mudah-mudahan kita akan semakin baik dan juga harapan rakyat Indonesia atau ekspektasi dari publik akan bisa kita penuhi,” ujar Zainudin Amali. (*)

Berita terkait

Mas Dhito: Peluang ke Olimpiade Paris Tidak Mustahil

5 menit lalu

Mas Dhito: Peluang ke Olimpiade Paris Tidak Mustahil

Demi meraih tiket Olimpiade Paris, Indonesia harus berjuang lebih keras di laga perebutan juara 3.

Baca Selengkapnya

Legislator Minta Kapal Ikan Non-Tuna di Pelabuhan Benoa Segera Direlokasi

18 jam lalu

Legislator Minta Kapal Ikan Non-Tuna di Pelabuhan Benoa Segera Direlokasi

Komisi VI DPR dukung percepatan pembangunan Bali Maritime Tourism Hub

Baca Selengkapnya

BNPT Apresiasi Partisipasipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

19 jam lalu

BNPT Apresiasi Partisipasipan yang Aktif Melakukan Pencegahan Terorisme

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), berikan Sertifikat Penerapan Standar Minimum Pengamanan kepada 18 pengelola objek vital strategis dan transportasi di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

20 jam lalu

Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

Wikinara merupakan perusahaan network marketing terdaftar di Kementrian Perdagangan RI yang fokus dalam pemasaran produk nutrisi, kecantikan dan alat kesehatan.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

20 jam lalu

Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

Instruksi dan koordinasi dari satu pintu, yakni dari kantor Kemenkopolhukam, memastikan setiap pergerakan pasukan TNI-Polri hingga intelijen di lapangan termonitor dengan baik.

Baca Selengkapnya

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

21 jam lalu

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Badan Kepegawaian Negara sedang melakukan verifikasi dan validasi rincian formasi ASN yang sudah ditetapkan berdasarkan usulan dari seluruh instansi pusat dan daerah.

Baca Selengkapnya

Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

21 jam lalu

Pemkot Surabaya Raih Nilai 97 Persen Percepatan Pencegahan Korupsi

Nilai capaian MCP Pemkot Surabaya di atas nilai rata-rata Provinsi Jatim maupun nasional.

Baca Selengkapnya

Bupati Kotawaringin Timur Turunkan Tim Telusuri Pelabuhan Batu Bara di Luwuk Bunter

21 jam lalu

Bupati Kotawaringin Timur Turunkan Tim Telusuri Pelabuhan Batu Bara di Luwuk Bunter

Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menurunkan tim untuk menelusuri pelabuhan batu bara di Desa Luwuk Bunter, Kecamatan Cempaga yang diprotes warga.

Baca Selengkapnya

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

22 jam lalu

Program Electrifying Agriculture PLN, Mampu Tingkatkan Produktivitas Pertanian

Program Electrifying Agriculture (EA) dari PT PLN (Persero), terus memberikan dampak positif bagi pertanian di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Program JKN Bisa Layani Pengobatan dengan KTP

23 jam lalu

Program JKN Bisa Layani Pengobatan dengan KTP

Salah satu kemudahan yang diberikan saat ini adalah peserta JKN aktif dapat berobat hanya dengan menunjukan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang tertera di Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Baca Selengkapnya