Stafsus Minta UIN Malang Usut Peretas Pencoret Wajah Ma'ruf Amin

Reporter

Dewi Nurita

Editor

Amirullah

Kamis, 4 Juni 2020 17:18 WIB

Wakil Presiden Mar'uf Amin menggunakan hand sanitizer setelah berolahraga, di kediamannya, Jumat, 27 Maret 2020. Foto: Setwapres

TEMPO.CO, Jakarta - Staf Khusus Wakil Presiden, Masduki Baidlowi, meminta pihak penyelenggara Webinar Ekonomi Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Malang mengusut pelaku peretas acara diskusi via aplikasi Zoom yang digelar siang tadi. Dalam acara tersebut, wajah Wakil Presiden Ma'ruf Amin dicoret-coret saat rekaman pidatonya diputar.

"Saya minta pihak penyelenggara mencari tahu kenapa hal tersebut sampai terjadi. Saya berharap agar pihak UIN Malang bisa berkoordinasi dengan pihak keamanan (cyber) mengusut dan mencari tahu duduk perkara dari hal tersebut," ujar Masduki kepada wartawan, Kamis, 4 Juni 2020.

Acara Webinar yang diselenggarakan oleh UIN Malang ini bertema “Ekonomi Syariah di Indonesia: Kebijakan Strategis Menuju Era New Normal”. Selaku Guru Besar UIN Malang, Ma'ruf menjadi pembicara di acara tersebut.

Namun, ia tidak hadir secara langsung karena sedang mengikuti rapat terbatas dengan presiden, tapi rekaman pidatonya diputar. Di pertengahan pidato Ma'ruf tayang, tampilan Zoom diretas. Wajah Ma'ruf di layar zoom dicoret-coret dengan tinta merah bertuliskan 'Gak Ada'

Sontak para peserta webinar kaget. Sebagian besar mengira layar komputer pihak Istana Wapres sedang dimain-mainkan anak kecil. "Gimana nih komputer Istana Wapres dimain-mainin bocah. Jangan dicoret-coret dong layarnya," ujar salah satu peserta webinar via Zoom, Kamis, 4 Juni 2020.

Setelah wajah Ma'ruf dicoret-coret di layar, tampilan wajahnya hilang. Kemudian muncul layar hitam bertuliskan huruf-huruf tak teratur. Sekilas terbaca 'Mundur, Ok'. Cukup lama peretasan itu berlangsung, sekitar tujuh menit terakhir hingga Ma'ruf selesai menyampaikan pidatonya.

Zoombombing ini memang kerap terjadi. Zoombombing adalah bentuk ancaman pada para pengguna Zoom. Para peretas masuk lewat link yang disebarkan maupun celah keamanan yang ada.

Berita terkait

Wapres Ma'ruf Amin Optimistis Timnas U-23 Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Laga Playoff Olimpiade 2024

2 hari lalu

Wapres Ma'ruf Amin Optimistis Timnas U-23 Indonesia Bisa Kalahkan Guinea di Laga Playoff Olimpiade 2024

Wapres Ma'ruf Amin optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan timnas Guinea U-23 pada pertandingan playoff Olimpiade 2024.

Baca Selengkapnya

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

4 hari lalu

Komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin Usai Timnas Indonesia Dikalahkan Uzbekistan

Timnas Indonesia kalah melawan Uzbekistan dalam semifinal Piala Asia U-23 2024. Ini komentar Jokowi dan Ma'ruf Amin.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

6 hari lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

6 hari lalu

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menerima lawatan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah di Istana Wapres.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Temui Wapres, Bahas Mitigasi Dampak Geopolitik Timur Tengah

6 hari lalu

Sri Mulyani Temui Wapres, Bahas Mitigasi Dampak Geopolitik Timur Tengah

Menteri Keuangan Sri Mulyani menemui Wakil Presiden Maruf Amin untuk melaporkan hasil pertemuan IMF-World Bank Spring Meeting dan G20 yang saya hadiri di Washington DC. pekan lalu. Dalam pertemuan itu, Sri Mulyani pun membahas mitigasi dampak geopolitik di Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

10 hari lalu

Wapres Ma'ruf Amin Berharap Timnas Indonesia Tampil Konsisten di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Ma'ruf Amin berharap permainan Timnas Indonesia U-23 terus konsisten setelah mengalahkan Korea Selatan pada perempat final Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

10 hari lalu

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

Jokowi memastikan pemerintah mendukung proses peralihan pemerintahan ke Prabowo-Gibran dapat berjalan baik dan lancar.

Baca Selengkapnya

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

11 hari lalu

Sama-sama Bantu Presiden, Apa Beda Kedudukan Wakil Presiden dengan Menteri?

Dalam menjalankan tugas dan wewenangnya Presiden dibantu Wakil Presiden. Presiden juga dibantu para menteri. Lalu, apa bedanya Wapres dengan menteri?

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

11 hari lalu

Prabowo Bakal Bentuk Kementerian Baru, Demokrat: Itu Kebutuhan, Bukan Bagi-bagi Kue

Partai Demokrat menegaskan langkah Prabowo yang akan menempatkan orang berdasarkan kebutuhan itu bukan sebagai bentuk politik bagi-bagi kue.

Baca Selengkapnya

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

11 hari lalu

Hasil Persamuhan Gibran dan Ma'ruf Amin: Dari Saling Sinergi hingga Undangan ke Solo

Usai mengunjungi Ma'ruf Amin, Gibran mengaku mendapat wejangan ini. Selain itu, Gibran juga disebut mengundang Ma'ruf ke Solo. Ada apa?

Baca Selengkapnya