TEMPO.CO, Semarang - Sebanyak 46 tenaga medis di RSUP dr Kariadi Kota Semarang positif Covid-19. Beberapa di antaranya merupakan dokter spesialis di rumah sakit milik pemerintah tersebut.
Mereka kini menjalani isolasi di Hotel Kesambi Hijau. "Kemarin saya dihubungi Kepala Dinas Kesehatan untuk menyiapkan tempat isolasi dan sudah kami sediakan. Mereka semua sudah menjalani isolasi di tempat itu," kata Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada Kamis, 16 April 2020.
Dia menyebut, para pejuang yang tertular itu kini dalam kondisi baik. "Kalau saya lihat video yang beredar, mereka ceria dan semangat. Mereka dokter, pasti tahu kondisinya masing-masing secara medis," ujarnya.
Ganjar berpesan kepada seluruh rumah sakit di Jawa Tengah agar menerapkan protokol keamanan secara ketat. Dia mengklaim pasokan alat pelindung diri bagi tenaga medis di wilayahnya terjamin.
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan itu berharap, para tenaga medis yang dinyatakan positif Covid-19 segera pulih. "Kemarin ada yang minta vitamin, langsung kami kirimkan kepada mereka," ucapnya. "Kami akan berusaha menyiapkan hal yang terbaik bagi mereka."
Sebelumnya seorang perawat di RSUP dr Kariadi meninggal karena Covid-19. Dia telah dikebumikan di Pemakaman Keluarga RSUP dr Kariadi, Bergota, Kota
Semarang.