Mahasiswa Magang 3 Semester, Nadiem: Ibarat Berenang di Laut

Jumat, 24 Januari 2020 17:20 WIB

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim meluncurkan 4 kebijakan untuk perguruan tinggi di Gedung Kemendikbud, Jakarta, Jumat, 25 Januari 2020. TEMPO/Putri.

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim mengibaratkan program magang tiga semester dengan seperti belajar berenang di laut terbuka. Perumpamaan ini dia sampaikan saat meluncurkan 'Empat Kebijakan Merdeka Belajar Perguruan Tinggi' hari ini.

"Bayangkan semua mahasiswa S1 suatu hari harus berenang ke suatu pulau di laut terbuka," kata Nadiem mengawali perumpamaannya, Jumat, 25 Januari 2020.

Menurut Nadiem, saat ini 'perenang' Indonesia hanya dilatih dengan satu gaya saja. Mereka juga hanya berlatih di kolam renang yang aman dan tenang, tanpa ombak, arus, atau gangguan cuaca.

Satu gaya ini disebut Nadiem sebagai satu disiplin ilmu, sedangkan kolam renang yang aman adalah kampus. "Bagaimana pada saat nanti dia nyebur ke laut terbuka dia bisa survive (bertahan)," kata dia.

Nadiem mengatakan, itu sebabnya Kemendikbud ingin menerapkan sistem magang tiga semester bagi mahasiswa S1. Program ini akan memberikan kesempatan mahasiswa untuk belajar di luar program studinya selama tiga semester.

Advertising
Advertising

Dia beralasan, di zaman sekarang ini hampir tidak ada satu profesi pun yang hanya mengandalkan satu rumpun ilmu. Nadiem mencontohkan, seorang arsitek juga harus memahami sosiologi, seorang sutradara perlu memahami pemasaran, seorang insinyur mesti mengerti desain, dan lainnya.

"Semua profesi di dunia nyata membutuhkan kombinasi dari beberapa disiplin ilmu," ujar pendiri start-up Gojek ini.

Nadiem melanjutkan, dari tiga semester itu, perguruan tinggi wajib memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menghabiskan dua semester di luar kampus.

"Kita ingin mengubah program S1 itu adalah untuk dia belajar berbagai macam ilmu berenang. Dia belajar gaya katak, cara mengapung, berbagai ilmu berenang. Dan jangan hanya di kolam renang, karena kondisi laut sangat bervariatif," kata Nadiem.

Berita terkait

Hardiknas 2024, P2G Soroti Kebijakan Pendidikan Era Nadiem Makarim

5 menit lalu

Hardiknas 2024, P2G Soroti Kebijakan Pendidikan Era Nadiem Makarim

Mulai dari evaluasi Merdeka Belajar 26 episode hingga menagih janji Prabowo-Gibran, ini desakan dari P2G dalam Hardiknas 2024.

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024, JPPI Beberkan 8 Tantangan Program Merdeka Belajar

3 jam lalu

Hardiknas 2024, JPPI Beberkan 8 Tantangan Program Merdeka Belajar

Jaringan Pemantau Pendidikan Indonesia (JPPI) mendorong evaluasi program Merdeka Belajar dalam peringatan Hardiknas 2024.

Baca Selengkapnya

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

4 jam lalu

Berbeda dari Columbia, UC Berkeley Izinkan Mahasiswa Pro-Palestina Unjuk Rasa Damai

Protes mahasiswa pro-Palestina di Universitas California, Berkeley (UC Berkeley) berlangsung tanpa penangkapan oleh polisi.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Aksi Mahasiswa UGM Tuntut Transparansi, IPK 4,00 Hahasiswa Kedokteran Universitas Jember, 5 Penyakit Akibat Polusi Udara di Indonesia

5 jam lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Aksi Mahasiswa UGM Tuntut Transparansi, IPK 4,00 Hahasiswa Kedokteran Universitas Jember, 5 Penyakit Akibat Polusi Udara di Indonesia

Topik tentang mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut tranparansi biaya pendidikan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

5 jam lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Menteri Nadiem: Unair PTN Terbaik Pertama Sebagai Badan Hukum

19 jam lalu

Menteri Nadiem: Unair PTN Terbaik Pertama Sebagai Badan Hukum

Universitas Airlangga (Unair) meraih penghargaan terbaik pertama kategori Perguruan Tinggi Negeri Sebagai Badan Hukum dari Mendikbud-Ristek.

Baca Selengkapnya

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

19 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

21 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Sejarah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei dan Tema Peringatan di 2024

22 jam lalu

Sejarah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei dan Tema Peringatan di 2024

Hari Pendidikan Nasional menjadi salah satu hari bersejarah yang juga bertepatan dengan hari ulang tahun bapak pendidikan Ki Hajar Dewantara.

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024, Nadiem Makarim: Merdeka Belajar Munculkan Wajah Baru Pendidikan Indonesia

1 hari lalu

Hardiknas 2024, Nadiem Makarim: Merdeka Belajar Munculkan Wajah Baru Pendidikan Indonesia

Mendikbudristek Nadiem Makarim menyebut kini wajah baru pendidikan dan kebudayaan Indonesia sudah mulai terlihat berkat gerakan Merdeka Belajar.

Baca Selengkapnya