Jaksa dan Kasatreskrim Diperiksa di Kasus Bupati Indramayu

Selasa, 10 Desember 2019 13:17 WIB

Bupati Indramayu Supendi menjawab pertanyaan wartawan usai menjalani pemeriksaan di gedung KPK Jakarta, Rabu 16 Oktober 2019. KPK menetapkan Supendi serta tiga orang lainnya, yakni Kepala Dinas PUPR Kabupaten Indramayu Omarsyah, Kepala Bidang Jalan Dinas PUPR Wempy Triyono dan kontraktor Carsa sebagai tersangka dalam dugaan suap proyek Dinas PUPR Indramayu dengan mengamankan barang bukti Rp685 juta dan satu unit sepeda lipat. ANTARA FOTO/Nova Wahyudi

TEMPO.CO, Jakarta - KPK bakal memeriksa pejabat Polres Indramayu dan Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah dalam dugaan korupsi Bupati Indramayu Supendi.

"Diperiksa sebagai saksi untuk tersangka (Supendi)," kata juru bicara KPK Febri Diansyah hari ini, Selasa, 10 Desember 2019.

Febri masih merahasiakan waktu pemeriksaan dan kaitan kedua aparat hukum tadi dengan kasus Bupati Indramayu Supendi.

Aparat hukum yang dimaksud adalah Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Indramayu Ajun Komisaris Suseno Adi Wibowo dan Asisten Intelijen Kejati Kalimantan Tengah Abdillah.

KPK menyangka Supendi menerima duit Rp 200 juta dari seorang kontraktor bernama Carsa S.A. Uang tersebut diduga sogokan untuk mendapatkan proyek jalan di Indramayu.

Carsa juga menjadi tersangka pemberi suap.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Indramayu Omarsyah dan Kepala Bidang Jalan Dinas PUPR Wempy Triyono terseret sebagai tersangka.

Omarsyah diduga menerima Rp 350 juta dan sebuah sepeda seharga Rp 20 juta. Sedangkan Wempy diduga menerima Rp 560 juta dari Carsa.

KPK menduga sebagian uang yang diterima keduanya bermuara di Bupati Supendi. Empat tersangka kasus Bupati Indramayu tersebut ditangkap dalam operasi tangkap tangan pada 15 Oktober 2019.

Berita terkait

Pasang Surut Hubungan Bupati Indramayu Nina dan Wakil Bupati Lucky Hakim

18 Februari 2023

Pasang Surut Hubungan Bupati Indramayu Nina dan Wakil Bupati Lucky Hakim

Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim mengajukan pengunduran dirinya ke DPRD. Begini panas dingin hubungannya dengan Bupati Nina Agustina.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Kantor Bappeda Jawa Barat, Bawa Dokumen dan Bukti Elektronik

20 Maret 2021

KPK Geledah Kantor Bappeda Jawa Barat, Bawa Dokumen dan Bukti Elektronik

Penggeledahan oleh KPK merupakan pengembangan dari kegiatan tangkap tangan yang dilakukan terhadap Bupati Indramayu Supendi.

Baca Selengkapnya

KPK Kembangkan Penyidikan Kasus Anggaran Kabupaten Indramayu

19 Maret 2021

KPK Kembangkan Penyidikan Kasus Anggaran Kabupaten Indramayu

KPK menyidik dugaan korupsi penerimaan hadiah atau janji terkait bantuan keuangan dari Provinsi Jabar kepada Pemkab Indramayu.

Baca Selengkapnya

KPK Mencecar 4 Anggota DPRD Jabar Soal Aliran Duit Proyek di Indramayu

22 Desember 2020

KPK Mencecar 4 Anggota DPRD Jabar Soal Aliran Duit Proyek di Indramayu

KPK mencecar 4 Anggota DPRD Jawa Barat 2019-2024 dan seorang kepala dinas terkait dugaan aliran uang dalam kasus suap pengaturan proyek di Indramayu

Baca Selengkapnya

KPK Jebloskan Bupati Indramayu Nonaktif Supendi ke Bui

29 Juli 2020

KPK Jebloskan Bupati Indramayu Nonaktif Supendi ke Bui

Bupati Indramayu nonaktif Supendi akan menjalani hukuman di Lembaga Pemasyarakatan Sukamiskin selama 4 tahun 6 bulan penjara

Baca Selengkapnya

Sidang Suap Bupati Indramayu, Anggota DPRD Disebut Terima Upeti

30 Desember 2019

Sidang Suap Bupati Indramayu, Anggota DPRD Disebut Terima Upeti

Nama Abdul Rozaq diungkap dalam dakwaan kasus suap Bupati Indramayu dalam sidang di Pengadilan Negeri Tipikor Bandung, Senin, 30 Desember.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Rumah Dirut BPR Indramayu

10 Desember 2019

KPK Geledah Rumah Dirut BPR Indramayu

Penggeledahan dilakukan KPK terkait penyidikan kasus korupsi Bupati Indramayu Supendi.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah BPR dalam Kasus Korupsi Bupati Indramayu

10 Desember 2019

KPK Geledah BPR dalam Kasus Korupsi Bupati Indramayu

Dalam kasus Bupati Indramayu, penyidik KPK pun memeriksa 12 saksi dari Pemkab Indramayu di Kantor Polres Kota Cirebon.

Baca Selengkapnya

Bupati Indramayu Kena OTT KPK, Ridwan Kamil: Jadi Pemimpin Berat

16 Oktober 2019

Bupati Indramayu Kena OTT KPK, Ridwan Kamil: Jadi Pemimpin Berat

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, dirinya sudah mengingatkan Bupati Indramayu Supendi saat melantiknya.

Baca Selengkapnya

Mengintip Harta Bupati Indramayu yang Terkena OTT KPK

16 Oktober 2019

Mengintip Harta Bupati Indramayu yang Terkena OTT KPK

Bupati Indramayu yang terkena OTT KPK memiliki harta Rp 8 miliar.

Baca Selengkapnya