Canda Surya Paloh ke Wiranto: Suara Anda akan Lebih Bagus
Reporter
M Rosseno Aji
Editor
Syailendra Persada
Sabtu, 12 Oktober 2019 11:05 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menjenguk Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto, Jakarta, pada Sabtu, 12 Oktober 2019.
Paloh bercerita pertemuan itu diselingi senda gurau. "Saya bilang cobaan ini akan membuat suara anda lebih baik lagi kalau nyanyi nanti, kami tertawa," kata Paloh seusai menjenguk.
Wiranto pernah merilis album berjudul "Untukmu Indonesiaku" pada 2001. Album yang ia produseri sendiri itu berisi 12 tembang karya musisi tanah air.
Paloh mengatakan kondisi mantan Paglima TNI itu sudah berangsur pulih. Wiranto, kata Paloh, sudah bisa berbicara. "Menurut saya dalam waktu tak lama lagi beliau bisa pulih sepenuhnya," kata Paloh.
Paloh berkata Wiranto beruntung karena bisa mendapat penanganan medis tepat waktu. "Kalau terlambat sedikit saja dibawa kemari, saya pikir sejarah berbicara berbeda," tutur dia.
Wiranto dirawat di RSPAD setelah ditusuk oleh terduga teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD), Syahrial Alamsyah alias Abu Rara. Wiranto ditusuk saat berkunjung ke Pandeglang, Banten, 10 Oktober 2019. Akibat serangan itu, perut Wiranto mengalami luka tusuk.