Wapres JK Usulkan Kemenag Buat Daftar Tunggu Haji Nasional

Reporter

Vindry Florentin

Editor

Amirullah

Rabu, 12 Desember 2018 16:13 WIB

Wakil Presiden Jusuf Kalla yang juga Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) memberikan sambutan saat penutupan Rakernas Dewan Masjid Indonesia di Jakarta, Minggu, (25/11/2018). Rakernas yang berlangsung tiga hari ini ditutup oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla. ANTARA/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK mengusulkan agar antrean keberangkatan haji disusun secara nasional. Dia tak ingin lagi ada daftar tunggu per kabupaten.

Baca: JK Sebut Opsi Dialog dengan Gerakan Separatis Papua Tertutup

"Ini perlu dibicarakan bersama Menteri Agama supaya daftar tunggunya harus daftar tunggu nasional, jangan daftar tunggu kabupaten, karena ada yang (antreannya) kurang dari 15 tahun, tapi ada juga yang 40 tahun, jadi kurang adil," kata JK saat membuka rapat kerja Badan Pengelola Keuangan Haji di Kementerian Agama, Jakarta, Rabu, 12 Desember 2018.

JK mengatakan, calon jamaah haji saat ini harus menunggu sekitar 25 tahun untuk bisa ke tanah suci. Jika ingin berangkat lebih cepat, mereka harus membayar ratusan juta dengan menggunakan ONH Plus.

Baca: JK: Pusat Tak Pernah Ambil Kekayaan Papua

Advertising
Advertising

Dia mengingat pencukur rambut yang pernah menyampaikan keluhan kepadanya. "Pak, saya ini sudah setor tapi menurut rencana harus tunggu 20 tahun. Bagaimana saya sudah tua ini sudah tidak akan cukup, bagaimana caranya naik haji, tolong Pak," ujar JK menirukan ucapan pria itu.

Di Makassar, para calon jemaah haji memutuskan membuat Kartu Tanda Penduduk di Yogyakarta agar bisa berangkat haji lebih cepat. "Ambil KTP Yogyakarta, mendaftar di Yogyakarta, sehingga menunggu 15 tahun dibanding di Pare-Pare atau di Senkang 30 tahun," kata dia.

Kepala Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Anggito Abimanyu mengatakan saat ini terdapat 3,9 juta orang yang masuk dalam daftar tunggu haji. "Jumlahnya masih jauh di bawah jumlah penduduk wajib haji yang belum mendaftar yaitu 13 juta orang," ujarnya.

Berita terkait

Kemenag Uji Publik Data Tenaga Non-ASN untuk Seleksi CASN, Ini Tautannya

1 jam lalu

Kemenag Uji Publik Data Tenaga Non-ASN untuk Seleksi CASN, Ini Tautannya

Tautan uji publik tenaga non-ASN Kemenag.

Baca Selengkapnya

Hamas Minta Bantuan Jusuf Kalla untuk Mediasi dengan Israel

18 jam lalu

Hamas Minta Bantuan Jusuf Kalla untuk Mediasi dengan Israel

Hamas meminta bantuan dari Jusuf Kalla agar menjadi mediator guna mengakhiri perang dengan Israel.

Baca Selengkapnya

Kemenag Buka Uji Publik Data Tenaga Non ASN: Persiapan Seleksi CASN 2024

20 jam lalu

Kemenag Buka Uji Publik Data Tenaga Non ASN: Persiapan Seleksi CASN 2024

Kemenag melakukan uji publik terkait pemutakhiran data Tenaga Non Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk persiapan seleksi Calon ASN tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Kemenag Rilis Jadwal Pemberangkatan dan Pemulangan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei

1 hari lalu

Kemenag Rilis Jadwal Pemberangkatan dan Pemulangan Jemaah Haji, 22 Kloter Terbang 12 Mei

Kementerian Agama atau Kemenag hari ini merilis jadwal pemberangkatan dan pemulangan jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Waspada Penipuan Visa Non Haji, Kemenag: Kuota Haji Indonesia Sudah Penuh

1 hari lalu

Waspada Penipuan Visa Non Haji, Kemenag: Kuota Haji Indonesia Sudah Penuh

Kementerian Agama atau Kemenag mengimbau jemaah waspada terhadap tawaran visa non haji yang tidak resmi.

Baca Selengkapnya

Simak Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji 2024

1 hari lalu

Simak Jadwal Keberangkatan Jemaah Haji 2024

Jemaah haji dijadwalkan untuk mulai diberangkatkan secara bertahap mulai 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Haji 2024, Kuota Terbesar Sepanjang Sejarah hingga Gunakan Kartu Pintar

1 hari lalu

5 Fakta Haji 2024, Kuota Terbesar Sepanjang Sejarah hingga Gunakan Kartu Pintar

Gelombang pertama jamaah haji Indonesia akan berangkat pada Minggu 12 Mei 2024. Berikut fakta-fakta menarik haji 2024.

Baca Selengkapnya

Kemenag: 195.917 Visa Jemaah Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Mulai 12 Mei

2 hari lalu

Kemenag: 195.917 Visa Jemaah Haji Reguler Sudah Terbit, Keberangkatan Mulai 12 Mei

Total kuota jemaah haji Indonesia tahun ini adalah 241.000 orang.

Baca Selengkapnya

Kemenag Gelar Penyuluh Agama Islam Award 2024, Bisa Dapat Tunjangan Rp 25 Juta

4 hari lalu

Kemenag Gelar Penyuluh Agama Islam Award 2024, Bisa Dapat Tunjangan Rp 25 Juta

Kemenag akan menggelar penyuluh agama Islam Award 2024.

Baca Selengkapnya

Kemenag Luncurkan Gerakan Senam Haji Jaga Ketahanan Fisik Jemaah

8 hari lalu

Kemenag Luncurkan Gerakan Senam Haji Jaga Ketahanan Fisik Jemaah

Gerakan Senam Haji dikemas untuk menjaga kebugaran dan ketahanan fisik jemaah.

Baca Selengkapnya