Alasan Partai Berkarya Gelar Nonton Bareng Film G30SPKI

Reporter

Syafiul Hadi

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 28 September 2018 15:14 WIB

Siti Hediati Hariyadi berbicara dengan Jenderal (Purnawirawan) Gatot Nurmantyo dan Ketua Umum Partai Berkarya Tommy Soeharto saat menghadiri acara kongres Partai Berkarya di Bogor, Jawa Barat, 23 Juli 2018. REUTERS/Beawiharta

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Berkarya Badaruddin Andi Picunang mengatakan acara nonton bareng film Pengkhianatan G30SPKI oleh partainya bertujuan mengenang peristiwa pemberontakan PKI pada 1965. "Dalam peristiwa G30S/PKI, di mana tokoh pemberantasan pemberontak PKI itu ada Pak Harto," ujar Badaruddin melalui sambungan telepon kepada Tempo, Jumat, 28 September 2018.

Baca juga: Gatot Nurmantyo, Isu PKI Bangkit, dan Perintah Putar Film G30SPKI

Badaruddin mengatakan Soeharto, yang menjadi tokoh pemberantasan PKI, merupakan salah satu misi hadirnya Partai Berkarya. Menurut dia, Partai Berkarya merupakan perwujudan Pak Harto karena diisi oleh anak-anak presiden kedua RI tersebut. "Di mana ada Ketua Umum Pak Tommy Soeharto, dan hampir semua anak Pak Harto bergabung di Berkarya," katanya.

Menurut Badaruddin, acara nonton bareng film G30SPKI ini menjadi agenda tahunan Partai Berkarya. Sebab, kata dia, salah satu misi Berkarya adalah memberantas paham-paham kiri yang ingin menghancurkan keutuhan NKRI. "Film tersebut, walaupun sudah lawas, masih perlu diingatkan bagi kader," ucapnya.

Pada tahun ini, Partai Berkarya akan menggelar nonton bareng film G30SPKI di Pusat Perfilman Usmar Ismail, Kuningan, Jakarta. Pemutaran film nanti dilakukan tetap pada malam 30 September 2018.

Advertising
Advertising

Baca juga: Ditantang Gatot Nurmantyo Nobar Film G30SPKI, Ini Jawaban TNI AD

Badaruddin mengatakan kader-kader Berkarya di daerah juga diimbau menggelar nonton bareng. Sebab, kata dia, gedung perfilman Usmar Ismail tak akan cukup untuk menampung semua kader dari daerah. "Kalau kapasitas ruangan di situ cuma 500-an saja, jadi tak terlalu banyak yang hadir, karena memang kapasitas ruangannya sedikit," tuturnya.

Menurut Badaruddin, para kader Berkarya yang hadir dalam nobar merupakan kader calon anggota legislatif DPR. Dalam nonton bareng tersebut, Partai Berkarya juga akan menggelar pelepasan para kader yang mengikuti Pemilu 2019. "Kami akan melakukan pelepasan caleg-caleg DPR RI untuk ke dapil masing-masing," katanya.

Berita terkait

4 Prajurit Kostrad Gugur di Distrik Paro Nduga Papua, Ini Profil Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat

29 November 2023

4 Prajurit Kostrad Gugur di Distrik Paro Nduga Papua, Ini Profil Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat

Kostrad merupakan salah satu pasukan elit yang dimiliki TNI AD. Begini sejarah pasukan ini.

Baca Selengkapnya

Surat Cinta Bung Karno untuk Ratna Sari Dewi, Berikut Profil Istri Sukarno Bernama Asli Naoko Nemoto

20 November 2023

Surat Cinta Bung Karno untuk Ratna Sari Dewi, Berikut Profil Istri Sukarno Bernama Asli Naoko Nemoto

ANRI kumpulkan 300 arsip Sukarno, di antaranya surat cinta untuk Naoko Nemoto atau Ratna Sari Dewi. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Sejak Kapan Film Pengkhianatan G30S/PKI Tak Lagi Wajib Tayang dan Tonton?

30 September 2023

Sejak Kapan Film Pengkhianatan G30S/PKI Tak Lagi Wajib Tayang dan Tonton?

Film Pengkhianatan G30S/PKI pernah menjadi film wajib tayang dan tonton bagi siswa seluruh Indonesia. Sejak kapan tak lagi diwajibkan?

Baca Selengkapnya

Berikut Sikap Pemerintah Terhadap Korban Pasca G30S 1965

30 September 2023

Berikut Sikap Pemerintah Terhadap Korban Pasca G30S 1965

Begini sikap pemerintah terhadap korban pasca G30S 1965. Mahfud Md dan Menkumham Yasonna Laoly memberikan peluang repatriasi.

Baca Selengkapnya

Dokumen Gilchrist Versi Keterlibatan Intelijen Asing dalam Peristiwa G30S 1965

29 September 2023

Dokumen Gilchrist Versi Keterlibatan Intelijen Asing dalam Peristiwa G30S 1965

Berbagai versi muncul menjadi latar terjadinya peristiwa G30S yang masa orde disebut G30S/PKI. Salah satunya adanya dokumen Gilchrist. Apa isinya?

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak Politik Titiek Soeharto: dari Partai Golkar, Berkarya hingga Gerindra

15 Mei 2023

Rekam Jejak Politik Titiek Soeharto: dari Partai Golkar, Berkarya hingga Gerindra

Titiek Soeharto maju sebagai caleg DPR dari Partai Gerindra. Sebelumnya pernah bergabung dengan Golkar dan Partai Berkarya.

Baca Selengkapnya

Titiek Soeharto Kembali Maju Caleg DPR RI, Lewat Partai Gerindra

13 Mei 2023

Titiek Soeharto Kembali Maju Caleg DPR RI, Lewat Partai Gerindra

Titiek Soeharto bergabung dengan partai besutan mantan suaminya, Prabowo Subianto, Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya

Sidang Gugatan Partai Berkarya Soal Penundaan Pemilu Ditunda hingga Bulan Depan

17 April 2023

Sidang Gugatan Partai Berkarya Soal Penundaan Pemilu Ditunda hingga Bulan Depan

Sidang gugatan penundaan Pemilu 2024 oleh Partai Berkarya terhadap KPU di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada Senin, 17 April 2023 ditunda.

Baca Selengkapnya

Sidang Perdana Gugatan Partai Berkarya soal Permintaan Tunda Pemilu Digelar Hari Ini

17 April 2023

Sidang Perdana Gugatan Partai Berkarya soal Permintaan Tunda Pemilu Digelar Hari Ini

Dalam gugatannya, terdapat delapan petitum Partai Berkarya terhadap KPU.

Baca Selengkapnya

Susul Partai Prima, Partai Berkarya Ikut Gugat KPU ke PN Jakarta Pusat

7 April 2023

Susul Partai Prima, Partai Berkarya Ikut Gugat KPU ke PN Jakarta Pusat

Partai Berkarya juga meminta PN Jakarta Pusat memerintahkan KPU menghentikan tahapan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya