Wakil Presiden Jusuf Kalla temani Ustad Abdul Somad berjalan kaki menuju Masjid Agung Sunda Kelapa, Jakarta, 4 Februari 2018. Foto/Biro Pers Sekretariat Wakil Presiden
TEMPO.CO, Makassar-Ustad Abdul Somad dijadwalkan mengisi ceramah pada tabligh akbar di Lapangan Alun-alun Citra Mas, Pangkep, Sulawesi Selatan, Kamis, 6 September 2018. Kedatangan pendakwah yang tengah naik daun itu atas undangan Pemerintah Kabupaten Pangkep.
Kepala Kepolisian Resor Pangkep Ajun Komisaris Besar Tulus Sinaga mengatakan telah menyiapkan pengamanan menyambut kedatangan Abdul Somad. “Kami menurunkan 500 personel gabungan dari TNI dan Polri,” kata Tulus, Rabu, 5 September 2018.
Ia menjamin kedatangan Somad tak mendapat penolakan dari masyarakat. Sebab, kata dia, masyarakat di Pangkep dipastikan antusias mendengar ceramah Somad. “Pengamanan biasa aja kok, enggak ada riak-riak kayak di Jawa,” tuturnya.
Sebelumnya Abdul Somad mengaku mendapat intimidasi dan ancaman saat ingin menyampaikan tausyiah di beberapa daerah, seperti Jepara, Kudus, Grobogan, dan Semarang. Ia pun membatalkan pengajian di Solo, Boyolali, Jombang, Kediri dan Malang.
Pemerintah Kabupaten Pangkep menghadirkan Ustad Abdul Somad dalam tabligh akbar menjelang peringatan tahun baru Islam 1 Muharram yang jatuh pada 11 September 2018.
5 Fakta Guru Honorer Ditahan Polisi Karena Tak Sanggup Bayar Rp 50 Juta
13 hari lalu
5 Fakta Guru Honorer Ditahan Polisi Karena Tak Sanggup Bayar Rp 50 Juta
Guru honorer di Baito ditahan karena dilaporkan telah melakukakn dugaan penganiayaan terhadap muridnya. Suprioyani menolak adanya tuduhan tersebut dan sudah meminta maaf, namun tetap ditahan setelah tak sanggup membayar uang senilai Rp 50 juta.