Soal Video PSI, Partai Berkarya: Anak-anak Kecil Itu...

Selasa, 12 Juni 2018 16:16 WIB

Sekjen Partai Berkaya Priyo Budi Santoso menjawab pertanyaan media terkait keputusannya meninggalkan Partai Golkar di kantor Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Jakarta, 12 April 2018. Tempo/Imam Hamdi

TEMPO.CO, Yogyakarta - Partai Berkarya geram pasca Partai Solidaritas Indonesia atau PSI yang menayangkan video dugaan pelanggaran hak asasi manusia (HAM) yang terjadi di masa Orde Baru semasa Presiden Soeharto menjabat.

"Kebaikan di jaman Pak Harto, jangan di-nothing-kan, dihina, dicerca oleh anak-anak kecil itu," ujar Sekretaris Jenderal Partai Berkarya, Priyo Budi Santoso di sela rapat konsolidasi Partai Berkarya di Museum HM Soeharto Kemusuk Bantul Yogyakarta Senin sore 11 Juni 2018.

Baca juga: Priyo Budi: Bakal Ada Bedol Desa dari Golkar ke Partai Berkarya

Priyo menutukan, kegeraman Partai Berkarya atas video yang telah viral itu terlebih karena kontennya membandingkan masa pemerintahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi dengan masa Soeharto.

"Video itu memuja-muji putra putri Pak Jokowi, dengan cara menista putra putri Pak Harto," ujar Priyo.

Advertising
Advertising

Priyo pun curiga motif pembuatan video itu dan aktor di belakangnya. "Pertanyaannya, apakah video seperti ini direstui Pak Jokowi, apakah kampanye seperti ini yang mereka halalkan? Kami ngga terima, coba lihat video PSI itu," ujar eks politikus Partai Golkar itu.

Baca juga: Priyo Budi: Di Mata Partai Berkarya, Soeharto Layaknya Bung Karno

Priyo menyayangkan jika pembuatan video itu memang jadi cara pendukung Jokowi memoles citra presiden yang diusungnya.

"Kalau caranya memoles citra presidennya memang dengan seperti itu, kami akan serang balik," ujarnya.

Namun Priyo menegaskan saat ini belum ada rencana hukum Partai Berkarya untuk memproses video PSI itu. Pihaknya masih tahap memperingatkan.

Baca juga: Priyo: Politikus akan Pindah ke Partai Berkarya, Asalnya dari...

"Soalnya selama ini kami juga tak pernah menyerang PSI, apakah partai itu bikinan penguasa, apakah di belakangnya ada cukong-cukong besar, itu haknya dan kami nggak utak utik," ujarnya.

Sebelumnya PSI menayangkan video peringatan 20 tahun reformasi dengan tanda pagar #Mei98JanganLagi. Video itu memuat dugaan pelanggaran HAM, penculikan aktivis, korupsi, dan pengekangan kebebasan pers selama masa Presiden Soeharto.

Berita terkait

Relawan Daftarkan Kaesang Ikut Pilkada Kota Bekasi Lewat PKB

5 jam lalu

Relawan Daftarkan Kaesang Ikut Pilkada Kota Bekasi Lewat PKB

Relawan Nasional Pro Prabowo - Gibran (Pa-Gi) mendorong Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep maju dalam pemilihan Kepala Daerah Kota Bekasi 2024.

Baca Selengkapnya

Akui Jalin Komunikasi Dengan PDIP, Khofifah: Relatif, Belum Pasti Mendukung

10 jam lalu

Akui Jalin Komunikasi Dengan PDIP, Khofifah: Relatif, Belum Pasti Mendukung

Khofifah menaakui menjalin komunikasi dengan PDIP. Namun ia mengatakan, belum pasti partai itu memberikan rekomendasi dukungan.

Baca Selengkapnya

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

3 hari lalu

PSI Sebut Nama Jokowi Jadi Rebutan usai Tak Dianggap PDIP

Ketua DPP PSI, Andre Vincent Wenas, mengatakan nama Presiden Jokowi menjadi rebutan di luar PDIP. PSI pun mengklaim partainya adalah partai Jokowi.

Baca Selengkapnya

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

4 hari lalu

PSI Tuding Suaranya di Dapil Nias Selatan 5 untuk Kursi DPRD Berpindah ke Gerindra

PSI menduga suara partainya dalam pemilihan legislatif DPRD Nias Selatan, Sumatera Utara berpindah ke Partai Gerindra.

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

4 hari lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

5 hari lalu

Respons Ketua DPW PSI Jawa Tengah soal Mosi Tidak Percaya dari 25 DPD

Disebutkan 25 DPD PSI di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya kepada DPW PSI Jawa Tengah. Begini respons ketua DPW PSI.

Baca Selengkapnya

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

6 hari lalu

25 DPD PSI di Jawa Tengah Layangkan Mosi Tidak Percaya, Desak DPP Copot Ketua DPW

25 DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari sejumlah kota/kabupaten di Jawa Tengah melayangkan mosi tidak percaya terhadap DPW PSI Jawa Tengah

Baca Selengkapnya

PDIP Minta Suara PSI di Papua Tengah Jadi Nol, Hakim Guntur Hamzah: Tunjukkan Buktinya

7 hari lalu

PDIP Minta Suara PSI di Papua Tengah Jadi Nol, Hakim Guntur Hamzah: Tunjukkan Buktinya

Hakim MK Guntur Hamzah menyoroti petitum atau permohonan PDIP yang ingin menjadikan perolehan suara PSI di DPRD Provinsi Papua Tengah menjadi nol.

Baca Selengkapnya

PDIP Minta Perolehan Suara PSI dan Demokrat di DPRD Papua Tengah Dinihilkan

7 hari lalu

PDIP Minta Perolehan Suara PSI dan Demokrat di DPRD Papua Tengah Dinihilkan

PDIP meminta kepada MK agar perolehan suara PSI dan Partai Demokrat dalam pemilihan DPRD Provinsi Papua Tengah dijadikan nol.

Baca Selengkapnya

MK Tukar Posisi Anwar Usman di Pleno jika PSI Jadi Pihak Terkait PHPU Pileg

7 hari lalu

MK Tukar Posisi Anwar Usman di Pleno jika PSI Jadi Pihak Terkait PHPU Pileg

MK akan mengganti Anwar Usman dengan hakim konstitusi lain apabila ada panel sengketa pemilu yang berkaitan dengan PSI

Baca Selengkapnya