PKPI Lolos Pemilu 2019, AM Hendropriyono Mundur dari Ketua Umum

Reporter

Caesar Akbar

Editor

Juli Hantoro

Jumat, 13 April 2018 13:10 WIB

Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia Hendropriyono dan Sekretaris Jenderal PKPI Imam Anshori dalam penetapan peserta dan nomor urut peserta Pemilu 2019 di Gedung KPU, Jakarta, 13 April 2018. Tempo/Caesar Akbar

TEMPO.CO, Jakarta - Abdullah Mahmud Hendropriyono memutuskan berhenti dari jabatannya sebagai Ketua Umum Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia atau PKPI. Usia menjadi alasan bagi bekas Kepala Badan Intelijen Negara itu untuk menanggalkan posisinya.

"Karena bulan depan usia saya 73 dan mau 74, enough is enough. Kalau tidak mau berhenti juga nanti diberhentikan oleh Tuhan," kata Hendropriyono saat memberikan sambutan dalam penetapan PKPI sebagai peserta Pemilu 2019 di Gedung KPU, Jakarta, Jumat, 13 April 2018.

Dia menegaskan pengunduran dirinya lantaran menurutnya masih banyak pihak di dalam partai bentukan Edy Sudrajat itu, yang menginginkan ia terus menahkodai PKPI. Atas keputusannya, Hendropriyono segera menggelar kongres luar biasa PKPI.

Baca juga: PKPI Jadi Peserta Pemilu 2019, Wapres JK Ucapkan Selamat

"Saya pribadi sudah merasa cukup untuk mengabdi di belantika politik nasional," ujar dia. Selain pernah menjabat kepala BIN, dia pernah menjabat Sekretaris Pengendalian Operasional Pembangunan Republik Indonesia pada tahun 1996-1998, Menteri Transmigrasi dan Pemukiman Perambah Hutan (PPH) dalam Kabinet Pembangunan VII, dan menjabat sebagai Menteri Transmigrasi dan PPH dalam Kabinet Reformasi Pembangunan yang kemudian merangkap sebagai Menteri Tenaga Kerja ad-interim.

Advertising
Advertising

Menurut Hendropriyono, di akhir karier politiknya, dia juga telah berhasil mengantarkan partainya lolos sebagai peserta Pemilu 2019 setelah sebelumnya diputus tak lolos oleh KPU. "Saya sudah bawa kalian semua, kita sudah sampai pada satu gerbang pintu melangkah dengan lebih sempurna," ujarnya pada para pengurus partai yang datang di lokasi.

KPU resmi menetapkan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia sebagai peserta Pemilihan Umum 2019 pada hari ini, Jumat, 13 April 2018. PKPI menjadi partai ke-20 yang dinyatakan menjadi peserta Pemilu 2019.

Baca juga: Alasan Hendropriyono, PKPI Dukung Jokowi Maju ke Pilpres 2019

Penetapan ini dihadiri oleh Ketua Umum dan sejumlah pengurus PKPI. Sang ketua, AM Hendropriyono hadir mengenakan jas berwarna merah dengan kemeja putih dan celana hitam. Dalam penetapan itu, hadir para pengurus PKPI. Di luar gedung, para pendukung juga hadir dengan pakaian berwarna merah. Mereka membawa atribut PKPI serta foto para pendiri partai, salah satunya bekas Wakil Presiden Try Sutrisno.

KPU memutuskan untuk melaksanakan putusan PTUN yang mengabulkan gugatan PKPI yang meloloskannya sebagai peserta pemilu 2019. KPU menggelar rapat pleno terbuka untuk menetapkan PKPI sebagai peserta pemilu 2019 dan dilanjutkan dengan penetapan nomor urut parpol.

PTUN mengabulkan gugatan partai bentukan Edy Sudrajat tersebut pada Rabu, 11 April 2018. Melalui putusan tersebut, keputusan pembatalan PKPI menjadi peserta pemilu karena tidak memenuhi syarat sudah tidak berlaku. Dengan demikian KPU, akan mencabut keputusan terkait dengan pembatalan PKPI menjadi peserta pemilu.

Berita terkait

Disebut Ada di Belakang Al Zaytun, Ini Bantahan Para Jenderal

11 Juli 2023

Disebut Ada di Belakang Al Zaytun, Ini Bantahan Para Jenderal

Tiga jenderal disebut berada di belakang Al Zaytun. Ketiganya pun membantah hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Pangkat Letkol Trituler Dipersoalkan, Deddy Corbuzier Janji Tak akan Ambil Gajinya

14 Desember 2022

Pangkat Letkol Trituler Dipersoalkan, Deddy Corbuzier Janji Tak akan Ambil Gajinya

Deddy Corbuzier akhirnya menanggapi sentilan berbagai pihak yang mempertanyakan pemberian pangkat letkol tituler dari Kementerian Pertahanan.

Baca Selengkapnya

Bulan Depan Panglima TNI Andika Perkasa Pensiun, Ini Profil Menantu AM Hendropriyono

19 November 2022

Bulan Depan Panglima TNI Andika Perkasa Pensiun, Ini Profil Menantu AM Hendropriyono

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa bulan depan pensiun. Berikut beberapa fakta menantu AM Hendropriyono ini. Setelah pensiun ke mana?

Baca Selengkapnya

SBY Jenguk Hendropriyono di RSPAD

29 April 2022

SBY Jenguk Hendropriyono di RSPAD

Kondisi Hendropriyono sudah semakin membaik ketika SBY menjenguk.

Baca Selengkapnya

Soal LHKPN Andika Perkasa, Anggota DPR: Wajar Menantu Orang Kaya

4 November 2021

Soal LHKPN Andika Perkasa, Anggota DPR: Wajar Menantu Orang Kaya

Anggota Komisi I DPR Syaifullah Tamliha menilai besarnya nilai LHKPN Jenderal Andika Perkasa merupakan hal wajar.

Baca Selengkapnya

Andika Perkasa Calon Panglima TNI, Ada Peran Hendropriyono Lobi Jokowi?

4 November 2021

Andika Perkasa Calon Panglima TNI, Ada Peran Hendropriyono Lobi Jokowi?

Jokowi menunjuk Andika Perkasa sebagai calon tunggal Panglima TNI. Andika adalah menantu Hendropriyono.

Baca Selengkapnya

Dihujat karena Video Tutup Kuping, Diaz Hendropriyono: Habib Luthfi Suka Musik

15 September 2021

Dihujat karena Video Tutup Kuping, Diaz Hendropriyono: Habib Luthfi Suka Musik

Diaz Hendropriyono diduga berupaya meredam kemarahan netizen yang kesal pada unggahannya sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Sindir Santri Tutup Telinga saat Diputar Musik, Deddy Corbuzier Panen Hujatan

15 September 2021

Sindir Santri Tutup Telinga saat Diputar Musik, Deddy Corbuzier Panen Hujatan

Deddy Corbuzier membalas unggahan Diaz Hendropriyono yang menyindir perilaku para santri yang menutup mereka saat musik diputarkan.

Baca Selengkapnya

Resmi Gabung NasDem, Begini Kiprah Politik Eks Kepala BIN Sutiyoso

17 Juni 2021

Resmi Gabung NasDem, Begini Kiprah Politik Eks Kepala BIN Sutiyoso

Mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso resmi bergabung dengan Partai NasDem dan menempati posisi anggota Dewan Pertimbangan

Baca Selengkapnya

Terpopuler Nasional: Bursa Calon Panglima TNI dan Terduga Teroris Riau

15 Juni 2021

Terpopuler Nasional: Bursa Calon Panglima TNI dan Terduga Teroris Riau

Peneliti ISESS menilai akan sulit bagi KSAD Jenderal Andika Perkasa menjadi Panglima TNI jika harus menunggu Marsekal Hadi Tjahjanto pensiun.

Baca Selengkapnya