Di Temu Kangen Aktivis, Anies Baswedan Didukung Maju Pilpres 2019

Sabtu, 3 Maret 2018 10:26 WIB

Presiden Jokowi berbincang dengan Gubernur DKI Anies Baswedan, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dan Menpora Imam Nahrawi saat meninjau Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, 26 Februari 2018. TEMPO/Fakhri Hermansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri acara Temu Kangen Aktivis Pergerakan Mahasiswa era 80-90 di Galeri Cipta 2 Taman Ismail Marzuki (TIM) Jumat malam, 2 Maret 2018. Di acara itu, namanya beberapa kali diteriakkan sejumlah aktivis untuk maju pada Pilpres 2019.

Salah satu teriakan untuk maju muncul saat Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Ferry Juliantono, bicara di panggung. Dia salah seorang aktivis yang memberi pidato dalam forum tersebut.

Baca juga: Anies Baswedan Hadiri Temu Kangen Eks Aktivis Mahasiswa

Ferry berbicara mengenai perjuangan para aktivis di Indonesia yang belum selesai. Salah satunya karena ketimpangan yang mereka perjuangkan untuk dihilangkan masih terjadi hingga saat ini. Dia mengatakan, para aktivis harus menyelesaikan perjuangan tersebut.

"Yang paling mungkin di antara kami adalah beliau (Anies Baswedan) dan kami semua dukung," kata dia di Galeri Cipta II, Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Jumat malam, 2 Maret 2018.

"Saya punya harapan besar. Mas Anies, Gubernur Indonesia, langkahnya tinggal sedikit lagi," kata Ferry.

Ditemui usai acara, Ferry menuturkan Gerindra belum memutuskan akan mengusung Anies Baswedan. Dia mengatakan partainya ingin Anies menyelesaikan program dulu program yang sudah dijanjikan.

"Dan menurut saya hari-hari ini adalah hari-hari Pak Anies untuk menyelesaikan pekerjaannya di Jakarta. Mungkin setelah itu terserah beliau. Kalau punya keinginan dan partai-partai ada yang mendukung juga kenapa enggak," katanya.

Namun dia mengatakan hingga saat ini Gerindra tetap ingin mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2019. Deklarasi resmi dukungan untuk Prabowo masih menunggu rapat kerja nasional partai dan pernyataan kesanggupan dari Prabowo sendiri.

Ditemui di lokasi yang sama, Ketua DPD Gerindra Banten Desmon J Mahesa menyebutkan partainya masih belum mengusung Anies maju di pemilihan presiden. "Tapi Anies adalah salah satu kader terbaik kami. Dia bagian dari agenda penting Gerindra," ujarnya. Partainya kini sedang melihat peta politik ke depan hingga Agustus sebelum mendeklarasikan calon pemimpin yang akan mereka usung.

Sementara Anies Baswedan saat dikonfirmasi soal dukungan aktivis untuknya, tak banyak berkomentar. "Saya ngurus Jakarta saja. Sudah ada Pak Jokowi, Pak Prabowo. Saya bagian Jakarta saja," katanya.

Berita terkait

Tom Lembong Ditahan Kejagung, Rencana Anies Mau Pamer Tempat Favorit di Jogja Buyar

3 hari lalu

Tom Lembong Ditahan Kejagung, Rencana Anies Mau Pamer Tempat Favorit di Jogja Buyar

Sebelum Tom Lembong ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan Kejaksaan Agung, Anies berencana memamerkan tempat favoritnya di Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Bertemu Jokowi di Tengah Elektabilitas yang Stagnan, Analis: Blunder

3 hari lalu

Ridwan Kamil Bertemu Jokowi di Tengah Elektabilitas yang Stagnan, Analis: Blunder

Langkah Ridwan Kamil bertemu dengan Jokowi di tengah elektabilitasnya yang cenderung stagnan dinilai malah blunder. Jakarta bukan basis Jokowi.

Baca Selengkapnya

Roller Coaster Perjalanan Tom Lembong, Dari Era Jokowi Hingga Ditetapkan Tersangka

4 hari lalu

Roller Coaster Perjalanan Tom Lembong, Dari Era Jokowi Hingga Ditetapkan Tersangka

Kejaksaan Agung menangkap Tom Lembong atas dugaan kasus ikorupsi impor gula , ini perjalanan karirnya di pemerintahan.

Baca Selengkapnya

DPR Beri Lampu Hijau Mendikdasmen Abdul Mu'ti Terapkan UN Lagi, Sudah 8 Kali Ujian Nasional Ganti Nama

5 hari lalu

DPR Beri Lampu Hijau Mendikdasmen Abdul Mu'ti Terapkan UN Lagi, Sudah 8 Kali Ujian Nasional Ganti Nama

DPR beri kesempatan pembahasan lebih lanjut soal rencana Mendikdasmen Abdul Mu'ti menerapkan kembali kebijakan ujian nasional.

Baca Selengkapnya

Bahlil Turut Prihatin Tom Lembong Jadi Tersangka Impor Gula

5 hari lalu

Bahlil Turut Prihatin Tom Lembong Jadi Tersangka Impor Gula

Soal kasus Tom Lembong, Bahlil mengatakan semua pihak harus percaya kepada aparatur negara dan proses hukum yang baik.

Baca Selengkapnya

Respons Anies Baswedan dan Cak Imin Soal Penetapan Tom Lembong Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula

5 hari lalu

Respons Anies Baswedan dan Cak Imin Soal Penetapan Tom Lembong Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula

Tom Lembong pernah menjadi Co-Captain Tim Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024. Begini respons Anies dan Cak Imin,

Baca Selengkapnya

Ditetapkan Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula, Ini Rekam Jejak Tom Lembong

6 hari lalu

Ditetapkan Sebagai Tersangka Dugaan Korupsi Impor Gula, Ini Rekam Jejak Tom Lembong

Tom Lembong pernah menjadi menteri dan penulis pidato Jokowi, kemudian sebagai tim pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar saat Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Beberapa Sikap Kritis Tom Lembong Terhadap Pemerintahan Jokowi, Kini Kejagung Tetapkan Jadi Tersangka Impor Gula

6 hari lalu

Beberapa Sikap Kritis Tom Lembong Terhadap Pemerintahan Jokowi, Kini Kejagung Tetapkan Jadi Tersangka Impor Gula

Mantan Menteri Perdagangan Tom Lembong jadi tersangka korupsi gula impor. Co-Captain Anies Baswedan-Cak Imin di Pilpres 2024 kerap bersikap kritis.

Baca Selengkapnya

Tom Lembong Jadi Tersangka, Ini Kata Anies, Muhaimin dan Kejaksaan Agung

6 hari lalu

Tom Lembong Jadi Tersangka, Ini Kata Anies, Muhaimin dan Kejaksaan Agung

Kejaksaan Agung menegaskan bahwa penetapan Tom Lembong sebagai tersangka dalam perkara dugaan korupsi impor gula tak unsur politis.

Baca Selengkapnya

Ragam Respons Orang Terdekat Usai Tom Lembong Dijadikan Tersangka

6 hari lalu

Ragam Respons Orang Terdekat Usai Tom Lembong Dijadikan Tersangka

Kejagung menduga Tom Lembong terlibat dalam pemberian izin importir gula kristal mentah sebanyak 105 ribu ton.

Baca Selengkapnya