MUI Jawa Barat Minta Kiai Tak Takut terhadap Isu Teror Orang Gila

Rabu, 21 Februari 2018 19:52 WIB

Sejumlah santri berjaga di depan pintu masuk Ponpes Al Falah II Kecamatan Ploso, Kabupaten Kediri, Rabu dini hari, 20 Februari 2018. Pondok ini sempat disatroni orang tak dikenal yang diduga hendak menyerang pemimpin pesantren. TEMPO/ Hari Tri Wasono

TEMPO.CO, Bandung - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat Rachmat Syafei meminta ulama dan kiai tidak takut terhadap isu penyerangan ulama oleh orang gila.

"Kami itu jangan takut. Harus berani. Waspada saja," katanya seusai deklarasi anti-politik uang dan politisasi suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) di Bandung, Rabu, 21 Februari 2018.

Baca juga: Tangani Serangan Pemuka Agama, Polri Kirim Satgas ke Tiga Polda

Rachmat mengatakan, bila ustad khawatir dengan keselamatannya gara-gara isu tersebut, yang terjadi mereka malah akan jatuh dalam permainan orang.

"Kalau misalkan ustad takut, itu kena permainan orang. Kenapa harus takut?" ujarnya. "Saya berani mengatakan jangan sampai kena permainan orang. Orang itu siapa? Ya, permainan yang main saja, yang seperti ini. Itu saja," ucapnya tanpa merinci lebih lanjut soal permainan yang dimaksud.

Advertising
Advertising

Rachmat khawatir isu ini malah bisa membenturkan sesama umat Islam. Karena itu, dia meminta masyarakat tidak usah khawatir, misalnya menjadi takut ke masjid.

Baca juga: Pagar Nusa Jaga Keamanan Kiai dari Teror Orang Gila

Dia menambahkan, tidak semua isu soal penyerangan ulama itu benar. Bahkan, kata Rachmat, lebih banyak hoax yang beredar. "Mungkin dari tujuh laporan, hanya satu yang benar. Setelah diperiksa, enggak ada apa-apa," tuturnya.

Rachmat meminta pihak kepolisian menelusuri isu penyerangan terhadap ulama. Misalkan pelakunya dianggap gila, kata dia, polisi harus mengusut tuntas siapa yang menyebabkan gila. "Jangan sampai disebut gila, selesai. Enggak bisa begitu," katanya.

Berita terkait

Kapolri Sebut Sejumlah Kasus Serangan Tokoh Agama Rekayasa

14 Maret 2018

Kapolri Sebut Sejumlah Kasus Serangan Tokoh Agama Rekayasa

Kapolri menuturkan dari 47 kasus penyerangan tokoh agama yang dilaporkan ke polisi, hanya lima kasus yang terindikasi telah terjadi tindak pidana.

Baca Selengkapnya

Laporan Palsu, Pengusutan Laporan Teror Kiai Ploso Dihentikan

28 Februari 2018

Laporan Palsu, Pengusutan Laporan Teror Kiai Ploso Dihentikan

Riyantono menuding Aziz sebagai kaki tangan lelaki yang dilaporkan akan menyerang kiai. Aziz ternyata hanya orang yang kemampuan berpikir lemah.

Baca Selengkapnya

Kodam III Bantah Babinsa Terlibat Hoax Serangan ke Tokoh Agama

26 Februari 2018

Kodam III Bantah Babinsa Terlibat Hoax Serangan ke Tokoh Agama

Kodam III Siliwangi membantah ada anggota Babinsa yang menyebarkan hoax terkait dengan serangan ke tokoh agama oleh orang gila dan kebangkitan PKI.

Baca Selengkapnya

Hoax Ulama Diserang Orang Gila, Belasan Tersangka Wajib Lapor

25 Februari 2018

Hoax Ulama Diserang Orang Gila, Belasan Tersangka Wajib Lapor

Kepada penyidik, tersangka dengan akun KI Ireng Maulana di FB dan IG mengatakan menyebarkan hoax untuk iseng. "Iseng, Pak. Peringatan buat anak-anak."

Baca Selengkapnya

Komnas HAM Ikut Memantau Kasus Serangan ke Tokoh Agama

22 Februari 2018

Komnas HAM Ikut Memantau Kasus Serangan ke Tokoh Agama

Komnas HAM ikut memantau kasus serangan ke tokoh agama yang sedang marak belakangan ini. Kalau ada indikasi pelanggaran, akan dibuat Tim

Baca Selengkapnya

Polri Kantongi Nama Penyebar Hoax Soal Serangan ke Tokoh Agama

22 Februari 2018

Polri Kantongi Nama Penyebar Hoax Soal Serangan ke Tokoh Agama

Ada sejumlah nama akun yang diduga Polisi terkait penyebaran Hoax soal Serangan ke Tokoh Agama.

Baca Selengkapnya

Serangan ke Tokoh Agama, Gatot Nurmantyo: TNI/Polri Jaga Ulama

22 Februari 2018

Serangan ke Tokoh Agama, Gatot Nurmantyo: TNI/Polri Jaga Ulama

Mantan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengimbau TNI/Polri menjaga para ulama dan para pemuka agama yang lain menyusul serangan ke mereka.

Baca Selengkapnya

Jokowi Minta Polisi Cegah Penyerangan terhadap Tokoh Agama

21 Februari 2018

Jokowi Minta Polisi Cegah Penyerangan terhadap Tokoh Agama

Jokowi meminta kasus penyerangan terhadap tokoh agama dituntaskan.

Baca Selengkapnya

Kapolri Perintahkan Beri Perlindungan ke Ulama dan Tokoh Agama

21 Februari 2018

Kapolri Perintahkan Beri Perlindungan ke Ulama dan Tokoh Agama

Para ulama dari berbagai organisasi kemasyarakatan meminta segera diambil kesimpulan atas kasus-kasus kekerasan yang menimpa tokoh agama.

Baca Selengkapnya

Pagar Nusa Jaga Keamanan Kiai dari Teror Orang Gila

21 Februari 2018

Pagar Nusa Jaga Keamanan Kiai dari Teror Orang Gila

Ancaman teror orang gila diminta tak dikaitkan dengan isu kebangkitan PKI.

Baca Selengkapnya