Klaim Dukungan 32 DPD, Oesman Sapta: Saya Tak Sebut Saya Menang

Reporter

M Taufiq

Rabu, 17 Januari 2018 17:54 WIB

Oesman Sapta Apresiasi Pemerintah yang Berikan Sertifikat Tanah Bagi Rakyat

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 32 Dewan Perwakilan Daerah dan 415 Dewan Perwakilan Cabang Partai Hanura mendeklarasikan dukungan mereka atas kepemimpinan Oesman Sapta Odang atau Oesman Sapta sebagai ketua umum. "Kami konsisten bersama Oesman Sapta," ujar Muhammad Farhan anggota DPD Jawa Timur di Hotel Matthatan Jakarta, Rabu, 17 Januari 2018.

Farhan mengakui ada beberapa anggota yang salah jalan, atas kekisruhan yang terjadi di internal Hanura. Namun, kata dia, Hanura akan siap menerima jika mereka kembali.

Baca juga: Munaslub Hanura, Oesman Sapta Odang: Tidak Bisa tanpa Izin Saya

Dukungan pun diberikan oleh Bendara Umum DPD Hanura Aceh Beni Efrizal. Dia mengklaim 18 dari 22 DPC di Aceh mendukung OSO. "Untuk ketua (DPD Hanura Aceh), dia di kubu sebelah," katanya.

Beni menambahkan dari awal Aceh tetap mendukung Oesman Sapta sebagai ketua umum. "Oesman Sapta itu masih sah sebagai ketua,"katanya.

Menurut Beni, DPD Hanura Aceh tidak pernah berpaling dari kepemimpinan Oesman. Meski mosi tidak percaya ada dari Aceh, menurut Beni, itu dikeluarkan oleh Ketua DPD Hanura Aceh Safruddin Budiman tanpa regulasi partai. "Memang mosi tidak percaya ada dari Aceh, tapi itu tidak melalui regulasi rapat, tiba-tiba ada tanpa ada sepengetahuan kami," katanya.

Oesman Sapta menjelaskan deklarasi ini wujud dari keresahan di daerah terkait gaduh dalam partai Hanura. "Saya tidak menyebut saya yang menang, tapi dengan deklarasi ini kita bisa tahu," ujarnya.

Berita terkait

Cerita Oso Soal Masa Muda Hamzah Haz: Paling Gagah, Nama Panggilannya Joni

24 Juli 2024

Cerita Oso Soal Masa Muda Hamzah Haz: Paling Gagah, Nama Panggilannya Joni

Oso mengenang masa muda Hamzah Haz sebagai sosok yang gagah dan punya nama julukan yang khas.

Baca Selengkapnya

Mahfud MD Safari Politik ke Kalimantan Barat, Bertemu Komunitas Tionghoa hingga Ulama

26 November 2023

Mahfud MD Safari Politik ke Kalimantan Barat, Bertemu Komunitas Tionghoa hingga Ulama

Calon Wakil Presiden (Cawapres) Mahfud MD berkeliling melakukan sejumlah kegiatan di Kalimantan Barat.

Baca Selengkapnya

Relawan Prabowo Tuding Ganjar Nikmati Sinisme Politik Buatan Ketum Hanura

6 Oktober 2023

Relawan Prabowo Tuding Ganjar Nikmati Sinisme Politik Buatan Ketum Hanura

Relawan Prabowo menganggap calon presiden Ganjar Pranowo yang disebut ikut menunjukkan sinisme politik di tengah hiruk-pikuk Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Oso Hanura Bertemu Jokowi Bahas Partai: Presiden Tidak Pernah Mengarahkan

25 September 2023

Oso Hanura Bertemu Jokowi Bahas Partai: Presiden Tidak Pernah Mengarahkan

Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (Oso) bertemu Presiden Jokowi di Istana hari ini membahas partainya

Baca Selengkapnya

Profil Wiranto dan Oesman Sapta Odang Ketua Umum Partai Hanura

30 Agustus 2023

Profil Wiranto dan Oesman Sapta Odang Ketua Umum Partai Hanura

Partai Hanura menyatakan berkoalisi dengan PDIP untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024. Ini sosok Wiranto dan Oesman Sapta Odang.

Baca Selengkapnya

Keputusan Bulat Partai Hanura Ikut PDIP Dukung Ganjar Pranowo, Ini Profil Parpol Oesman Sapta Odang

29 Agustus 2023

Keputusan Bulat Partai Hanura Ikut PDIP Dukung Ganjar Pranowo, Ini Profil Parpol Oesman Sapta Odang

Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang menyatakan pertainya dukung Ganjar dan masuk dalam koalisi PDIP. Ini profil parpol yang didirkan 2006.

Baca Selengkapnya

Profil Oesman Sapta Odang, Ketum Hanura yang Dukung Ganjar jadi Capres 2024

29 Agustus 2023

Profil Oesman Sapta Odang, Ketum Hanura yang Dukung Ganjar jadi Capres 2024

Profil Ketua Umum Partai Hanura, Oesman Sapta Odang alias OSO yang mendukung bakal calon presiden 2024 dari PDIP Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya

Setelah Hanura Dukung Ganjar Pranowo, Oso Sebut Belum Bicara Soal Cawapres

28 Agustus 2023

Setelah Hanura Dukung Ganjar Pranowo, Oso Sebut Belum Bicara Soal Cawapres

Setelah mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden, Partai Hanura menyebut belum membicarakan soal cawapres dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi dan Ketua Umum Partai Hanura Bertemu di Medan, Bahas Apa?

21 Agustus 2023

Presiden Jokowi dan Ketua Umum Partai Hanura Bertemu di Medan, Bahas Apa?

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) bertemu di Medan, Sumatra Utara, Minggu, 20 Agustus 2023.

Baca Selengkapnya

Hanura Berharap Tak Ada Pengkhianat di Partainya Jelang Pemilu 2024

23 Juni 2023

Hanura Berharap Tak Ada Pengkhianat di Partainya Jelang Pemilu 2024

Hanura menargetkan 10 juta suara dan siap memenangkan Ganjar sebagai dalam Pilpres 2024

Baca Selengkapnya