KPU Siapkan Satu Ahli Pemilu di Tiap Satuan Kerja pada 2019

Selasa, 19 Desember 2017 19:59 WIB

Ketua KPU Arief Budiman, Staf Ahli Bidang Pemerintahan Kemendagri Suhajar Diantoro (tengah) dan Ketua Bawaslu Abhan (kanan) pada jeda rapat dengar pendapat dengan Komisi II DPR RI di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, 21 November 2017. Rapat ini membahas revisi Peraturan KPU (PKPU) tentang syarat dukungan calon perseorangan (indipenden) serta membahas Peraturan Bawaslu (Perbawaslu). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Arief Budiman mengatakan, dalam pemilihan umum (pemilu) 2019, ia menargetkan satu tenaga ahli tata kelola pemilu di setiap satuan kerja di KPU. “Kami bertekad penyelenggara pemilu tidak boleh hanya berdasarkan pengalaman, melainkan dengan intelektual, ilmu, dan teknologi,” katanya di Kampus Universitas Indonesia, Depok, Selasa, 18 Desember 2017.

KPU dan Universitas Indonesia baru saja meresmikan Program Pascasarjana Ilmu Politik peminatan Tata Kelola Pemilihan Umum. Arief menuturkan, untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di KPU, salah satunya dilakukan dengan menempuh pendidikan di program pascasarjana itu. KPU telah menyediakan beasiswa untuk para pegawainya. Saat ini, sudah ada tujuh mahasiswa yang akan mengikuti program ini. Ketujuh mahasiswa itu merupakan pegawai dari KPU dari pusat dan daerah yang telah lolos seleksi dari KPU.

Baca juga: KPU Gelar Uji Publik Peraturan Pemilu 2019

Arief menuturkan, setiap tahun Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional terus memberikan anggaran bagi KPU. Ia berharap KPU dapat 250 beasiswa. “Kalau tercapai, setiap satker, akan ada satu ahli pemilu pada 2019,” ucapnya.

UI dan KPU telah mempersiapkan program studi Tata Kelola Pemilu ini sekitar tiga tahun. Menurut Ketua Program Pendidikan Pascasarjana Ilmu Politik FISIP UI Meidi Kosnadi, program ini juga merupakan kontribusi UI untuk Indonesia. “Ini kontribusi kami bagi negara untuk ikut meningkatkan sumber daya manusia penyelenggara pemilu di pusat ataupun di daerah,” tuturnya.

Baca juga: Pelatihan Saksi oleh Negara, Koalisi Masyarakat: Pemborosan APBN

Ketua Departemen Ilmu Politik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UI Julian Aldrin Pasha mengatakan program ini diharapkan mampu membuat KPU semakin siap menghadapi pemilihan kepala daerah 2018 serta pemilihan umum presiden dan legislatif 2019. Julian mengatakan program Pascasarjana Tata Kelola Pemilu UI dapat menjadi wadah untuk menambah wawasan bagi penyelenggara pemilu di bidang akademis.

RIANI SANUSI PUTRI

Berita terkait

KIP Uji Konsekuensi Informasi Data Pemilu KPU Pekan Depan

57 hari lalu

KIP Uji Konsekuensi Informasi Data Pemilu KPU Pekan Depan

Yayasan Advokasi Hak Konstitusional Indonesia (YAKIN) meminta informasi real count (hitung nyata) dalam bentuk data mentah seperti file nilai dipisah

Baca Selengkapnya

Politikus Malaysia dan Timor Leste Pertanyakan KPU soal Pencalonan Gibran Rakabuming

13 Februari 2024

Politikus Malaysia dan Timor Leste Pertanyakan KPU soal Pencalonan Gibran Rakabuming

Politikus Malaysia dan Timor Leste yang tergabung dalam organisasi jaringan anggota parlemen se-ASEAN mempertanyakan pencalonan Gibran Rakabuming.

Baca Selengkapnya

Cara Mencoblos di TPS saat Pemilu 2024 dan Persyaratannya

18 Januari 2024

Cara Mencoblos di TPS saat Pemilu 2024 dan Persyaratannya

Pemilu 2024 akan dilaksanakan pada Rabu, 14 Februari 2024 pukul 07.00-13.00 waktu setempat. Berikut tata cara mencoblos di TPS saat Pemilu.

Baca Selengkapnya

KPU Libatkan BNN Periksa Kesehatan Bebas Narkoba Capres-Cawapres

16 Oktober 2023

KPU Libatkan BNN Periksa Kesehatan Bebas Narkoba Capres-Cawapres

KPU akan melibatkan BNN dalam pemeriksaan kesehatan bakal calon presiden dan wakilnya. BNN masuk dalam tim untuk memastikan para calon bebas narkoba.

Baca Selengkapnya

KPU DKI: 1.859 Bacaleg Memenuhi Syarat Ikut Pemilu 2024

7 Agustus 2023

KPU DKI: 1.859 Bacaleg Memenuhi Syarat Ikut Pemilu 2024

KPU DKI mengumumkan ribuan bakal calon legislatif (bacaleg) memenuhi syarat (MS) dan sisanya, ratusan peminat tidak memenuhi syarat (TMS)

Baca Selengkapnya

KPU Kamboja Coret Satu-satunya Partai Oposisi dari Pemilu

15 Mei 2023

KPU Kamboja Coret Satu-satunya Partai Oposisi dari Pemilu

Dengan dicoretnya partai oposisi dari pemilu Kamboja, maka Partai Rakyat Kamboja yang berkuasa akan maju tanpa lawan.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Calon Komisioner KPU DKI Jakarta Periode 2023-2028 Dibuka

11 Februari 2023

Pendaftaran Calon Komisioner KPU DKI Jakarta Periode 2023-2028 Dibuka

Masa pendaftaran calon anggota komisioner KPU DKI Jakarta dibuka 10-21 Februarai 2023. Simak materi dan jadwal seleksi anggota KPU DKI.

Baca Selengkapnya

Debus Omnibus

8 Januari 2023

Debus Omnibus

Peraturan Pemerintah Pengganti UU (Perpu) Cipta Kerja menghidupkan kembali omnibus law yang inkonstitusional bersyarat.

Baca Selengkapnya

KPU Teken MoU dengan Asosiasi Profesi Keilmuan

29 Desember 2022

KPU Teken MoU dengan Asosiasi Profesi Keilmuan

Direktorat Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum menyaksikan langsung penekenan MoU tersebut.

Baca Selengkapnya

Waswas Nilai Tukar Rupiah

14 Desember 2022

Waswas Nilai Tukar Rupiah

Nilai tukar rupiah diperkirakan terus melemah hingga tahun depan.

Baca Selengkapnya