Survei: Jika Bencana, 30 Persen Mahasiswa Pilih Bantu Palestina

Rabu, 1 November 2017 14:35 WIB

Ilustrasi mahasiswa di Perguruan Tinggi Negeri. TEMPO/Suryo Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Sekitar 30 persen mahasiswa dan pelajar menyatakan lebih memilih membantu Palestina ketimbang Indonesia Timur. Angka ini dirilis dalam survei terbaru Alvara Research Center. Angka itu didapat dari jawaban atas pertanyaan mana yang akan lebih dibantu jika terjadi bencana alam dalam waktu bersamaan dan eskalasi yang sama besar.

"Ada sebanyak 34,3 persen mahasiswa dan 29,3 persen pelajar menyatakan lebih memilih membantu Palestina karena sesama agama Islam," kata CEO Alvara, Hasanuddin Ali di Restoran Batik Kuring, SCBD, Jakarta pada Selasa, 31 Oktober 2017.

Baca juga: Peluang Radikalisme Pelajar Tinggi, Nusron Wahid: SOS Ideologi

Angka ini hanya selisih sedikit dengan pilihan lainnya. Alvara mencatat sebesar 45,9 persen mahasiswa dan 49,4 persen mengaku lebih memilih membantu Indonesia Timur karena sesama warga negara Indonesia.

"Hal ini mencerminkan sentimen keagamaan cukup tinggi di kalangan mahasiswa dan pelajar," ujar Hasan.

Advertising
Advertising

Survei ini dilakukan terhadap 2400 pelajar dan 1800 mahasiswa yang beragama Islam. Responden mahasiswa berasal dari 25 perguruan tinggi favorit di Indonesia dengan jurusan tertentu. Jurusan yang diambil yaitu yang menyuplai pasar tenaga kerja di tujuh sektor, yaitu sektor pertahanan dan keamanan, keuangan, energi dan pangan, telekomunikasi dan logistik, kesehatan, pendidikan, manufaktur dan infrastruktur.

Baca juga: Survei Alvara: 20 Persen Pelajar dan Mahasiswa Rela Berjihad

Sedangkan responden pelajar diambil dari lima Sekolah Menengah Atas Negeri unggulan atau favorit di setiap kabupaten/kota di Pulau Jawa dan beberapa kota besar di luar Pulau Jawa.

Survei dilakukan pada 1 September hingga 5 Oktober 2017 dengan margin of error 2,35 persen untuk survei mahasiswa dan 2 persen untuk survei pelajar.

Berita terkait

Pilkada Jakarta Disebut Berpotensi Dua Putaran, Apa Penyebabnya?

3 menit lalu

Pilkada Jakarta Disebut Berpotensi Dua Putaran, Apa Penyebabnya?

Hasil survei Litbang Kompas menunjukkan paslon Pramono-Rano unggul dari RIDO dan Dharma-Kun di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Survei Litbang Kompas: Elektabilitas Pramono-Rano 38,3 Persen, Unggul Tipis dari Ridwan Kamil-Suswono

39 menit lalu

Survei Litbang Kompas: Elektabilitas Pramono-Rano 38,3 Persen, Unggul Tipis dari Ridwan Kamil-Suswono

Hasil survei Litbang Kompas menunjukkan keunggulan Pramono-Rano unggul dari Ridwan Kamil-Suswono.

Baca Selengkapnya

2 Hari Menjelang Pilpres AS, Kamala Harris dan Donald Trump Bersaing Dukungan di 7 Negara Bagian

1 hari lalu

2 Hari Menjelang Pilpres AS, Kamala Harris dan Donald Trump Bersaing Dukungan di 7 Negara Bagian

Kamala Harris dan Donald Trump saling bersaing ketat di tujuh negara bagian di Amerika Serikat dua hari menjelang pilpres AS 2024 berdasarkan survei.

Baca Selengkapnya

3 Hari Menjelang Pilpres AS, Kamala Harris dan Donald Trump Bersaing Ketat dalam Sejumlah Survei

1 hari lalu

3 Hari Menjelang Pilpres AS, Kamala Harris dan Donald Trump Bersaing Ketat dalam Sejumlah Survei

Sebuah survei mengungkap Kamala Harris unggul di negara bagian Iowa, padahal selama dua kali pilpres Donald Trump selalu unggul di negara bagian itu

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Akui Elektabilitasnya Naik-Turun Berdasarkan Survei: Bukan Penentu Takdir

3 hari lalu

Ridwan Kamil Akui Elektabilitasnya Naik-Turun Berdasarkan Survei: Bukan Penentu Takdir

Ridwan Kamil tak menampik elektabilitasnya dalam berbagai survei Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024 masih naik-turun.

Baca Selengkapnya

Survei Meta Ungkap Perilaku Belanja Konsumen Indonesia saat Mega Sales Day

3 hari lalu

Survei Meta Ungkap Perilaku Belanja Konsumen Indonesia saat Mega Sales Day

Meta dan YouGov melakukan survei perilaku belanja terhadap 1.777 konsumen di Indonesia saat Mega Sales Days. Ungkap 5 wawasan berikut ini.

Baca Selengkapnya

Survei Kawula17 Ungkap Penyebab Nilai Kinerja Jokowi Merosot Menjelang Lengser

4 hari lalu

Survei Kawula17 Ungkap Penyebab Nilai Kinerja Jokowi Merosot Menjelang Lengser

Sigi Kawula17 menunjukan bahwa dari rentang nilai 1-10, nilai kinerja Jokowi merosot dari 5,7 di Q2 2024 menjadi 5,4 di Q3 2024 ini.

Baca Selengkapnya

Soal Beda Hasil Survei LSI dan Poltracking, Ridwan Kamil: Bukan Penentu Takdir

9 hari lalu

Soal Beda Hasil Survei LSI dan Poltracking, Ridwan Kamil: Bukan Penentu Takdir

Ridwan Kamil pun menyinggung soal survei saat dirinya maju dalam Pilgub Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Survei Poltracking: Pendukung Anies Baswedan Cenderung Pilih Ridwan Kamil-Suswono

10 hari lalu

Survei Poltracking: Pendukung Anies Baswedan Cenderung Pilih Ridwan Kamil-Suswono

Survei menunjukkan warga Jakarta yang puas dengan kinerja Anies sebagai gubernur lebih banyak memilih Ridwan Kamil-Suswono.

Baca Selengkapnya

Ethical Politics Rilis Survei Preferensi Pemilih: Pramono-Rano Unggul dari Ridwan Kamil-Suswono

10 hari lalu

Ethical Politics Rilis Survei Preferensi Pemilih: Pramono-Rano Unggul dari Ridwan Kamil-Suswono

Pasangan Ridwan Kamil-Suswono bersaing ketat dengan Pramono Anung-Rano Karno dalam sejumlah survei. Simak hasil temuan Ethical Politics

Baca Selengkapnya