Rumah Terduga Teroris di Ponorogo Digeledah Densus, Ayahnya Kaget

Selasa, 24 Oktober 2017 21:09 WIB

Anggota Gegana dan TNI membawa kotak barang bukti yang disita saat penggeledahan rumah kontrakan terduga teroris di Kampung Jajaway, Kelurahan Antapani Kidul, Bandung, 15 Agustus 2017. Terduga teroris diduga mempersiapkan rangkaian bom untuk sasaran Markas Brimbo dan Istana Negara. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Ponorogo – Keluarga Hendrasti Wijanarko alias Koko alias Jarwoko alias Lir Ilir, 31 tahun, terduga teroris yang ditangkap di Jalan Raya Ponorogo – Pacitan wilayah Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, mengaku kaget dengan kedatangan tim Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri di kediamannya.

“Kaget, ada apa. Saya tidak tahu sama sekali (maksud kedatangan Tim Densus 88),’’ kata Supriyadi, ayah Hendrasti, Selasa sore, 24 Oktober 2017.

Supriyadi berujar tidak mengetahui keterkaitan Hendrasti dengan jaringan teroris. Menurut dia selama ini anak sulung dari tiga bersaudara itu tidak menunjukkan tanda-tanda mencurigakan. “Dia (Hendrasti) bekerja membuat tower (seluler). Dia aktif di KOKAM (Komando Kesiapsiagaan Pemuda Muhammadiyah) dan tidak pernah terlibat kegiatan lain,’’ ujar Supriyadi.

Baca: Terduga Teroris Riau Berencana Serang Kantor Polisi di Pekanbaru

Supriyadi enggan menjelaskan lebih jauh tentang Hendrasti dengan alasan masih bingung dengan kedatangan tim Detasemen Khusus 88 yang menggeledah kediamannya di Jalan Rahayu, Desa/Kecamatan Balong, Ponorogo, Selasa siang. “Saya masih judheg (bingung). Saya masih perlu istirahat, mohon maaf,’’ ucap dia.

Sejumlah warga Desa Balong mengenal Hendrasti sebagai sosok yang taat beribadah. Selama ini, tidak ada hal mencurigakan yang ditunjukkan pemuda itu. “Kalau bergaul, biasa-biasa saja. Tapi sering pergi dan baru kelihatan di rumah dua hari ini,’’ kata tetangga Hendrasti yang tidak bersedia namanya ditulis.

Simak: Dalam Tempo 6 Jam, Densus 88 Tangkap 9 Terduga Teroris

Setelah ditangkap di salah satu swalayan, Hendrasti langsung dibawa ke Markas Komando Satuan Brigade Mobil Detasemen C Pelopor di Kota Madiun untuk diperiksa lebih lanjut. Hingga petang, Tim Densus 88 Antiteror tidak menunjukkan tanda-tanda hendak membawa keluar Hendrasti.

Hendrasti disebut sebagai anggota salah satu grup di aplikasi Telegram, yang berisi anggota pendukung daulah, serta warga negara Indonesia yang bergabung dengan kelompok ISIS Bahrun Naim. Pria itu diduga mengetahui rencana serangan teror di depan Istana Negara pada Oktober 2016 silam.

NOFIKA DIAN NUGROHO

Baca juga:Inilah Tiga Penyebab Ide Densus Antikorupsi Bikin Gaduh

Berita terkait

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Anggota JI, Polisi Sebut Semua Pengurus Organisasi

27 hari lalu

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Anggota JI, Polisi Sebut Semua Pengurus Organisasi

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko menyebut delapan tersangka teroris itu berinisial G, BS, SK, A, MWDS, DK, H, dan RF.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Diduga Anggota JI sedang Latihan Fisik dan Militer di Poso Sulteng

29 hari lalu

Densus 88 Tangkap 8 Teroris Diduga Anggota JI sedang Latihan Fisik dan Militer di Poso Sulteng

Delapan terduga teroris yang sedang latihan fisik dan militer di Poso Sulteng itu disebut punya posisi strategis di Jamaah Islamiyah.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

29 hari lalu

Densus 88 Tangkap Tujuh Orang Terduga Teroris Anggota Jamaah Islamiyah di Sulawesi Tengah

Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap tujuh orang diduga terafiliasi sebagai anggota kelompok teroris Jamaah Islamiyah

Baca Selengkapnya

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Boyolali Jawa Tengah, Ini Profil Densus 88 Antiteror

29 Januari 2024

Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Boyolali Jawa Tengah, Ini Profil Densus 88 Antiteror

Simak sejarah dan profil Densus 88 yang khusus menangani kasus terorisme di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Terduga Teroris yang Ditangkap Lagi di Boyolali Kelompok Jamaah Islamiyah

29 Januari 2024

Terduga Teroris yang Ditangkap Lagi di Boyolali Kelompok Jamaah Islamiyah

Terduga teroris yang ditangkap di Boyolali masuk kelompok Jamaah Islamiyah. Total ada 11 orang yang diringkus.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Kembali Ciduk 1 Terduga Teroris di Kabupaten Boyolali

27 Januari 2024

Densus 88 Kembali Ciduk 1 Terduga Teroris di Kabupaten Boyolali

Densus 88 kembali menangkap satu terduga teroris di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Sabtu, 27 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi: 10 Terduga Teroris di Jateng Bagian Jamaah Islamiyah Wilayah Timur

26 Januari 2024

Polisi: 10 Terduga Teroris di Jateng Bagian Jamaah Islamiyah Wilayah Timur

Penangkapan sepuluh terduga teroris dilakukan di beberapa wilayah di Jawa Tengah pada Kamis

Baca Selengkapnya

Densus 88 Masih Selidiki Peran 10 Terduga Teroris Jaringan Jamaah Islamiyah di Jawa Tengah

26 Januari 2024

Densus 88 Masih Selidiki Peran 10 Terduga Teroris Jaringan Jamaah Islamiyah di Jawa Tengah

10 orang terduga teroris di Jawa Tengah diduga berasal dari kelompok Jamaah Islam (JI).

Baca Selengkapnya

Total 10 Terduga Teroris Ditangkap Densus 88 di Solo Raya, 1 Orang Dibekuk di Karanganyar

25 Januari 2024

Total 10 Terduga Teroris Ditangkap Densus 88 di Solo Raya, 1 Orang Dibekuk di Karanganyar

Sebelum penangkapan di Karanganyar, tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri telah menangkap sejumlah terduga teroris di beberapa daerah di Solo Raya.

Baca Selengkapnya

Densus 88 Juga Tangkap 3 Terduga Teroris di Boyolali

25 Januari 2024

Densus 88 Juga Tangkap 3 Terduga Teroris di Boyolali

Kapolres Boyolali tidak diberi tahu ketiga warga yang ditangkap DEnsus 88 itu masuk dalam jaringan teroris apa.

Baca Selengkapnya