Ini Enam Variabel Reshuffle Kabinet Versi Pengamat  

Reporter

Sabtu, 27 Juni 2015 13:14 WIB

Jokowi (tengah), didampingi menteri PU dan Perumahan Rakyat, Mochamad Basuki Hadimuljono (kanan), saat peresmian pengoperasian jalan tol Gempol-Pandaan, di Pandaan, Jawa Timur, 12 Juni 2015. TEMPO/Aris Novia Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamat politik dari Indobarometer, M. Qodari, mengatakan ada enam variabel yang bisa dijadikan acuan untuk menentukan apakah reshuffle kabinet perlu dan bisa dilakukan atau tidak.

Variabel pertama adalah apakah menterinya sudah selesai melakukan penataan kelembagaan. "Kalau belum, siap-siap diganti,"ujar Qodari dalam diskusi reshuffle kabinet di Warung Daun, Cikni, Jakarta, Sabtu, 27 Juni 2015.

Sebagaimana diketahui, penataan kelembagaan sempat menjadi isu panas. Presiden Jokowi pun sempat menyinggung hal itu dan menegur kementerian yang bersangkutan. Menurut Jokowi, penataan kelembagaan yang belum usai berpengaruh langsung ke efektivitas kerja dan penyerapan anggaran.

Variabel kedua, menurut Qodari, adalah pencapaian target jangka pendek yang ditetapkan pemerintah pusat. Apabila target terpenuhi, ia yakin menteri terkait tak akan di-reshuffle.

Variabel ketiga dan keempat adalah komunikasi dengan rakyat dan presiden. Apabila menteri terkait berhasil menjaga hubungan baik dengan Jokowi dan komunikasi dengan rakyat, maka kecil reshuffle terjadi.

"Variabel ketiga dan keempat ini subjektif sekali. Hanya Jokowi yang tahu dan bisa menilainya sendiri," ujar Qodari.

Lebih lanjut, variabel kelima dan keenam adalah dukungan partai serta bentuk dari kabinet yang diinginkan. Apabila dukungan partai sedikit, maka bisa saja proses reshuffle sulit dilakukan.

"Bentuk kabinetnya juga menentukan Presiden menginginkan konstelasi yang seperti apa. Hal itu akan mempengaruhi pertimbangan dalam melakukan reshuffle," ujar Qodari. Terakhir, Qodari mengaku yakin reshuffle akan terjadi cepat atau lambat.

"Apakah dalam hitungan sembilan bulan setelah menteri diangkat yang berarti Agustus atau setahun yang berarti Oktober," ujar Qodari.

ISTMAN MP

Berita terkait

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

20 Februari 2024

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

Reshuffle kabinet Jokowi tunggu hari biasanya. Pengamat sebut kenaikan harga beras mestinya diantisipiasi karena mengancam inflasi.

Baca Selengkapnya

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

26 Januari 2024

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

Luhut mempersilakan jika ada menteri mundur dari kabinet Jokowi, namun membantah kalau Sri Mulyani akan resign.

Baca Selengkapnya

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

7 Oktober 2023

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

"Secepatnya kami siapkan," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jumat 6 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Diundang Jokowi ke Istana di Tengah Isu Reshuffle, Hary Tanoe: Bicara Macam-macam

16 Mei 2023

Diundang Jokowi ke Istana di Tengah Isu Reshuffle, Hary Tanoe: Bicara Macam-macam

Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia atau Perindo Hary Tanoesoedibjo temui Jokowi di tengah isu reshuffle kabinet.

Baca Selengkapnya

Kata Jokowi dan Surya Paloh Soal Isu Reshuffle Menteri NasDem Buntut Hubungan yang Renggang

16 Mei 2023

Kata Jokowi dan Surya Paloh Soal Isu Reshuffle Menteri NasDem Buntut Hubungan yang Renggang

Jokowi dan Surya Paloh buka suara soal kemungkinan adanya reshuffle menteri dari NasDem.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Bilang Tak Ada Agenda di Istana Presiden pada Rabu Ini

1 Februari 2023

Mahfud Md Bilang Tak Ada Agenda di Istana Presiden pada Rabu Ini

Mahfud Md mengatakan tidak ada undangan dari Presiden kepada dirinya untuk datang ke Istana Jakarta, Rabu.

Baca Selengkapnya

Di Tengah Isu Reshuffle, Plt Ketum PPP Bertemu Jokowi di Istana Pekan Lalu

30 Januari 2023

Di Tengah Isu Reshuffle, Plt Ketum PPP Bertemu Jokowi di Istana Pekan Lalu

Jokowi masih memberikan jawaban yang sama ketika ditanya soal reshuffle.

Baca Selengkapnya

Isu Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet Kian Santer, KSP Moeldoko: Aduh Aku Masih Belum Tahu

25 Januari 2023

Isu Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet Kian Santer, KSP Moeldoko: Aduh Aku Masih Belum Tahu

Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko mengaku tidak tahu dan enggan berkomentar banyak terkait adanya reshuffle kabinet Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Diisukan Bakal Jadi Menteri Jokowi, FX Hadi Rudyatmo: Jadi Ceritanya Begini..

4 Januari 2023

Diisukan Bakal Jadi Menteri Jokowi, FX Hadi Rudyatmo: Jadi Ceritanya Begini..

FX Hadi Rudyatmo menegaskan pertemuannya dengan Jokowi itu tidak membahas politik, partai, pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Mencuat Kabar Reshuffle Kabinet Jokowi, Ini 5 Tanggapan Para Tokoh

29 Desember 2022

Mencuat Kabar Reshuffle Kabinet Jokowi, Ini 5 Tanggapan Para Tokoh

Berikut tanggapan sejumlah pihak terkait kemungkinan adanya reshuffle kabinet Jokowi.

Baca Selengkapnya