Perombakan Kabinet Bukan Kewenangan Jusuf Kalla

Reporter

Rabu, 6 Mei 2015 12:49 WIB

Presiden Joko Widodo bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla, memasuki Ruang Sidang Kabinet, Kantor Presiden, Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, 30 Maret 2015. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Wacana reshuffle Kabinet Kerja mengemuka setelah Wakil Presiden Jusuf Kalla memberi isyarat bahwa perombakan itu akan dilakukan dalam waktu dekat. Pengamat komunikasi politik Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Gun Gun Heryanto, mengkritik sikap JK itu.

"Jangan sampai Wapres yang bersemangat. JK harus mengerem omongan soal reshuffle karena itu domain Presiden," ujar Gun Gun yang dihubungi pada Rabu, 6 Mei 2015.

Seorang wakil presiden, kata Gun Gun, tak punya wewenang merombak kabinet karena itu merupakan hak prerogatif presiden. Gun Gun menilai sikap JK semakin menunjukkan kurangnya koordinasi antara presiden dan wapres. "Bukan pertama kalinya terjadi perbedaan statemen antara Jokowi dan JK," ujar Direktur Eksekutif The Political Literacy Institute itu.

Menurut Gun Gun, JK boleh saja memberi saran perombakan kabinet kepada Presiden. Namun, dia melanjutkan, saran itu harus disampaikan dengan cara elegan, misalnya dalam rapat kabinet, dan bukan di depan umum.

Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya juga menyarankan agar wacana perombakan tidak dilempar oleh Wapres atau partai politik. "Makna reshuffle menjadi terdegradasi, seakan-akan ada tekanan kepada Presiden," kata Yunarto. Dia mengingatkan, Presiden bisa merombak kabinet bahkan tanpa meminta pertimbangan dari wapres sekali pun.

JK sebelumnya membenarkan kabar bahwa akan ada penggantian menteri, tapi tidak menjelaskan waktu pelaksanaannya. Perombakan kabinet, menurut JK, perlu dilakukan untuk meningkatkan kinerja pemerintah. Sebab, pemerintahan perlu didukung oleh orang-orang yang berkompeten di bidang masing-masing.

MOYANG KASIH DEWIMERDEKA

Berita terkait

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

20 Februari 2024

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

Reshuffle kabinet Jokowi tunggu hari biasanya. Pengamat sebut kenaikan harga beras mestinya diantisipiasi karena mengancam inflasi.

Baca Selengkapnya

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

26 Januari 2024

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

Luhut mempersilakan jika ada menteri mundur dari kabinet Jokowi, namun membantah kalau Sri Mulyani akan resign.

Baca Selengkapnya

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

7 Oktober 2023

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

"Secepatnya kami siapkan," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jumat 6 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Diundang Jokowi ke Istana di Tengah Isu Reshuffle, Hary Tanoe: Bicara Macam-macam

16 Mei 2023

Diundang Jokowi ke Istana di Tengah Isu Reshuffle, Hary Tanoe: Bicara Macam-macam

Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia atau Perindo Hary Tanoesoedibjo temui Jokowi di tengah isu reshuffle kabinet.

Baca Selengkapnya

Kata Jokowi dan Surya Paloh Soal Isu Reshuffle Menteri NasDem Buntut Hubungan yang Renggang

16 Mei 2023

Kata Jokowi dan Surya Paloh Soal Isu Reshuffle Menteri NasDem Buntut Hubungan yang Renggang

Jokowi dan Surya Paloh buka suara soal kemungkinan adanya reshuffle menteri dari NasDem.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Bilang Tak Ada Agenda di Istana Presiden pada Rabu Ini

1 Februari 2023

Mahfud Md Bilang Tak Ada Agenda di Istana Presiden pada Rabu Ini

Mahfud Md mengatakan tidak ada undangan dari Presiden kepada dirinya untuk datang ke Istana Jakarta, Rabu.

Baca Selengkapnya

Di Tengah Isu Reshuffle, Plt Ketum PPP Bertemu Jokowi di Istana Pekan Lalu

30 Januari 2023

Di Tengah Isu Reshuffle, Plt Ketum PPP Bertemu Jokowi di Istana Pekan Lalu

Jokowi masih memberikan jawaban yang sama ketika ditanya soal reshuffle.

Baca Selengkapnya

Isu Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet Kian Santer, KSP Moeldoko: Aduh Aku Masih Belum Tahu

25 Januari 2023

Isu Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet Kian Santer, KSP Moeldoko: Aduh Aku Masih Belum Tahu

Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko mengaku tidak tahu dan enggan berkomentar banyak terkait adanya reshuffle kabinet Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Diisukan Bakal Jadi Menteri Jokowi, FX Hadi Rudyatmo: Jadi Ceritanya Begini..

4 Januari 2023

Diisukan Bakal Jadi Menteri Jokowi, FX Hadi Rudyatmo: Jadi Ceritanya Begini..

FX Hadi Rudyatmo menegaskan pertemuannya dengan Jokowi itu tidak membahas politik, partai, pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Mencuat Kabar Reshuffle Kabinet Jokowi, Ini 5 Tanggapan Para Tokoh

29 Desember 2022

Mencuat Kabar Reshuffle Kabinet Jokowi, Ini 5 Tanggapan Para Tokoh

Berikut tanggapan sejumlah pihak terkait kemungkinan adanya reshuffle kabinet Jokowi.

Baca Selengkapnya