TNI Tutup Latihan Gabungan dengan Amerika di Bogor  

Reporter

Editor

Budi Riza

Senin, 1 September 2014 12:25 WIB

Panglima TNI Jenderal Moeldoko bersama David Lee Carden, Duta besar AS untuk Asean saat pembukaan Acara latihan gabungan lintas negara dalam rangka penanggulangan terorisme di di kawasan Indonesia Peace and Security Center (IPSC), Sentul, Bogor (09/09). Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta - Tentara Nasional Indonesia resmi menutup serangkaian latihan gabungan dengan Global Peace Operations Initiative (GPOI) di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian Sentul, Bogor, pada Senin, 1 September 2014.

"Saya nyatakan pelatihan GPOI ini resmi ditutup," ujar Komandan PMPP TNI Brigadir Jenderal TNI Anto Mukti Putranto selaku Direktur Latihan GPOI Capstone Exercise Garuda Canti Dharma 2014 saat memimpin upacara penutupan. (Baca: Pasukan Militer 26 Negara Latihan Bareng di Bogor)

Brigadir General Bruce E. Oliveira selaku Comanding General Hawaii Army National Guard menyatakan berterima kasih kepada Indonesia atas penyelenggaraan latihan ini. Oliveira berharap pelatihan seperti ini bisa kembali digelar.

Adapun latihan ini digelar dari 19 Agustus sampai 1 September 2014. Sebelumnya, Panglima Jenderal TNI Moeldoko membuka latihan gabungan ini pada 19 Agustus lalu. Pembukaan dihadiri oleh Vincent K. Brook selaku Commanding General United States Army Pacific dan Duta Besar Amerika Serikat Robert O. Blake.

Latihan ini melibatkan 720 peserta dari 21 negara dengan memfokuskan tiga kegiatan pelatihan. Pertama, Senior Training Seminar, bertujuan meningkatkan pemahaman tentang aspek-aspek multidimensi dari kemungkinan adanya operasi perdamaian yang kompleks dan penuh tantangan.

Kedua, Staff Training Seminar, bertujuan melatih staf perwira untuk meningkatkan kesiapan dan kemampuan dalam melaksanakan misi pemeliharaan perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa.

Ketiga, Field Training Seminar, bertujuan membina hubungan yang baik antara TNI dan United States Pacific Commander.

TRI SUSANTO SETIAWAN

Berita Lain:
Jenis Parfum Kesukaan Dian Sastro
Goyang Twerking Amber Rose Jadi Sorotan
Wayang Potehi Juarai Festival Film Dieng

Berita terkait

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

8 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya

Kapendam Cendrawasih Bantah Tambah Pasukan TNI di Paniai Papua

14 hari lalu

Kapendam Cendrawasih Bantah Tambah Pasukan TNI di Paniai Papua

Kapendam XVII Cendrawasih Letkol Inf Candra Kurniawan membantah tudingan adanya pengerahan pasukan gabungan TNI-Polri di Paniai.

Baca Selengkapnya

Reaksi Moeldoko hingga Gibran atas Permintaan agar MK Hadirkan Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres

27 hari lalu

Reaksi Moeldoko hingga Gibran atas Permintaan agar MK Hadirkan Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres

Moeldoko mengatakan Presiden Jokowi telah merencanakan bansos jauh sebelum rangkaian kegiatan Pilpres 2024 bergulir.

Baca Selengkapnya

Tawarkan Ferienjob di Jerman ke Universitas, Bos PT SHB Temui Kemendikbud, Kemenlu Hingga KSP

28 hari lalu

Tawarkan Ferienjob di Jerman ke Universitas, Bos PT SHB Temui Kemendikbud, Kemenlu Hingga KSP

Bos PT SHB Enik Waldkonig mengaku menemui sejumlah lembaga negara saat mau menawarkan program ferienjob ke universitas di Indonesia.

Baca Selengkapnya

KSP Moeldoko Sudah Gelar Rapat Evaluasi Program Ferienjob

29 hari lalu

KSP Moeldoko Sudah Gelar Rapat Evaluasi Program Ferienjob

Moeldoko menyampaikan bahwa pihaknya sudah lakukan rapat evaluasi terkait program magang ferienjob 2023 pada minggu lalu.

Baca Selengkapnya

Enik Waldkonig Klaim Pernah Klarifikasi Program Ferienjob ke KSP, Moeldoko: Siapa Itu, Kenal Aja Enggak

29 hari lalu

Enik Waldkonig Klaim Pernah Klarifikasi Program Ferienjob ke KSP, Moeldoko: Siapa Itu, Kenal Aja Enggak

KSP Moeldoko mengatakan baru tahu soal ferienjob dan minta diadakan rapat untuk membahasnya.

Baca Selengkapnya

Staf KSP Klaim Jokowi Bakal Pimpin Tim Transisi ke Pemerintahan Prabowo

30 hari lalu

Staf KSP Klaim Jokowi Bakal Pimpin Tim Transisi ke Pemerintahan Prabowo

Ngabalin menjelaskan tim transisi dari Jokowi ke Prabowo akan dibentuk dalam waktu cepat.

Baca Selengkapnya

KSP Moeldoko Yakin Transisi Jokowi ke Prabowo Berjalan Mulus

31 hari lalu

KSP Moeldoko Yakin Transisi Jokowi ke Prabowo Berjalan Mulus

Jokowi akan mengakhiri masa pemerintahan pada 20 Oktober 2024, saat Prabowo dilantik oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat.

Baca Selengkapnya

Ahli Hukum Tata Negara Zainal Arifin Mochtar Usulkan Pengadilan Rakyat, Ini Alasannya

47 hari lalu

Ahli Hukum Tata Negara Zainal Arifin Mochtar Usulkan Pengadilan Rakyat, Ini Alasannya

Ahli Hukum Tata Negara UGM, Zainal Arifin Mochtar sebut pengadilan rakyat dalam deklarasi Kampus Menggugat. Begini balasan Moeldoko.

Baca Selengkapnya

AHY Bertemu dengan Beberapa Tokoh Setelah Menjabat Menteri ATR, Siapa Saja?

53 hari lalu

AHY Bertemu dengan Beberapa Tokoh Setelah Menjabat Menteri ATR, Siapa Saja?

AHY telah bertemu dengan beberapa tokoh dengan berbagai tujuan, dari meminta dukungan hingga peningkatan hubungan kerja

Baca Selengkapnya