Kampanye Gita Wirjawan di Kuningan Disambut Dingin

Reporter

Editor

Eni Saeni

Jumat, 4 April 2014 20:01 WIB

Gita Wiryawan. TEMPO/Ijar Karim

TEMPO.CO, Kuningan - Kampanye putaran terakhir Partai Demokrat di Kabupaten Kuningan terlihat tidak kompak. Juru kampanye Nasional Gita Wirjawan disambut dingin oleh simpatisan dan calon legislator dari Partai berlambang bintang Mercy itu. Bahkan, baliho milik Gita Wirjawan diminta dicopot saat kampanye di Lapangan Purabaya, Ciawigebang, Kabupaten Kuningan, Jawa barat, Jumat, 4 April 2014.

Adalah Amin Santosa, caleg DPR dari Partai Demokrat yang meminta baliho Gita dicopot. Dia juga meminta baliho Nuridn Sumawinata, caleg DPR nomor urut 7, juga dicopot.

Insiden itu terjadi saat tim sukses Nuridin dan caleg provinsi berkampanye di lapangan itu sejak pukul 10 pagi. Mereka menanti kedatangan juru kampanye nasional Gita Wirjawan.

Namun, pada saat yang sama, rombongan yang dipimpin Amin Santoso datang, dan meminta simpatisannya untuk mencopot kedua baliho tersebut. Melihat hal itu, pembawa acara bingung, ketika seorang tim sukses dari kubu Amin tiba-tiba mengambil mikrofon. "Maaf, saya yang membawa acara, saya lebih berhak berbicara di sini," kata dia. Lalu, beberapa tim suskes Amin naik panggung. Di atas, mereka terlihat berembuk.

Rupanya, kampanye partai itu terpecah. Sebelum salat Jumat, kampanye dilakukan oleh tim sukses Nurudin Sumawinata yang mendatangkan Gita Wirjawan. Adapun kampanye tim Amin Santono dijadwalkan setelah salat Jumat. Tak lama, sebagian tim sukses Amin Santoso meninggalkan lapangan tersebut.

Lalu Gita Wirjawan datang bersama Nurudin dan ketua tim sukses, Mamat Robi Suganda. Gita menyampaikan beberapa visi-misi partainya dengan orasi singkat karena waktu salat Jumat sudah dekat.

Sekitar pukul 13.30 WIB, 150-an orang dari rombongan caleg DPRD Kabupaten Kuningan tiba di lapangan tersebut. Tapi simpatisan partai di lapangan itu justru pergi meninggalkan lapangan.

Sekitar pukul 14.40 WIB, datang lagi rombongan pengurus DPC Partai Demokrat dan tiga caleg, dipimpin langsung oleh ketuanya, Toto Hartono. Setelah memperkenalkan para calegnya, Toto menyatakan hanya ada tiga caleg yang mengikuti kampanye DPC Demokrat, yang lainnya terpecah. "Biarkan saja yang tidak mau bergabung kampanye dengan kami," kata dia di atas panggung.

Rombongan Toto keluar lapangan sekitar pukul 15.30 WIB, namun saat akan pulang, ada dua rombongan lagi yang baru tiba di lapangan. Polisi dan petugas Panwas kecamatan pun terlihat sibuk dan bingung. "Baru kali ini saya melihat satu partai tidak kompak, rombongan yang lain pergi, eh...ada yang datang lagi sampai tiga kali mereka gantian masuk ke lapangan untuk kampanye," ujar Eman Rahman, anggota Panwascam Ciawigebang.

DEFFAN PURNAMA

Berita terkait

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

19 Februari 2024

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

Pelaksanaan pemilu dalam era reformasi telah dilakukan enam kali, yaitu Pemilu 1999, Pemilu 2004, Pemilu 2009, Pemilu 2014, Pemilu 2019 dan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Selama 3 Periode Pemilu, 3 Partai Politik Ini Peringkat Atas Pemilihan Legislatif

18 Februari 2024

Selama 3 Periode Pemilu, 3 Partai Politik Ini Peringkat Atas Pemilihan Legislatif

Sejak Pemilu 2014 sampai Pemilu 2024, terdapat tiga besar partai politik yang selalu memuncaki pemilihan legislatif (Pileg). Apa saja?

Baca Selengkapnya

Politik Makan Siang Jokowi Bersama Capres, SBY Pernah Buka Puasa Bersama Capres-Cawapres Pemilu 2014

1 November 2023

Politik Makan Siang Jokowi Bersama Capres, SBY Pernah Buka Puasa Bersama Capres-Cawapres Pemilu 2014

Jokowi mengundang makan siang 3 capres. Langkah yang sebelumnya pernah dilakukan SBY pada 2014, mengundang buka puasa bersama capres-cawapres.

Baca Selengkapnya

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

10 Agustus 2023

Kalah dari AHY, Ini Jejak Pendidikan dan Karier Moeldoko Alumnus FISIP UI

rekam jejak karier dan pendidikan Moeldoko yang selalu kalah melawan kubu AHY soal pengajuan gugatan kepengurusan Partai Demokrat

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi se Jatim Dukung Prabowo Dinilai Hanya Manuver Murahan

7 Agustus 2023

Relawan Jokowi se Jatim Dukung Prabowo Dinilai Hanya Manuver Murahan

Relawan Jokowi yang mendukung Prabowo di Jatim dianggap tak memiliki jejak rekam mendukung Jokowi di Pemilu 2019.

Baca Selengkapnya

PPP Menilai Andika Perkasa Penuhi Kualifikasi Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar Pranowo

27 Juni 2023

PPP Menilai Andika Perkasa Penuhi Kualifikasi Jadi Ketua Tim Pemenangan Ganjar Pranowo

Ketua DPP PPP Ahmad Baidowi alias Awiek menilai kualifikasi diri mantan Panglima TNI Andika Perkasa cocok sebagai ketua pemenangan Ganjar Pranowo

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Perjanjian Batu Tulis Megawati dan Prabowo, Begini 7 Poin Janji Belum Ditepati Itu

24 April 2023

Kilas Balik Perjanjian Batu Tulis Megawati dan Prabowo, Begini 7 Poin Janji Belum Ditepati Itu

Megawati punya janji terhadap Prabowo sejak 2009, perjanjian Batu Tulis namanya. Begini isi 7 poin perjanjian tersebut.

Baca Selengkapnya

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

13 April 2023

Anwar Hafid Raih Gelar Doktor, Tawarkan Integrasi Nilai Religius dan Kearifan Lokal

Agama tidak hanya hadir sebagai ritualitas pada individu, akan tetapi memiliki dampak yang jauh lebih luas

Baca Selengkapnya

4 Petinggi NasDem Bakal Dampingi Surya Paloh dalam Pertemuan dengan Prabowo di Hambalang

5 Maret 2023

4 Petinggi NasDem Bakal Dampingi Surya Paloh dalam Pertemuan dengan Prabowo di Hambalang

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh pagi ini akan bertemu Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Kabupaten Bogor

Baca Selengkapnya

Menjelang 7 Tahun, Pakar Sebut Jokowi Dibayangi Janji-janji Politik

18 Oktober 2021

Menjelang 7 Tahun, Pakar Sebut Jokowi Dibayangi Janji-janji Politik

Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya mengatakan ada kompleksitas luar biasa yang dihadapi Presiden Jokowi di periode kedua ini.

Baca Selengkapnya