Korban Pelecehan DPR Bukan Cuma Agatha Lily  

Reporter

Kamis, 12 Desember 2013 10:48 WIB

TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Situasi dalam rapat-rapat dengan anggota Dewan Perwakilan Rakyat RI sudah dikenal tak sensitif gender. Pelecehan verbal tidak cuma terjadi atau dialami komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Agatha Lily ketika menjalani uji kelayakan (fit and proper test) pada Juli lalu.

"Komnas Perempuan mendapat banyak laporan mengenai gambaran situasi di DPR yang tidak sensitif gender," kata Komisioner Komisi Nasional Perempuan, Andy Yentriani, ketika dihubungi, Kamis, 12 Desember 2013. Dia menambahkan, "(Pelecehan) bukan hanya dalam fit and proper test."

Andy menyatakan, tindak lanjut atas laporan yang diterima Komnas Perempuan adalah dengan mengirim surat kepada Badan Kehormatan DPR RI agar memberi teguran kepada anggotanya. "Surat sudah disampaikan sejak Juli lalu," kata Andy.

Andy menegaskan, isu pelecehan verbal yang menyertakan kasus Agatha Lily dalam fit and proper test pada Juli lalu bukan merupakan aduan kasus individu. "Kasus Agatha Lily menjadi gambaran kondisi yang dilaporkan ke Komnas Perempuan," kata Andy.

Sebelumnya, anggota Badan Kehormatan Ali Maschan Moesa mengatakan lembaganya menerima aduan dari Komnas Perempuan ihwal pelaksanaan uji kelayakan dan kepatutan di DPR. Komnas Perempuan mengadu, kerap ada pertanyaan tak patut dalam uji kelayakan dan kepatutan. "Ibu kok cantik sekali atau hari ini sudah ke spa berapa kali," kata Ali meniru ucapan anggota Dewan.

Ali mengatakan, ada empat anggota Komisi Pertahanan Dewan yang diadukan dalam surat tersebut. Ali mengatakan, bisa saja pertanyaan dan penyataan itu muncul karena mereka yang diuji dengan anggota Dewan sudah kenal baik. Namun, dia menuturkan bahwa uji kelayakan dan kepatutan seharusnya dipakai untuk menanyakan kapasitas dan kapabilitas mereka yang diuji.

Baca juga: DPR Bilang Itu Cuma Guyon

ISMI DAMAYANTI

Terpopuler
Teknisi Beri Isyarat Kereta Akan Menabrak
Jokowi: DKI Terlambat Bangun Terowongan
Unilever Jawab Protes Warga NTT
Korban Bintaro Tulis Status Facebook di Kereta

Berita terkait

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

1 jam lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

1 hari lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

1 hari lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

1 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

2 hari lalu

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

Partai Gelora menyebut PKS selalu menyerang Prabowo-Gibran selama kampanye Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

2 hari lalu

Gerindra Klaim Suaranya di Papua Tengah Dirampok

Gerindra menggugat di MK, karena perolehan suaranya di DPR RI dapil Papua Tengah menghilang.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

3 hari lalu

Peneliti BRIN Bilang Oposisi Tetap Dibutuhkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Ini Alasannya

PKS belum membuat keputusan resmi akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo atau menjadi oposisi.

Baca Selengkapnya

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

5 hari lalu

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

Proyek Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang sedang dibangun di Pelabuhan Benoa, Bali, harus memberi manfaat yang besar bagi masyarakat Bali.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

6 hari lalu

MK Gelar Sidang Perdana Sengketa Pileg pada Senin 29 April 2024, Ini Tahapannya

Bawaslu minta jajarannya menyiapkan alat bukti dan kematangan mental menghadapi sidang sengketa Pileg di MK.

Baca Selengkapnya

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

6 hari lalu

Prabowo dan Gibran Ikrar Sumpah Jabatan Presiden dan Wakil Presiden Oktober 2024, Pahami Isinya

Pasca-putusan MK, pasangan Prabowo-Gibrang resmi ditetapkan KPU sebagai pemenang pemilu. Sumpah jabatan mereka akan diikrarkan pada Oktober 2024.

Baca Selengkapnya