Polisi Akui Ada Pembantaian di Mesuji Lampung  

Reporter

Editor

Rabu, 14 Desember 2011 19:07 WIB

TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO Interaktif, Jakarta - Kepolisian akhirnya mengakui adanya kasus pembantaian massal di Mesuji, di Kabupaten Tulang Bawang dan Kabupaten Tulang Bawang Barat, Lampung. "Kasus itu sepertinya sudah lama," kata Kepala Badan Reserse dan Kriminal Kepolisian Komisaris Jenderal Sutarman, di Istana Bogor, Rabu 14 Desember 2011.

Sutarman mengaku mengetahui pembantaian massal 30 orang petani Mesuji tersebut dari media. "Beberapa bulan lalu juga sebenarnya sudah tahu ada gambar itu dikirim ke beberapa media termasuk kami. Tetapi sepertinya semakin marak beberapa saat terakhir," ujarnya.

Namun kepolisian, kata Sutarman, belum menemukan titik terang tentang insiden Mesuji. "Dua hari lalu, saya sudah mengirimkan tim untuk menelusuri apakah kejadian itu benar," kata dia.

Informasi pembantaian massal ini menyeruak tadi pagi saat pihak korban yang ditemani Mayor Jenderal (Purn) Saurip Kadi mendatangi Komisi Hukum DPR. Mereka menunjukkan bukti rekaman video yang memperlihatkan 30 orang petani Mesuji dibunuh dengan cara keji, bahkan ada yang dipenggal kepalanya.

Dalam video insiden Mesuji itu terlihat di antara pelaku ada yang menggunakan seragam aparat dan senjata organik. Diduga peristiwa ini terkait dengan rencana perluasan lahan kebun sawit dan karet oleh salah satu perusahaan, PT Silvia Inhutani, sejak tahun 2003.

Berbeda dengan Sutarman, Wakil Kepala Kepolisian RI Komisaris Jenderal Nanan Soekarna mengaku belum mengetahui laporan insiden Mesuji. Sementara Ketua Satuan Tugas Pemberantasan Mafia Hukum Kuntoro Mangkusubroto mendesak pengungkapan dugaan pembantaian oleh aparat tersebut. "Harus diusut tuntas. Siapa yang melakukan dan mengapa," kata dia.

Jika ada pembantaian di Mesuji dan ada keterlibatan oknum aparat penegak hukum, kata Kuntoro, bisa ditindaklanjuti karena kemungkinan ada mafia hukum. Apalagi jika alasan pembantaian karena urusan bisnis perluasan lahan. "Satu orang meninggal saja tidak bisa dibiarkan, apalagi banyak. Ini tidak bisa dibiarkan," kata dia.

ARYANI KRISTANTI

Berita terkait

Polri Gunakan Pendekatan Lunak Tangani Bentrok Berdarah di Mesuji

24 Juli 2019

Polri Gunakan Pendekatan Lunak Tangani Bentrok Berdarah di Mesuji

Pendekatan lunak dipilih Polri karena konflik di Mesuji memiliki catatan sejarah konflik yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Personel Polisi dan TNI Masih Berjaga di Register 45 Mesuji

23 Juli 2019

Personel Polisi dan TNI Masih Berjaga di Register 45 Mesuji

Personel gabungan dari polisi dan TNI masih berjaga di Register 45 Mesuji.

Baca Selengkapnya

Polisi Pastikan Penyelidikan Kasus Mesuji Terus Berlangsung

22 Juli 2019

Polisi Pastikan Penyelidikan Kasus Mesuji Terus Berlangsung

Polda Lampung dan Sumatera Selatan memastikan penyelidikan kasus bentrok antarwarga di register 45 Mesuji sampai saat ini masih terus berlangsung.

Baca Selengkapnya

Bantahan Eks Anggota DPR Soal Bentrok Mesuji  

2 Juli 2012

Bantahan Eks Anggota DPR Soal Bentrok Mesuji  

"Berjam jam kami di lokasi dan Pak SK (Saurip Kadi) pidato tanpa ada gangguan," ujar bekas anggota DPR M. Hatta Taliwang.

Baca Selengkapnya

Pembakar Kantor Bupati Mesuji Diminta Menyerah  

5 Mei 2012

Pembakar Kantor Bupati Mesuji Diminta Menyerah  

"Ada unsur Polri, Brimob, Satpol PP, dan TNI."

Baca Selengkapnya

Kerugian Amuk Mesuji Ditaksir Rp 2 Miliar

4 Mei 2012

Kerugian Amuk Mesuji Ditaksir Rp 2 Miliar

Ada indikasi mobilisasi massa yang mendompleng isu politik lokal dalam insiden Mesuji.

Baca Selengkapnya

Kantor Mesuji Lampung Dibakar, Bupati Sah Dipecat

4 Mei 2012

Kantor Mesuji Lampung Dibakar, Bupati Sah Dipecat

Masalah pemilihan kepala daerah tak bisa menjadi alasan tindak kekerasan dan perusakan kantor Bupati Mesuji, Lampung.

Baca Selengkapnya

Menteri Kecam Pembakaran Kantor Mesuji, Lampung

4 Mei 2012

Menteri Kecam Pembakaran Kantor Mesuji, Lampung

Menteri Djoko Suyanto mengatakan gedung bupati Mesuji Lampung itu kan dari uang rakyat juga.

Baca Selengkapnya

Pemicu Massa Bakar Kantor Bupati Mesuji Lampung

4 Mei 2012

Pemicu Massa Bakar Kantor Bupati Mesuji Lampung

Akar masalah pembakaran kantor Bupati Mesuji Lampung ternyata sudah berlangsung lama.

Baca Selengkapnya

Bupati Ajukan Penangguhan Penahanan Wan Mauli  

14 Maret 2012

Bupati Ajukan Penangguhan Penahanan Wan Mauli  

Bupati Tulang Bawang Abdurrahman Sarbini mengajukan surat permohonan penangguhan penahanan terhadap Ketua Lembaga Adat Megou Pak Tulang Bawang.

Baca Selengkapnya