Aparat Temukan Pabrik Rakitan Senjata GAM di Aceh Selatan

Reporter

Editor

Senin, 21 Juli 2003 10:42 WIB

TEMPO Interaktif, Banda Aceh:Sebuah rumah yang selama ini dijadikan tempat perakitan senjata milik Gerakan Aceh Merdeka (GAM) di Desa Lhok Sialang Rayeuk, Kecamatan Kluet Utara, Aceh Selatan, berhasil gerebek pasukan TNI, pada hari Kamis (31/1), sekitar pukul 13.35 WIB. Penyergapan ke lokasi dimulai sekitar pukul 3.30 WIB, ketika suasana dikawasan itu masih berbalik kabut. Kepada Tempo News Room, Komandan Satuan Tugas Penerangan (Satgaspen), Komando Pelaksana Operasi TNI, Mayor Infantri Zaenal Mutaqim mengatakan, pasukan gabungan TNI yang berjunlah 40 orang di bawah pimpinan Letnan Dua Infantri Marsono, diserang ketika mencoba masuk ke tempat kejadian perkara (TKP). Dalam insiden tersebut, kata Zaenal, seorang anggota GAM tewas tertembak. Di tempat itu aparat kemudian menemukan satu unit pesawat handy talky merek Kenwood, 65 butir peluru kaliber 5,56 milimeter, 50 butir peluru kaliber 9 milimeter yang besar dan dua lembar bendera GAM. Sementara senjata milik korban yang tewas diperkirakan dilarikan oleh anggota GAM yang lain. “Dua jam kemudian, ketika pasukan kita mencoba melakukan pengejaran dan penyisiran di sekitar lokasi itu kembali terjadi pertempuran”,kata Zaenal. Namun tidak disebutkan berapa lama kontak senjata itu berlangsung. Pada pukul 11.45 WIB, pertempuran susulan kembali terjadi. Lima orang anggota GAM yang memegang berbagai jenis senjata mencoba mempertahankan lokasi itu. Disini, kata Zaenal, kontak senjata terjadi selama hampir satu jam. Tak ada korban jiwa yang jatuh dari kedua belah pihak. Aparat TNI terus mengadakan pengejaran untuk menemukan pabrik perakitan senjata yang menurut informasi masyarakat berada di Desa Lhok Sialang. Ketika tiba di sebuah rumah yang dicurigai sebagai lokasi perakitan senjata, pasukan TNI lagi-lagi dihadang oleh lima anggota GAM. Dalam pertempuran yang berlangsung pada pukul 13.35 WIB, kelima pelaku penghadangan itu tewas ditembak. Baru setelah itu aparat masuk ke dalam rumah dan menyita puluhan barang bukti. Diantaranya satu buah mesin bubut yang diperkirakan nilainya mencapai Rp 40 juta lebih, satu mesin generator, dua tabung gas, empat pucuk sten rakitan, satu pucuk wolter rakitan, satu mesin pres, dua mesin bor, plus 25 batang balok baja. Semua peralatan yang nilainya ditaksir mencapai ratusan juta rupiah itu, kini diamankan pihak TNI. (Zainal Bakri)

Berita terkait

Real Madrid Lolos ke Final Liga Champions, Simak Komentar Vinicius Jr yang Jadi Pemain Terbaik di Laga vs Bayern Munchen

13 menit lalu

Real Madrid Lolos ke Final Liga Champions, Simak Komentar Vinicius Jr yang Jadi Pemain Terbaik di Laga vs Bayern Munchen

Real Madrid lolos ke babak final Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan Bayern Munchen. Vinicius Jr menjadi pemain terbaik.

Baca Selengkapnya

Kasus Penipuan Deposito BTN, Ombudsman: Bukan Kali Pertama Terjadi

19 menit lalu

Kasus Penipuan Deposito BTN, Ombudsman: Bukan Kali Pertama Terjadi

Kasus penipuan deposito BTN bukan kali pertama. Ombudsman mengungkap kasus serupa sudah terjadi dua kali di dua tahun terakhir

Baca Selengkapnya

Jangan Lewatkan, Berikut Rincian Jadwal UTBK SNBT 2024 Gelombang 2

19 menit lalu

Jangan Lewatkan, Berikut Rincian Jadwal UTBK SNBT 2024 Gelombang 2

UTBK SNBT gelombang 2 dilaksanakan mulai 14 sampai 20 Mei 2024. Tes dilakukan dalam 2 gelombang, 14 hari dan 28 sesi. Dua sesi dilaksanakan tiap hari

Baca Selengkapnya

Fiorentina Lolos ke Final Liga Conference setelah Singkirkan Club Brugge

43 menit lalu

Fiorentina Lolos ke Final Liga Conference setelah Singkirkan Club Brugge

Fiorentina lolos ke babak final Liga Conference Eropa 2023/24 setelah menyingkirkan wakil Belgia, Club Brugge.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Munchen, Real Madrid Lolos ke Babak Final

53 menit lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Munchen, Real Madrid Lolos ke Babak Final

Real Madrid lolos ke babak final Liga Champions 2023-2024, Kamis dinihari WIB, 9 Meisetelah menang 2-1 saat menjamu Bayern Munchen.

Baca Selengkapnya

Mitokondria Tak Berfungsi Bisa Picu Gangguan Mental, Begini Penjelasan Psikologinya

1 jam lalu

Mitokondria Tak Berfungsi Bisa Picu Gangguan Mental, Begini Penjelasan Psikologinya

Banyaknya kemungkinan terjadinya disfungsi, merupakan sumber umum dari semua gangguan mental.

Baca Selengkapnya

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

4 jam lalu

Membawa Kuliner Sichuan ke Jakarta

Menikmati kuliner hotpot dan bbq dari Sichuan, Cina

Baca Selengkapnya

North West Bakal Tampil di Konser Musikal The Lion King Disney

5 jam lalu

North West Bakal Tampil di Konser Musikal The Lion King Disney

Dalam konser itu North West Heaher bergabung denagnHeadley, pemenang Oscar Lebo M, serta Jennifer Hudson

Baca Selengkapnya

Bank Danamon Belum Berencana Naikkan Suku Bunga KPR

5 jam lalu

Bank Danamon Belum Berencana Naikkan Suku Bunga KPR

Bank Danamon Indonesia belum berencana menaikkan suku bunga KPR meski suku bunga acuan BI naik menjadi 6,25 persen

Baca Selengkapnya

Tak Urus Sertifikasi Halal Sampai Oktober Mendatang, Pelaku Usaha Bisa Dapat Larangan Izin Edar

5 jam lalu

Tak Urus Sertifikasi Halal Sampai Oktober Mendatang, Pelaku Usaha Bisa Dapat Larangan Izin Edar

Kementerian Agama tengah menggodok pemberian sanksi untuk pelaku usaha yang belum melakukan sertifikasi halal. LPPOM MUI gencar fasilitas sertifikasi

Baca Selengkapnya