Jalur Kereta Api Kalisat-Panarukan Segera Dibuka

Reporter

Editor

Senin, 12 Januari 2009 13:22 WIB

TEMPO Interaktif, Pasuruan:Direktorat Jenderal Perkeretaapian Departemen Perhubungan segera menghidupkan kembali jalur kereta api Kalisat-Panarukan. Jalur bersejarah yang terkenal dengan ‘Gerbong Maut’ ini memiliki panjang jalur sekitar 57 kilometer yang menghubungkan Kabupaten Jember-Kabupaten Bondowoso- Kabupaten Situbondo.

Rencana menghidupkan kembali jalur yang berhenti beroperasi sejak 2004 lalu itu diungkapkan Direktur Jendral Kereta Api, Wendy Aritenang, disela-sela pemantauan jalur kereta api di Stasiun Bangil, Kabupaten Pasuruan, Senin (12/1) siang ini.

Ditanya soal rencana Dirjen KA, Wendy mengatakan, pihaknya sedang berupaya untuk merevitalisasi perkeretaapian. Diantaranya menghidupkan kembali jalur kereta api Kalisat-Panarukan.

Berkaitan dengan hal tersebut, pihaknya selama dua hari mendatang akan melakukan peninjauan serta mengkaji jalur tersebut. Hari ini, kata Wendy pihaknya akan melakukan pemantauan jalur mulai dari Stasiun Bangil hingga Stasiun Banyuwangi. Setelah itu baru memantau ke Panarukan.

Dia menambahkan, ditutupnya jalur Kalisat-Panarukan 2004 lalu dikarenakan sarana dan prasarananya yang jelek. Namun setelah empat tahun ditutup, ada permintaan pemerintah daerah untuk membuka kembali jalur ini.

“Pemerintah daerah setempat meminta Dirjen KA untuk membuka kembali jalur tersebut,” kata Wendy.

Dia tidak menyebutkan berapa alokasi dana yang disiapkan untuk membuka kembali jalur tersebut. “Yang jelas membutuhkan biaya yang besar. Masih kami kaji,” katanya.

Pembukaan jalur ini, kata Wendy, juga dilakukan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Sementara itu, Hariyanto, Kepala Hubungan Masyarakat, PJKA Daop 9 Jember menyambut baik rencana pembukaan jalur tersebut. “Pengguna jalur tersebut rata-rata masyarakat kelas ekenomi menengah kebawah,” katanya. DAVID P

Berita terkait

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

1 hari lalu

Pelanggan Kereta Api Daop 9 Jember Meningkat Tujuh Persen Selama Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Tingginya animo masyarakat menggunakan kereta api selama libur panjang kali ini, tak lepas dari kepastian jadwal dan tingkat ketepatan waktu perjalana

Baca Selengkapnya

Jadwal KRL Jogja-Solo 13-18 Mei 2024 untuk Keberangkatan Paling Pagi hingga Malam

2 hari lalu

Jadwal KRL Jogja-Solo 13-18 Mei 2024 untuk Keberangkatan Paling Pagi hingga Malam

Berikut ini jadwal KRL Jogja-Solo untuk tanggal 13-18 Mei 2024 lengkap dengan keberangkatan paling pagi hingga paling malam.

Baca Selengkapnya

Penumpang Kereta Api di Libur Panjang Naik 2 Kali Lipat, 93 Ribu Orang Berangkat dari Jakarta

4 hari lalu

Penumpang Kereta Api di Libur Panjang Naik 2 Kali Lipat, 93 Ribu Orang Berangkat dari Jakarta

KAI mencatat jumlah penumpang selama periode libur panjang pada 9 hingga 12 Mei 2024 meningkat dua kali lipat dibandingkan rata-rata penumpang saat hari biasa.

Baca Selengkapnya

Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

5 hari lalu

Spanyol dan Maroko Berencana Bangun Jalur Kereta Api Bawah Selat Gibraltar

Proyek pembangunan jalur kereta api dimulai dengan menghidupkan kembali rencana terowongan bawah laut antara Spanyol dan Maroko

Baca Selengkapnya

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Minibus yang Tertabrak Kereta Api

5 hari lalu

Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Kecelakaan Minibus yang Tertabrak Kereta Api

Jasa Raharja menjamin seluruh korban kecelakaan lalu lintas yang melibatkan Kereta Api (KA) Pandalungan dengan sebuah minibus, di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, pada Selasa, 7 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang, KAI Daop 1 Jakarta Berangkatkan 34 Ribu Penumpang Hari Ini

6 hari lalu

Libur Panjang, KAI Daop 1 Jakarta Berangkatkan 34 Ribu Penumpang Hari Ini

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Daerah Operasional 1 Jakarta mencatat peningkatan jumlah penumpang selama periode libur panjang pada 9 hingga 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Daop 6 Yogyakarta Operasikan 6 Kereta Api Tambahan, Antisipasi Lonjakan Penumpang saat Libur Panjang

6 hari lalu

KAI Daop 6 Yogyakarta Operasikan 6 Kereta Api Tambahan, Antisipasi Lonjakan Penumpang saat Libur Panjang

PT KAI Daerah Operasional (Daop) 6 Yogyakarta mengoperasikan 6 kereta api tambahan untuk melayani penumpang KA jarak jauh pada periode libur panjang..

Baca Selengkapnya

PT KAI Ingatkan Pengguna Jalan Harus Mengalah pada Kereta Api, Bagaimana Aturannya?

7 hari lalu

PT KAI Ingatkan Pengguna Jalan Harus Mengalah pada Kereta Api, Bagaimana Aturannya?

Pengguna jalan harus mengalah pada kereta api di perlintasan sebidang untuk menghindari kecelakaan fatal.

Baca Selengkapnya

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

8 hari lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Pasuruan, Kereta Api Pandalungan Terlambat 150 Menit Tiba di Stasiun Gambir

8 hari lalu

Kecelakaan di Pasuruan, Kereta Api Pandalungan Terlambat 150 Menit Tiba di Stasiun Gambir

Kereta Api Pandalungan dari Stasiun Gambir tiba di Stasiun Jember pukul 13.15 WIB.

Baca Selengkapnya