Mendagri Minta Pengusutan Kasus Politik Uang Dituntaskan

Reporter

Editor

Rabu, 16 Juli 2003 11:33 WIB

TEMPO Interaktif, Kendari:Menteri Dalam Negeri Hari Sabarno meminta pihak Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara menuntaskan proses pengusutan kasus dugaan politik uang dalam pemilihan gubernur di daerah itu meski Ali Mazi telah dilantik sebagai Gubernur baru Sultra periode 2003 2008 Mendagri mengatakan, bisa saja Ali Mazi selaku Gubernur Sultra yang baru dilantik akan terkena dampak dari pengusutan kasus dugaan politik uang itu dan bila benar terjadi hal tersebut bukan merupakan suatu persoalan besar. Kita to the point saja, proses hukum harus tetap diteruskan. Bila nantinya Ali Mazi selaku Gubernur Sultra yang baru terlibat, ya nggak apa-apa. Silahkan saja kejaksaan mengusut, katanya kepada Tempo News Room di Kendari, Minggu (19/1). Saat dikonfirmasi mengenai pernyataan Dirjen Otonomi Daerah Depdagri, Oentarto Sindung Mawardi yang pernah menyatakan bahwa pelantikan gubernur belum bisa dilakukan karena proses hukum kasus politik uang itu masih berjalan, Mendagri mengatakan, pernyataan itu hanya sekedar mengklarifikasi soal proses hukum yang sudah berlangsung. Menurutnya, pelantikan gubernur merupakan suatu proses politik yang memiliki dasar hukum yakni keputusan DPRD Sultra soal hasil pemilihan gubernur tanggal 21 November 2002 yang memilih pasangan Ali Mazi/Yusran Silondae selaku Gubernur/Wagub Sultra. Sehingga, tidak tepat bila pengusutan kasus dugaan politik uang yang kini tengah dilakukan kejaksaan setempat lalu dijadikan alasan untuk menghambat pelantikan gubernur yang notabene merupakan proses politik tapi dilandasi aturan hukum. Kalau proses hukum yang sedang dilakukan kejaksaan itu waktunya pendek, proses politik bisa kita tunda dulu. Tetapi, jika memakan waktu yang panjang masakan sudah ada gubernur terpilih lalu nggak dilantik, ujarnya. Mendagri yang dijadwalkan hari ini meninggalkan kota Kendari menuju Makassar, guna melantik Amin Syam sebagai Gubernur Sulsel yang baru mengatakan, jika dalam perjalanan proses hukum itu nantinya melibatkan Ali Mazi selaku Gubernur Sultra, pihak kejaksaan dipersilahkan untuk memeriksanya sepanjang telah mendapat izin dari presiden. Menurut Mendagri, kasus yang tengah diusut Kejati Sultra itu merupakan persoalan hukum murni yang secara langsung tak terkait dengan pelantikan gubernur. Lain halnya, jika pengusutan itu tersangkut dengan hasil uji publik pasca pemilihan gubernur. Tapi dari laporan yang saya terima selama masa uji publik kayaknya nggak ada masalah tuh, ujarnya. Namun, saat didesak soal sikap Depdagri jika ternyata Kejati Sultra mampu membuktikan keterlibatan Ali Mazi dalam kasus dugaan politik uang itu, Mendagri menyatakan pihaknya masih harus melihat kelanjutan dari proses hukum itu sendiri. Saya nggak mau jika-jika atau berandai-andai menghadapi proses hukum yang sedang dilakukan kejaksaan terhadap Gubernur Sultra yang baru. Wong sampai saat ini kejaksaan belum bisa membuktikan kok, iya kan, katanya. Secara terpisah, Dirjen Otda Oentarto Sindung Mawardi mengatakan, bila Gubernur Sultra yang baru nantinya dinyatakan terlibat dan menjadi terdakwa dalam kasus dugaan politik uang itu, untuk sementara harus diberhentikan dulu dari tugas-tugasnya. Kalau pengadilan kemudian memvonis Ali Mazi terlibat barulah pemeritah pusat akan mempermanenkan pemberhentian itu, katanya. (Dedy Kurniawan-Tempo News Room)

Berita terkait

Sri Mulyani Luncurkan Autobiografi, Airlangga Bercanda Soal SInyal Lanjut jadi Menteri

3 menit lalu

Sri Mulyani Luncurkan Autobiografi, Airlangga Bercanda Soal SInyal Lanjut jadi Menteri

Airlangga menilai Sri Mulyani selama ini telah menjabat sebagai menteri keuangan dengan baik, khususnya saat menghadapi krisis pandemi COVID-19

Baca Selengkapnya

Norwegia Selidiki Perusahaan Milik Warganya di Bulgaria terkait Ledakan Pager di Lebanon

3 menit lalu

Norwegia Selidiki Perusahaan Milik Warganya di Bulgaria terkait Ledakan Pager di Lebanon

Menteri Luar Negeri Norwegia mengatakan tindakan Israel di Lebanon merupakan 'ancaman terhadap perdamaian dan keamanan internasional

Baca Selengkapnya

India Selatan Punya 5 Situs Warisan Dunia yang Menarik Dikunjungi

3 menit lalu

India Selatan Punya 5 Situs Warisan Dunia yang Menarik Dikunjungi

India Selatan memiliki latar belakang budaya dinamis, serta memiliki banyak tempat bersejarah yang menarik dan ramai dikunjugi sepanjang tahun

Baca Selengkapnya

KPU akan Cek soal Tersangka Kasus Kekerasan Seksual Dilantik Jadi Anggota DPRD Singkawang

19 menit lalu

KPU akan Cek soal Tersangka Kasus Kekerasan Seksual Dilantik Jadi Anggota DPRD Singkawang

Ketua KPU RI Mochammad Afifuddin akan mengecek tersangka kasus kekerasan seksual anak berinisial HA yang dilantik menjadi anggota DPRD Singkawang

Baca Selengkapnya

Come See Mie Festival di Candi Prambanan Tawarkan Augmented Reality Hingga Spot instagramable

20 menit lalu

Come See Mie Festival di Candi Prambanan Tawarkan Augmented Reality Hingga Spot instagramable

Masyarakat bisa menikmati festival Come See Mie Festival 2024 di Candi Prambanan Yogyakarta, pada 20-22 September 2024.

Baca Selengkapnya

Tiga Saksi Dugaan Korupsi Pengadaan Lahan di Sekitar Jalan Tol Trans Sumatera Diperiksa KPK

27 menit lalu

Tiga Saksi Dugaan Korupsi Pengadaan Lahan di Sekitar Jalan Tol Trans Sumatera Diperiksa KPK

Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto, menyebut pemeriksaan dilakukan di Kantor Polres Lampung Selatan.

Baca Selengkapnya

Rano Karno Sebut Ide Pemindahan Perkantoran ke Selatan Jakarta Ancam Kawasan Hijau

31 menit lalu

Rano Karno Sebut Ide Pemindahan Perkantoran ke Selatan Jakarta Ancam Kawasan Hijau

Calon Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno menilai ide pemindahan kawasan perkantoran ke bagian selatan bisa menggerus kawasan hijau.

Baca Selengkapnya

Sanggah Ada Kebocoran Data NIK dan NPWP, Dirjen Pajak: Di Sitem Kami Tak Ada Kebocoran

34 menit lalu

Sanggah Ada Kebocoran Data NIK dan NPWP, Dirjen Pajak: Di Sitem Kami Tak Ada Kebocoran

DJP menyanggah adanya indikasi kebocoran data langsung dari sistem mereka perihal dengan pelaksanaan hak dan pemenuhan kewajiban perpajakan wajib pajak.

Baca Selengkapnya

Buku Biografi Sri Mulyani Diluncurkan Menjelang Akhir Jabatan, Ini Alasannya

34 menit lalu

Buku Biografi Sri Mulyani Diluncurkan Menjelang Akhir Jabatan, Ini Alasannya

Buku biografi Menteri Keuangan Sri Mulyani diluncurkan menjelang akhir jabatannya. Sebagai dokumentasi berbagai pemikiran mereformasi Kemenkeu.

Baca Selengkapnya

WNA Mesir Pencuri Iphone 14 di Bandara Soekarno Hatta Ditangkap Lalu Dideportasi

36 menit lalu

WNA Mesir Pencuri Iphone 14 di Bandara Soekarno Hatta Ditangkap Lalu Dideportasi

Seorang WNA asal Mesir di deportasi ke negara asalnya pada Jumat dini hari 20 September 2024 setelah ditangkap karena mencuri

Baca Selengkapnya