TEMPO.CO, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa bumi berkekuatan 5 skala Richter (SR) yang berpusat di daratan mengguncang Kabupaten Gayo Lues, Provinsi Aceh. “Guncangan dirasakan keras karena pusat gempa di darat dan dangkal,” kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho pada Senin, 29 Mei 2017.
Sutopo menjelaskan, gempa bumi sempat mengguncang selama lima detik dengan kekuatan keras. Gempa tersebut sangat terasa karena berpusat di daratan, tepatnya di kedalaman 10 kilometer dengan titik lokasi 4,15 lintang utara dan 97,20 bujur timur (BT).
Menurut laporan yang diterima Sutopo, sebagian warga Gayo Lues sempat panik dan berhamburan ke luar rumah. Hal yang sama terjadi di kabupaten lain. Di antaranya di Kabupaten Bener Meriah dan Bireun.
“Sejauh ini belum ada laporan terkait dengan dampak gempa,” ujarnya. Saat ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) masih mendata jumlah korban akibat kejadian yang kemungkinan tidak mengakibatkan kerusakan yang signifikan.
Selain itu, Sutopo memastikan gempa tersebut tidak berpotensi tsunami. Warga setempat hanya merasakan guncangan keras selama sesaat. Namun tidak ada korban jiwa akibat peristiwa tersebut.
AVIT HIDAYAT