Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tanah Datar, Tuan Rumah Perkemahan Pesantren Internasional  

image-gnews
Herwin Jaya memenangkan etape lima Tour De Singkarak 2010 di Istano Basa Pagaruyung, Tanah Datar, Sumbar (5/6). ANTARA/Puspa Perwitasari
Herwin Jaya memenangkan etape lima Tour De Singkarak 2010 di Istano Basa Pagaruyung, Tanah Datar, Sumbar (5/6). ANTARA/Puspa Perwitasari
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Lokasi Bumi Perkemahan Kompleks Istano Basa Pagaruyung, Tanah Datar, Sumatera Barat, menjadi tempat digelarnya perkemahan pesantren internasional yang diberi nama Minangkabau Scout Camp (MSC) pada 23 sampai 28 Desember 2015.

"Kegiatan Minangkabau Scout Camp ini akan diikuti lebih dari 1.500 peserta dari berbagai negara, kita siap sebagai tuan rumah, baik dari segi pengamanan, maupun kelengkapan sarana prasarana, seperti air dan listrik," kata Penjabat Bupati Tanah Datar, Sudirman Gani, saat rapat persiapan di Pagaruyung, Selasa, 17 November 2015.

Ikut dalam rapat tersebut Penasihat Ketua Pesuruh Jaya Pengakap Malaysia Datok Kaharuddin bin Mukmin, Ketua Kwarcab Tanah Datar Aulizul Syuib, Alumni Pesantren Gontor asal Sumatera Barat Ustaz Mahfud, dan instansi terkait lainnya.

Penjabat Bupati Sudirman Gani mengatakan, persiapan sarana dan prasarana harus diperhatikan jangan sampai saat acara listrik mati, air bersih tidak tersedia, transportasi tidak lancar, makanan dan minuman terlambat sampai, dan hal-hal lainnya.

"Soal pengamanan kita sudah dibantu aparat Kepolisian, TNI, Satpol PP, serta masyarakat sekitar lokasi juga sudah kita ajak ikut menyukseskan acara besar ini," katanya.

Sementara itu, Ketua Kwarcab Pramuka Tanah Datar Aulizul Syuib menyampaikan untuk suksesnya acara ini harus diperhatikan pelayanan terhadap tamu baik peserta perkemahan maupun pendamping.

"Jangan ada keluhan masalah MCK dan air bersih, semua kegiatan harus berlangsung dengan baik seperti kegiatan out bond, wisata, dan kegiatan lapangan," kata Mantan Wakil Bupati Tanah Datar ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, para pedagang di sekitar lokasi perkemahan harus tertib, menjaga kebersihan, dan memberikan keramahan, serta harga yang wajar kepada pembeli.

Ketua Pengakap Malaysia Datok Kaharuddin Mukmin menyampaikan, semua sekolah keagamaan dan pesantren di Malaysia sangat mendukung sekali kegiatan ini.

"Jadi, ada 14 provinsi di Malaysia yang akan ikut dalam perkemahan Minangkabau International Scout Camp ini," katanya.


ANTARA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Ribuan Warga Kota Padang Terdampak Banjir

48 hari lalu

Foto udara banjir di Nagari Kampung Galapuang, Ulakan Tapakis, Padang Pariaman, Sumatera Barat, Minggu, 7 Mei 2023. Banjir akibat curah hujan tinggi dan meluapnya sungai tersebut menyebabkan sedikitnya 150 rumah di dua korong (kampung) di nagari tersebut terendam dan ratusan warga mengungsi. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Ribuan Warga Kota Padang Terdampak Banjir

Lebih dari 8.000 warga Kota Padang, Provinsi Sumatra Barat, terdampak banjir yang terjadi sejak Kamis, 7 Maret 2024, pukul 16.00 WIB.


Tiga Orang Meninggal Dunia Pasca Banjir dan Longsor di Kabupaten Padang Pariaman

48 hari lalu

Warga melihat bangunan rusak akibat banjir bandang di Nagari Pariangan, Tanah Datar, Sumatera Barat, Rabu, 6 Desember 2023. Hujan lebat yang mengguyur hulu sungai lereng Gunung Marapi mengakibatkan banjir bandang yang menerjang sejumlah nagari di kabupaten itu. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Tiga Orang Meninggal Dunia Pasca Banjir dan Longsor di Kabupaten Padang Pariaman

Bencana banjir dan tanah longsor akibatkan tiga korban meninggal dunia, wilayah Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat.


Listrik PLN Bantu Pabrik Jagung Milik Pemprov Sumbar Tingkatkan Produksi

52 hari lalu

Listrik PLN Bantu Pabrik Jagung Milik Pemprov Sumbar Tingkatkan Produksi

Suplai daya listrik 555 kVA mampu meningkatkan produktivitas pabrik hingga 50 ton per hari.


Pemerintah Dorong Pertumbuhan Perkotaan Berkelanjutan

16 Desember 2023

Pemerintah Dorong Pertumbuhan Perkotaan Berkelanjutan

RDTR bukan hanya sebagai alat perencanaan, tetapi juga sebagai wahana inovasi yang juga mempertimbangkan beberapa isu global yang dihadapi


Pakar Tata Kota Sebut Tata Ruang Jakarta Jadi Pemicu Banjir

27 Oktober 2022

Warga berjalan melintasi banjir di permukiman penduduk kawasan Rawajati, Jakarta, Senin 10 Oktober 2022. BPBD DKI Jakarta pada Senin pukul 06.00 WIB mencatat sebanyak 53 RT di DKI Jakarta terendam banjir akibat luapan Sungai Ciliwung. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Pakar Tata Kota Sebut Tata Ruang Jakarta Jadi Pemicu Banjir

Nirwono Joga menyebut banjir Jakarta adalah konsekuensi logis.


Hormat kepada Dosen yang Ubah Cara Pandangnya, Ridwan Kamil Kirim Batik dan Foto

28 Agustus 2021

Allan Jacobs, dosen Ridwan Kamil
Hormat kepada Dosen yang Ubah Cara Pandangnya, Ridwan Kamil Kirim Batik dan Foto

Ridwan Kamil mengenalkan dosen pembimbingnya saat mengambil magister di Universitas California, Berkeley, Amerika Serikat.


Fakta-fakta DKI Dinobatkan Sebagai Kota dengan Tata Ruang Kota Terburuk di Dunia

25 Agustus 2021

Sejumlah anak bermain di Sungai Ciliwung, Jakarta, Selasa, 24 Agustus 2021. ANTARA/Galih Pradipta
Fakta-fakta DKI Dinobatkan Sebagai Kota dengan Tata Ruang Kota Terburuk di Dunia

Jakarta mendapat peringkat pertama kota dengan desain perencanaan tata ruang kota terburuk di dunia. Apa kata DPRD DKI dan pakar?


Destinasi Wisata di Tanah Datar Tetap Buka Selama Libur Lebaran

6 Mei 2021

Istana Pagaruyung. wikimedia
Destinasi Wisata di Tanah Datar Tetap Buka Selama Libur Lebaran

Pemerintah Kabupaten Tanah Datar menyatakan pembukaan destinasi wisata selama libur lebaran sesuai dengan program pemerintah pusat.


Menanti Kiprah Gubernur Mahyeldi di Sudirman 51

19 Februari 2021

Amrizal Rengganis.
Menanti Kiprah Gubernur Mahyeldi di Sudirman 51

Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi dan wakilnya membutuhkan dukungan banyak pihak untuk membangun negeri menjadi lebih baik, makmur dan sejahtera.


Efisiensikan Perencanaan Kota, Bank Dunia Beri Sejumlah Saran Ini

9 November 2019

Peta Dasar Pertanahan dari Kementerian Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Badan Pertanahan Nasional (BPN).
Efisiensikan Perencanaan Kota, Bank Dunia Beri Sejumlah Saran Ini

"Saya menyarankan investasi dan perencanaan harus tersinkronisasi," ujar Senior Urban Development Specialist dari Bank Dunia, Gayatri Singh.