INFO NASIONAL - Pemerintah Provinsi Papua Barat berhasil memecahkan rekor dunia dengan membentangkan kain Bendera Merah Putih sepanjang 12,77 kilometer dalam rangka menyambut HUT RI ke-79. Aksi spektakuler ini berlangsung di Manokwari pada Rabu, 14 Agustus 2024, dan melibatkan ribuan warga, organisasi perangkat daerah, Forkopimda, instansi vertikal, Pramuka, serta berbagai komponen masyarakat. Bentangan bendera ini dimulai dari jalan Drs. Esau Sesa, melewati jalan-jalan utama kota seperti Trikora Wosi, Yosudarso Sanggeng, Merdeka, Banjarmasin, Pasir Putih, hingga berakhir di Kampung Arowi.
Penjabat Gubernur Papua Barat, Ali Baham Temongmere, dalam sambutannya menekankan pentingnya membangun Indonesia berdasarkan empat pilar utama: Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika. "Dengan memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-79, mari kita bangkitkan semangat membangun jiwa dan raga bangsa Indonesia untuk menuju Indonesia Emas 2045," ujar Gubernur Ali Baham. Dengan penuh semangat, ia mengucapkan kata "MERDEKA" sebanyak tiga kali sebelum memantau langsung pembentangan bendera dari atas jeep bersama Pangdam XVIII Kasuari dan Wakapolda Papua Barat.
Jelang HUT RI Ke-79, Provinsi Papua Barat Pecahkan Rekor MURI Bentangan Bendera Merah Putih Terpanjang di Dunia .Pembentangan kain Bendera Merah Putih sepanjang 12,77 Kilometer, dibentang melintasi ruas jalan dalam kota Manokwari, Rabu 14 Agustus 2024. Dok. Papua Barat
Acara ini tidak hanya mendapat perhatian lokal, tetapi juga mencatat sejarah dengan penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). Piagam penghargaan atas prestasi ini diserahkan oleh Manager Operasional MURI, Triyono, kepada Gubernur Ali Baham Temongmere, sebagai pengakuan resmi bahwa Papua Barat kini memegang rekor dunia untuk bentangan kain Bendera Merah Putih terpanjang. (*)