Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pedemo Jaklingko Permasalahkan soal Dugaan Pengadaan 100 Unit Armada Tak Dibagi Rata

image-gnews
Seorang sopir JakLingko dan mantan pengemudi mikrolet se-DKI Jakarta yang tergabung dalam Forum Komunikasi Laskar Biru membentangkan poster saat melakukan aksi unjuk rasa di depan Balai Kota, Jakarta, Selasa 30 Juli 2024. Dalam aksinya massa menuntut agar mereka dapat bertemu langsung dengan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono untuk menyuarakan kegelisahan mereka. Salah satunya adalah gaji yang belum turun. TEMPO/Subekti.
Seorang sopir JakLingko dan mantan pengemudi mikrolet se-DKI Jakarta yang tergabung dalam Forum Komunikasi Laskar Biru membentangkan poster saat melakukan aksi unjuk rasa di depan Balai Kota, Jakarta, Selasa 30 Juli 2024. Dalam aksinya massa menuntut agar mereka dapat bertemu langsung dengan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono untuk menyuarakan kegelisahan mereka. Salah satunya adalah gaji yang belum turun. TEMPO/Subekti.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Koperasi Purimas Jaya, Rahmadoni mengungkap salah satu poin yang disuarakan dalam aksi unjuk rasa pada sejumlah sopir Jaklingko berkaitan penerapan pembagian porsi kuota tambahan armada tahun ini dilakukan secara adil. Ia menilai ada yang tidak beres dalam pengadaan ini. Koperasi Purimas Jaya merupakan salah satu dari delapan koperasi yang terlibat dalam aksi di Balai Kota. 

"Pihak Transjakarta waktu itu mengundang seluruh operator. Tapi, dalam pertemuan itu hanya dijelaskan 100 kuota saja," kata Rahmadoni kepada Tempo melalui pesan singkat pada Rabu, 31 Juli 2024.

Mereka diundang Transjakarta pada 19 Januari 2024 lalu. Dalam undangan itu, menurut Doni, ada satu koperasi yang tidak hadir, yakni Koperasi Wahana Kalpika (KWK). Koperasi itu disebut mendominasi jumlah armada Jaklingko Mikrotrans saat ini.

Padahal, menurut Doni, mereka juga sempat melakukan rapat dengan Dinas Perhubungan DKI Jakarta dan terungkap bahwa pengadaan tahun ini adalah 200 unit. Sehingga, para operator mempertanyakan soal kuota 100 unit diberikan kepada siapa.

Mereka menduga kuota 100 unit itu diberikan kepada operator tertentu karena di tahun sebelumnya sudah ada yang mendominasi.

"Dia merupakan wakil ketua DPRD DKI Jakarta Komisi B sekaligus ketua umum operator Koperasi Wahana Kalpika, clear conflict of interest," tuturnya.

Pada 4 Juli lalu seperti dikutip dari Antara, sejumlah operator tersebut sempat menemui DPRD DKI menyuarakan hal tersebut. 

Ketua Umum pengurus koperasi Wahana Kalpika (KWK) sekaligus anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Taufik Azhar menyebut tambahan 200 unit tersebut masih dalam proses. "Pendemo itu khawatir jika kuota yang disediakan itu didominasi oleh KWK," ucapnya di kantornya di Gedung DPRD DKI Jakarta pada Selasa, 30 Juli 2024 sore.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut dia, saat ini proses negosiasi harga dengan Transjakarta masih berjalan dan masing-masing koperasi memiliki patokannya sendiri. Negosiasi itu juga bakal menentukan realisasi kouta armada yang lolos.

"Mereka (koperasi lain) maunya harganya tinggi, tapi misal dari Transjakarta maunya terlalu rendah. Maka kesepakatan kuota juga ditentukan antara Tranjakarta dan masing-masing koperasi sesuai dengan proses negosiasinya," ucapnya.

Taufik membantah tudingan bahwa pihaknya diperlakukan sebagai anak emas dalam penyediaan unit kendaraan Jaklingko Mikrotrans oleh PT Transportasi Jakarta atau Transjakarta. "Enggak benar itu," kata Taufik. 

Ia menyebut jumlah kendaraan KWK yang masuk menjadi Mikrotrans, dari total 6.238 kendaraan, namun yang dipakai hanya 44,9 persen atau 2.801 unit. "Sedangkan realisasinya baru 1.435 atau 51 persen," ujarnya.

Sedangkan operator lain yang gabung dengan JakLingko, kata dia, sudah mencapai 97 persen dan 75 persen. "Lebih besar dari KWK jika dilihat dari persentase," katanya. 

Taufik membeberkan saat ini KWK memiliki 5.110 anggota. Sementara dia memiliki armada kurang dari 10 saja.


Pilihan Editor: Anggota DPRD DKI Bantah Koperasi yang Dipimpinnya Monopoli Pengadaan Armada JakLingko

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Soal Gagasan Transjakarta Laut, Pramono Anung: Bukan Program Baru, tapi Belum Ada yang Eksekusi

20 jam lalu

Bakal Calon Gubernur Jakarta, Pramono Anung saat menghadiri peresmian relawan di Gedung Joang 45, Jakarta, 11 September 2024. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Soal Gagasan Transjakarta Laut, Pramono Anung: Bukan Program Baru, tapi Belum Ada yang Eksekusi

Pramono Anung mengatakan gagasan Transjakarta Laut sebetulnya sudah lama, namun belum ada yang mengeksekusinya.


Suswono soal Anggaran Perpanjangan Rute Transjakarta: Bisa dari APBD atau Investasi

1 hari lalu

Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil dan Suswono mendatangi RSUD Tarakan untuk menjalani pemeriksaan kesehatan, Jakarta, 31 Agustus 2024.Pemeriksaan kesehatan menjadi salah satu tahapan yang harus dijalani oleh Paslon dalam Pilgub Jakarta 2024. Tempo/Ilham Balindra
Suswono soal Anggaran Perpanjangan Rute Transjakarta: Bisa dari APBD atau Investasi

Penjelasan dari bakal calon Wakil Gubernur Jakarta Suswono soal anggaran perpanjangan rute transjakarta.


Ridwan Kamil Janji Perluas Rute Transjakarta ke Bodetabek dalam 1-2 Tahun

2 hari lalu

Bakal calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil saat ditemui usai agenda Rembug Kota di Ganara Art Space, FX Sudirman, Jakarta Pusat pada Ahad, 15 September 2024. Tempo/Annisa Febiola.
Ridwan Kamil Janji Perluas Rute Transjakarta ke Bodetabek dalam 1-2 Tahun

Bakal calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil berjanji akan memperluas rute moda Transjakarta hingga wilayah Bodetabek dalam waktu 1-2 tahun.


Janji-janji Ridwan Kamil, Kurangi Polusi Udara Jakarta hingga Tetap Gratiskan JakLingko

16 hari lalu

Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil (kiri) dan Suswono (kanan) saat mendatangi RSUD Tarakan untuk menjalani pemeriksaan kesehatan, Jakarta, 31 Agustus 2024. Pemeriksaan kesehatan menjadi salah satu tahapan yang harus dijalani oleh Paslon dalam Pilgub Jakarta 2024. Tempo/Ilham Balindra
Janji-janji Ridwan Kamil, Kurangi Polusi Udara Jakarta hingga Tetap Gratiskan JakLingko

Ridwan Kamil berjanji akan melakukan berbagai program jika terpilih jadi Gubernur Jakarta. Ia akan kurangi polusi udara dan pembangunan merata.


Ridwan Kamil Janji JakLingko Tetap Gratis Jika Jadi Gubernur

16 hari lalu

Calon Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil saat mendatangi RSUD Tarakan untuk menjalani pemeriksaan kesehatan, Jakarta, 31 Agustus 2024. Pemeriksaan kesehatan menjadi salah satu tahapan yang harus dijalani oleh Paslon dalam Pilgub Jakarta 2024. Tempo/Ilham Balindra
Ridwan Kamil Janji JakLingko Tetap Gratis Jika Jadi Gubernur

Ridwan Kamil berkomitmen bahwa dirinya dan Suswono akan melanjutkan berbagai program yang baik milik para gubernur Jakarta sebelumnya.


Bus Transjakarta Tetap Beroperasi saat Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK

17 hari lalu

Ilustrasi bus Transjakarta. TEMPO/M Taufan Rengganis
Bus Transjakarta Tetap Beroperasi saat Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK

Bus Transjakarta akan tetap beroperasi selama acara misa akbar yang dipimpin oleh Paus Fransiskus di Stadion Gelora Bung Karno


Paus Fransiskus Hadiri Misa Akbar di GBK pada 5 September, Transjakarta Tambah Rute Perjalanan

18 hari lalu

Penumpukan Bus Transjakarta saat terjadi penutupan Jalan Sudirman untuk acara gala dinner KTT ASEAN, Rabu, 6 September 2023. TEMPO/Advist Khoirunikmah
Paus Fransiskus Hadiri Misa Akbar di GBK pada 5 September, Transjakarta Tambah Rute Perjalanan

PT Transjakarta bakal menambah rute perjalanan saat misa akbar yang dihadiri Paus Fransiskus diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Kamis, 5 September.


Dirut Transjakarta Bilang Penyerapan Unit Mikrotrans Jaklingko sesuai Kebutuhan Penumpang

41 hari lalu

Seorang sopir JakLingko dan mantan pengemudi mikrolet se-DKI Jakarta yang tergabung dalam Forum Komunikasi Laskar Biru membentangkan poster saat melakukan aksi unjuk rasa di depan Balai Kota, Jakarta, Selasa 30 Juli 2024. Dalam aksinya massa menuntut agar mereka dapat bertemu langsung dengan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono untuk menyuarakan kegelisahan mereka. Salah satunya adalah gaji yang belum turun. TEMPO/Subekti.
Dirut Transjakarta Bilang Penyerapan Unit Mikrotrans Jaklingko sesuai Kebutuhan Penumpang

Welfizon Yuza menjelaskan alasan kenapa penyerapan unit armada angkot Jaklingko Mikrotrans tidak dilakukan secara langsung, tetapi bertahap.


Purimas Jaya Ogah Minta Maaf Seusai Disomasi KWK Soal Polemik Pengadaan Angkot Jaklingko

44 hari lalu

Seorang sopir JakLingko dan mantan pengemudi mikrolet se-DKI Jakarta yang tergabung dalam Forum Komunikasi Laskar Biru membentangkan poster saat melakukan aksi unjuk rasa di depan Balai Kota, Jakarta, Selasa 30 Juli 2024. Dalam aksinya massa menuntut agar mereka dapat bertemu langsung dengan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono untuk menyuarakan kegelisahan mereka. Salah satunya adalah gaji yang belum turun. TEMPO/Subekti.
Purimas Jaya Ogah Minta Maaf Seusai Disomasi KWK Soal Polemik Pengadaan Angkot Jaklingko

Somasi yang dilakukan KWK disebut cara-cara premanisme dan intimidasi di kantor Purimas Jaya.


Koperasi Wahana Kalpika Sebut Kerja Sama Pengadaan Angkot Jaklingko 2024 Masih Berproses

44 hari lalu

Angkutan JakLingko menunggu penumpang di Terminal Stasiun Senen, Jakarta, Jumat 28 Juli 2023. Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menegaskan JakLingko dan Mikrotrans merupakan dua  transportasi publik yang berbeda. Sejak awal Mikrotrans merupakan bagian dari sistem manajemen JakLingko. TEMPO/Subekti.
Koperasi Wahana Kalpika Sebut Kerja Sama Pengadaan Angkot Jaklingko 2024 Masih Berproses

Koperasi Wahana Kalpika (KWK) disebut mendapatkan jatah 100 dari 200 unit rencana pengadaan angkot Jaklingko Mikrotrans.