Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ketua DPRD Rembang Ditahan Otoritas Arab Saudi Gunakan Visa Ziarah, Apa Bedanya dengan Visa Haji

image-gnews
Ketua DPRD Kabupaten Rembang, Supadi.  Instagram DPRD Rembang)
Ketua DPRD Kabupaten Rembang, Supadi. Instagram DPRD Rembang)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau Ketua DPRD Rembang Supadi disebut tengah ditahan otoritas Arab Saudi lantaran melanggar aturan imigrasi. Supadi dilaporkan memasuki Mekah pada 4 Juni 2024 menggunakan visa ziarah untuk melaksanakan ibadah haji. Padahal, per 23 Mei 2024, pemerintah setempat sudah menutup akses visa non haji.

"Itu jelas (melanggar) karena secara visa itu visa ziarah. Tanggal 23 Mei itu sudah ditutup untuk visa ziarah, persiapan untuk kedatangan haji. Dia masuk di tanggal 3 atau 4 (Juni) pakai visa ziarah dan tanggal 9 (Juni) kena razia,” kata Wakil Ketua DPRD Rembang M Bisri Cholil Laqouf atau Gus Gipul, Selasa, 9 Juli 2024.

Jauh hari sebelum prosesi ibadah haji dimulai pihak pemerintah Arab Saudi telah mewanti-wanti bagi siapa pun yang menyalahgunakan visa, di luar visa yang diterbitkan Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi untuk beribadah haji. "Pemerintah kerajaan Saudi Arabia akan melakukan tindakan tegas terhadap siapa pun yang menggunakan visa di luar visa haji resmi," ujar Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di Jakarta, Selasa, 30 April 2024.

Lantas apa itu visa ziarah yang digunakan Supadi sehingga ia dianggap melanggar aturan. Seperti apa pula bedanya dengan visa haji? Berikut penjelasannya.

Pengertian Visa Ziarah

Visa Ziarah Syakhsiyah / Tijariyah dan Visa Amil adalah merupakan Visa Resmi dari Kerajaan Arab Saudi. Visa ini adalah Visa untuk Perorangan : Visa Ziarah Syakhsiyah (kunjungan pribadi), Visa Ziarah Tijariyah (kunjungan bisnis) dua Visa ini terkadang di sebut dengan Nama Visa Multiple, dan Visa Amil Musim (pekerja musiman).

Mengutip dari berbagai sumber visa ziarah merupakan visa yang dapat digunakan untuk mengunjungi tempat- tempat suci saat berada di luar negeri. Visa ziarah diproses untuk perorangan melalui agen visa ke Kedutaan Besar Arab Saudi. Visa ini tidak dapat digunakan untuk haji. Pemegang visa ini bisa langsung berangkat ke suatu negara termasuk Arab Saudi, tanpa memiliki masa tunggu seperti visa haji.

Pengertian Visa Haji

Aturan mengenai visa haji tertulis dalam Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah (PIHU). Pasal 18 UU PIHU yang menyebutkan bahwa visa haji Indonesia terdiri dari visa haji kuota Indonesia dan visa haji mujamalah atau visa haji yang merupakan undangan dari Pemerintah Kerajaan Arab Saudi.

Visa kuota haji Indonesia dibagi menjadi dua, yaitu haji reguler yang diselenggarakan oleh pemerintah dan haji khusus yang diselenggarakan oleh Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK). Mengutip dari laman hajfuroda.id ada satu lagi jenis visa haji yaitu visa haji foruda. Berikut penjelasan tentang 3 jenis visa haji.

1. Visa Haji Reguler

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Visa Haji Reguler merupakan visa haji yang diberikan secara resmi oleh pemerintah Indonesia bekerja sama dengan Pemerintah Kerajaan Arab Saudi. Visa ini merupakan visa resmi untuk melakukan ibadah haji. Visa ini memiliki masa tunggu keberangkatan yang bervariasi dan berbeda di setiap wilayah. Berkisar antara 9 - 39 tahun.

2. Visa Haji ONH Plus

Visa Haji ONH Plus merupakan visa haji dari pelaksana Biro/Travel Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) yang resmi terdaftar bekerja sama dengan Pemerintah Kerajaan Arab Saudi. Proses Visa Haji Onh Plus yaitu dari Travel Penyelenggara Ibadah Haji Khusus kepada Kementerian Agama RI lalu kedutaan Besar Arab Saudi. Haji Onh Plus memiliki masa tunggu keberangkatan yang relatif lebih cepat dari Haji reguler yaitu berkisar antara 5-7 tahun.

3. Visa Haji Furoda / Mujamalah

Visa Haji Mujamalah atau Haji Furoda merupakan visa di luar kuota Resmi dari Pemerintah Kerajaan Arab Saudi, Visa ini tidak termasuk ke kuota resmi kerja sama dengan Pemerintah Indonesia. Namun, Visa ini tetap legal. Aturannya terdapat pada UU No. 8 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Haji dan Umroh Pelaksana/Penyelenggara Program Haji Mujamalah atau Haji Furoda.

Visa ini sebenarnya masih berasal dari Biro/Travel Resmi PIHK yang menyelenggarakan Haji Ohn Plus. Visa haji furoda juga telah mendapat izin dari Kementerian Agama Republik Indonesia. Visa Haji ini akan terbit paling lambat 7 – 10 hari sebelum wukuf Haji (terkadang bisa lebih cepat) serta tidak memiliki waktu tunggu keberangkatan, atau bisa langsung berangkat.

Itulah perbedaan visa ziarah dan visa haji yang dapat digunakan untuk beribadah haji. Banyak agen-agen travel yang menawarkan iming-iming langsung berangkat atau tanpa menunggu waktu keberangkatan yang lama dengan harga yang relatif lebih murah. Maka Anda harus berhati-hati karna seringkali dijumpai bahwa visa yang diberikan bukanlah visa haji yang dilegalkan pemerintah, namun visa yang digunakan ialah justru visa ziarah yang tidak diperkenankan pemerintah untuk ibadah haji.

TIARA JUWITA  | HENDRIK KHOIRUL MUFID

Pilihan Editor: Ketua DPRD Rembang Supadi Ditahan Otoritas Arab Saudi, berikut Sanksi Pelanggaran Imigrasi Visa Haji

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Arab Saudi Gelar Pertemuan Aliansi Internasional untuk Negara Palestina

5 hari lalu

Menteri Luar Negeri Arab Saudi Pangeran Faisal bin Farhan Al Saud mendengarkan saat Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken berbicara selama pertemuan dengan Menteri Luar Negeri Negara Anggota Dewan Kerjasama Teluk di New York City, AS, 25 September 2024. REUTERS/Caitlin Ochs/Pool
Arab Saudi Gelar Pertemuan Aliansi Internasional untuk Negara Palestina

Arab Saudi menjadi tuan rumah pertemuan pertama "aliansi internasional" baru untuk mendorong pembentukan negara Palestina.


Arab Saudi Buka Sindalah, Pulau Liburan Mewah di Kota Futuristik NEOM

7 hari lalu

Pulau Sindalah, NEOM, Arab Saudi (neom.com)
Arab Saudi Buka Sindalah, Pulau Liburan Mewah di Kota Futuristik NEOM

Debut Sindalah di NEOM menjadi langkah penting dalam pengembangan pariwisata kelas atas Arab Saudi.


Herve Renard Kembali Ditunjuk sebagai Pelatih Timnas Arab Saudi untuk Gantikan Roberto Mancini

8 hari lalu

Pelatih Arab Saudi Herve Renard. REUTERS
Herve Renard Kembali Ditunjuk sebagai Pelatih Timnas Arab Saudi untuk Gantikan Roberto Mancini

Menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026, Arab Saudi telah menunjuk kembali Herve Renard sebagai manajer untuk menggantikan Roberto Mancini.


Respon Negara-negara Arab Setelah Israel Serang Iran, dari Arab Saudi hingga Qatar

8 hari lalu

Asap mengepul di pinggiran selatan Beirut, setelah serangan Israel menghantam bangunan di tengah permusuhan antara Hizbullah dan pasukan Israel, seperti yang terlihat dari Baabda, Lebanon, 23 Oktober 2024. REUTERS/Mohamed Azakir
Respon Negara-negara Arab Setelah Israel Serang Iran, dari Arab Saudi hingga Qatar

Israel serang Iran pada Sabtu, bagaimana respon negara-negara Arab terhadap serangan tersebut?


Pemerintah Susun Rencana Kebutuhan Obat dan Klinik Kesehatan untuk Jemaah Haji 2025

9 hari lalu

Suasana jemaah haji kloter 16 Kabupaten Purbalingga saat dijemput keluarga usai tiba di pendopo Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah, Kamis 27 Juni 2024. Sebanyak 7.973 jemaah haji Indonesia mulai diterbangkan pulang ke tanah air secara bertahap dari Jeddah menuju sejumlah embarkasi yang disiapkan pemerintah. Tempo/Budi Purwanto
Pemerintah Susun Rencana Kebutuhan Obat dan Klinik Kesehatan untuk Jemaah Haji 2025

Tim Kementerian Agama, kata Arsad, juga sedang menyiapkan sarana klinik kesehatan satelit di hotel tempat jemaah haji tinggal di Makkah.


Iran Umumkan Latihan Militer dengan Arab Saudi untuk Pertama Kalinya

11 hari lalu

Putra Mahkota Saudi, Mohammed bin Salman bertemu dengan Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amir-Abdollahian di Jeddah, Arab Saudi 18 Agustus 2023. Saudi Press Agency/Handout via REUTERS
Iran Umumkan Latihan Militer dengan Arab Saudi untuk Pertama Kalinya

Arab Saudi dan Iran akan menggelar latihan gabungan di saat adanya ancaman serangan Israel.


Kenapa Disebut Kawasan Timur Tengah? Ini Sejarah dan Daftar Negaranya

11 hari lalu

Menteri Agama Indonesia Yaqut Cholil Qoumas (kiri) berbincang dengan Menteri Haji dan Umrah Saudi Tawfiq Al-Rabiah (kanan) di Jeddah, Arab Saudi, pada 15 September 2024. (ANTARA/HO-Kemenag RI)
Kenapa Disebut Kawasan Timur Tengah? Ini Sejarah dan Daftar Negaranya

Kenapa disebut dengan kawasan Timur Tengah? Berikut ini sejarahnya serta daftar negara Timur Tengah yang perlu diketahui.


King Abdullah University Buka Beasiswa S2 dan S3, Serba Gratis Ditanggung Kampus

12 hari lalu

Ilustrasi beasiswa. Freepik
King Abdullah University Buka Beasiswa S2 dan S3, Serba Gratis Ditanggung Kampus

King Abdullah University dikenal memiliki dana abadi terbesar kedua di dunia. Kampus di Arab Saudi itu membuka beasiswa S2 dan S3.


Prediksi Arab Saudi vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Susunan Pemain

20 hari lalu

Pemain timnas Arab Saudi Feras Al Brikan in berhadapan dengan kiper timnas Indonesia  Maarten Paes dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia AFC - Grup C, antara Arab Saudi vs Indonesia - di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, 5 September 2024. Pertandingan berakhir imbang 1-1. REUTERS/Stringer
Prediksi Arab Saudi vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Malam Ini: Jadwal, Berita Terkini, H2H, Susunan Pemain

Timnas Arab Saudi akan menjamu Bahrain pada laga keempat putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Mengapa Bahrain diprediksi kalah?


Galang Dukungan, Menlu Iran Temui Pejabat Senior Houthi di Oman

20 hari lalu

Menteri Luar Negeri Iran, Abbas Araghchi, bertemu di Muscat dengan Mohammed Abdelsalam, seorang pejabat senior dari milisi Houthi Yaman yang didukung Iran. (X)
Galang Dukungan, Menlu Iran Temui Pejabat Senior Houthi di Oman

Menteri Luar Negeri Iran Abbas Araghchi bertemu Mohammed Abdelsalam, seorang pejabat senior dari milisi Houthi Yaman di Oman