Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lawan Khofifah, Inilah 3 Menteri yang Disiapkan PDIP Maju di Pilkada Jawa Timur

Editor

Nurhadi

image-gnews
Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto saat ditemui di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu, 29 Juni 2024. ANTARA/Agatha Olivia Victoria
Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto saat ditemui di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu, 29 Juni 2024. ANTARA/Agatha Olivia Victoria
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto, mengatakan partainya telah mempersiapkan tiga nama kadernya yang berasal dari kalangan menteri untuk maju di Pilkada Jawa Timur 2024. Mereka adalah Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Abdullah Azwar Anas, dan Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

"Suara akar rumput menginginkan nama-nama ini maju di Jawa Timur," kata Hasto saat ditemui di Parkir Timur Kompleks Gelora Bung Karno, Sabtu, 29 Juni 2024. Kendati begitu, kata dia, PDIP masih belum mengambil keputusan mutlak ihwal siapa yang akan pasti memperoleh tiket maju dari tiga nama yang potensial tersebut. Alasannya, dinamika politik masih berkembang. 

Hasto menegaskan PDIP akan terus mendorong para kader internal partai untuk maju dan bekerja sama dengan pihak lainnya yang telah dilatih, baik melalui jalur birokrasi, profesional, purnawirawan, hingga kalangan pers. Selain tiga menteri tersebut, ada beberapa usulan kader PDIP lainnya, seperti Mochamad Nur Arifin (Gus Ipin), Erick Cahyadi, Armuji, Ipuk Fiestiandani, hingga Achmad Fauzi.

"Soal siapa yang akan ditetapkan untuk maju, nanti akan diumumkan pada saat yang tepat," ujar Hasto. Mengenai koalisi partai, dia mengatakan, PDIP terus menjajaki komunikasi dengan partai politik lainnya. Misalnya, dengan PKB untuk pilkada Jawa Timur, DPP telah menugaskan sejumlah pengurus untuk menjalin komunikasi intens.

Menurut Hasto, sejauh ini pihaknya telah melakukan komunikasi dengan beberapa partai seperti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Gerindra yang sudah memberikan dukungan untuk beberapa wilayah di Jatim. "Tetapi untuk daerah lain kami juga melakukan komunikasi politik. Ini proses yangs angat dinamis," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Di Fraksi DPR sudah berjalan, antar Sekjend juga sudah. Dengan Ketua Umum PKB, Cak Imin juga sudah ditugaskan beberapa pengurus ke sana," katanya. Namun, Hasto tak merincikan siapa saja pengurus pusat yang telah ditugaskan untuk menjalin komunikasi politik dengan Wakil Ketua DPR itu. "Yang penting komunikasinya berjalan," ujar dia.

Sejauh ini pasangan bakal calon yang hampir pasti maju di Pilkada Jawa Timur adalah Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak. Pasangan ini telah memperoleh dukungan dari partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM), seperti Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Demokrat. 

ANDI ADAM FATURAHMAN | ANTARA

Pilihan Editor: PDIP Belum Tugaskan Risma untuk Pilgub Jatim 2024, Apa Alasannya?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Aktivis Perempuan Soroti Potensi Rivalitas Risma Lawan Khofifah di Pilgub Jawa Timur

44 menit lalu

Menteri Sosial Tri Rismaharini alias Risma menghadiri acara puncak peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) 2024 di Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh pada Rabu, 29 Mei 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Aktivis Perempuan Soroti Potensi Rivalitas Risma Lawan Khofifah di Pilgub Jawa Timur

Dua kandidat perempuan, yakni Khofifah dan Risma di Pilgub Jatim, belum menjadi jaminan untuk perjuangkan hak-hak kesetaraan gender.


Andika Perkasa Berpotensi Lawan Ahmad Luthfi di Pilgub Jawa Tengah, PAN: Kompetisi Persahabatan

1 jam lalu

Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud Andika Perkasa memberikan keterangan kepada wartawan di Media Center TPN Ganjar-Mahfud, Menteng Jakarta Pusat, Senin, 12 November 2023.  Tempo/ Adil Al Hasan
Andika Perkasa Berpotensi Lawan Ahmad Luthfi di Pilgub Jawa Tengah, PAN: Kompetisi Persahabatan

PAN menyebut peluang pertarungan Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi di Pilgub Jawa Tengah akan menjadi kompetisi persahabatan.


PDIP: Koalisi dengan PKB hingga 3 Nama Menteri

1 jam lalu

Logo PDIP
PDIP: Koalisi dengan PKB hingga 3 Nama Menteri

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengangkat wacana koalisi antara PDIP dan PKB di Pemilihan Gubernur atau Pilgub Jawa Timur 2024


PKB Senang PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jawa Timur

3 jam lalu

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO
PKB Senang PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jawa Timur

Fauzan mengatakan, koalisi antara PKB dan PDIP bukanlah hal baru di Pilgub Jawa Timur.


Kata PDIP Soal Peluang Bentuk Poros dengan PKB di Pilgub Jakarta dan Jawa Timur

9 jam lalu

Said Abdullah. Foto: Istimewa
Kata PDIP Soal Peluang Bentuk Poros dengan PKB di Pilgub Jakarta dan Jawa Timur

Ketua DPP PDIP Said Abdullah bicara soal peluang partainya membentuk poros koalisi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Pilkada 2024.


Begini Upaya PDIP untuk Bisa Memenangkan Pilkada 2024

12 jam lalu

Ketua Komisi III DPR RI Bambang Wuryanto di Kompleks Parlemen, Jakarta. ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi.
Begini Upaya PDIP untuk Bisa Memenangkan Pilkada 2024

PDIP memberikan pelatihan kepada 600 peserta. Partai ini optimistis, jika memenangkan pilkada 2024,


PDIP Tanggapi Survei LSI soal Elektabilitas Kaesang di Jawa Tengah: Pemilih Masih Cair

16 jam lalu

Said Abdullah memulai karier menjadi anggota DPR/MPR RI pada periode 2004-2009 dan berlanjut hingga periode 2009-2014 serta periode 2019-2024. Politisi PDIP ini juga pernah menjadi Calon Wakil Gubernur Jawa Timur pada 2013 lalu. Dok. DPR
PDIP Tanggapi Survei LSI soal Elektabilitas Kaesang di Jawa Tengah: Pemilih Masih Cair

Said mengatakan persentase elektabilitas yang diraih Kaesang dalam survei LSI belum menonjol, apalagi banyak warga yang masih belum tentukan pilihan


Hendrar Prihadi Masuk Bursa Pilkada Jateng dari PDIP, Bagaimana Profilnya?

19 jam lalu

Hendrar Prihadi. antaranews.com
Hendrar Prihadi Masuk Bursa Pilkada Jateng dari PDIP, Bagaimana Profilnya?

Siapa calon kuat Pilkada Jateng 2024 dari PDIP? Hasto Kristiyanto sebut beberapa nama antara lain Hendrar Prihadi, Bambang pacul, dan Utut Adianto.


Kerja Sama PDIP dengan Gerindra di Pilkada 2024, di Daerah Mana?

19 jam lalu

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, mengikuti fun run yang menjadi puncak dari rangkaian Festival Bulan Bung Karno, di Parkir Timur Senayan, Gelora Bung Karno (GBK), pada minggu, 30 Juni 2024.
Kerja Sama PDIP dengan Gerindra di Pilkada 2024, di Daerah Mana?

Bagaimana lika-liku politik PDIP jelang Pilkada 2024, disebut akan gaet Gerindra sebagai duet politik


Ketua KPK Bantah Kabar Akan Tangkap Harun Masiku dalam Sepekan

20 jam lalu

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sementara, Nawawi Pomolango saat ditemui usai rapat dengan Komisi 3 DPR pada Selasa, 11 Juni 2024 di Kompleks Parlemen Senayan. TEMPO/Intan Setiawanty
Ketua KPK Bantah Kabar Akan Tangkap Harun Masiku dalam Sepekan

KPK hingga saat ini belum ada banyak informasi baru soal perburuan Harun Masiku.