Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kata Gibran Soal Penjaringan Calon Kepala Daerah PDIP Solo yang Tak Libatkan Dirinya

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka memberikan pernyataan kepada awak media saat ditemui seusai pembukaan Solo Investment and Public Service Expo 2024, Kamis, 30 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka memberikan pernyataan kepada awak media saat ditemui seusai pembukaan Solo Investment and Public Service Expo 2024, Kamis, 30 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Iklan

TEMPO.CO, Solo - Wali Kota Solo yang juga Wakil Presiden Terpilih, Gibran Rakabuming Raka mengaku memantau ajang penyampaian gagasan para bakal calon wali kota dan wakil wali kota yang diselenggarakan oleh DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Solo, Senin malam, 3 Juni 2024.

Acara pemaparan gagasan itu digelar di Gedung PMS Solo dan diikuti 20 calon yang telah resmi mendaftarkan diri di DPC PDIP Kota Solo. Meskipun tidak hadir dalam acara penyampaian gagasan itu, Gibran menilai pemaparan visi dan misi masing-masing bakal calon sudah baik.

"Bagus, bagus, bagus. Kebetulan kami kemarin memantau dari jauh ya. Tiap-tiap calon memaparkan visi-misinya. Saya kira cukup baik," ujar Gibran saat ditemui awak media di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Selasa, 4 Juni 2024.

Dia mengatakan semua bakal calon wali kota atau wakil wali kota dari PDIP yang memaparkan visi-misi mereka memiliki komitmen melanjutkan program yang telah dilaksanakan di masa pemerintahannya bersama Wakil Wali Kota Teguh Prakosa, yaitu 17 prioritas pembangunan Kota Solo. Selain itu, juga ada komitmen dari para bakal calon itu untuk meneruskan kerja sama yang telah terjalin dengan swasta atau pihak ketiga. 

"Kami mengapresiasi DPC PDIP yang sudah mengadakan pertemuan kemarin malam dan saya kira ini hal yang sangat baik sekali karena semua calon punya komitmen melanjutkan program yang sudah ada," kata dia. 

Ditanya apakah ada di antara bakal calon dari PDIP itu pernah menjalin komunikasi dengannya, Gibran tidak menampiknya. Dia mengaku ada. "Ya ada beberapa. Kami siap kok dimintai masukan atau kami diberi evaluasi, kami siap," ucap dia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Diketahui ketidakhadiran Gibran dalam acara yang diadakan DPC PDIP Kota Solo itu lantaran tidak diundang. Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota DPC PDIP Solo, Haryoto Paulus, mengkonfirmasi hal itu. Dia membenarkan bahwa Gibran tidak diundang ke acara tersebut. 

"Nggak (Gibran tidak diundang?)," kata Paulus melalui pesan singkat kepada Tempo, Selasa, 4 Juni 2024. Menurut Paulus, acara itu merupakan acara internal PDIP. 

SEPTHIA RYANTHIE

Pilihan Editor: Prabowo dan RK Sempat Bahas Pembangunan IKN, Ini yang Disampaikan Ridwan Kamil

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

58 Tahun Ahok, Jejak Jalan Politik Basuki Tjahaja Purnama dari Belitung Timur ke Panggung Nasional

1 jam lalu

Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok membenarkan dirinya telah mundur sebagai Komisaris Utama alias Komut PT Pertamina (Persero). Ia mengunggah bukti pengunduran dirinya lewat postingan di Instagram @basukibtp, Jumat, 2 Februari 2024 (Sumber: Instagram)
58 Tahun Ahok, Jejak Jalan Politik Basuki Tjahaja Purnama dari Belitung Timur ke Panggung Nasional

Hari ini 58 tahun lalu, tepatnya pada 29 Juni 1966 Basuki Tjahaja Purnama atau yang lebih akrab disapa Ahok dilahirkan. Ini jejak karier politiknya


Gibran Minta Masyarakat Laporkan Pelaku Judi Online, Bakal Siapkan Sanksi untuk ASN yang Terlibat

14 jam lalu

Wali Kota Solo sekaligus wakil presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka (empat dari kiri) saat diwawancarai wartawan usai mengikuti salat Idul Adha 2025 di halaman Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Senin, 17 Juni 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Minta Masyarakat Laporkan Pelaku Judi Online, Bakal Siapkan Sanksi untuk ASN yang Terlibat

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka siap menindaklanjuti permintaan BSSN agar situs milik pemerintah daerah tak disusupi judi online.


Kata Gibran Soal Blusukan di Bantaran Kali di Jakarta: Studi Banding

15 jam lalu

Wali Kota Solo yang juga Wakil Presiden Wapres Terpilih Gibran Rakabuming Raka memberikan penjelasan ihwal kegiatan blusukan yang dilakukannya di Jakarta pada Jumat, 28 Juni 2024, saat ditemui di Kantor DPRD Kota Solo, Jawa Tengah. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Kata Gibran Soal Blusukan di Bantaran Kali di Jakarta: Studi Banding

Gibran membenarkan dirinya blusukan bersama Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono. Ia mengklaim melakukan studi banding.


Kongres III Partai NasDem Bakal Dibuka Presiden Jokowi dan Ditutup Presiden Terpilih Prabowo

16 jam lalu

Presiden Jokowi berjalan bersama Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh saat menghadiri penutupan Kongres II Partai Nasdem dan HUT ke-8 Partai NasDem di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta, Senin 11 November 2019. Foto: Istimewa
Kongres III Partai NasDem Bakal Dibuka Presiden Jokowi dan Ditutup Presiden Terpilih Prabowo

Partai NasDem akan menggelar kongres ke-III. Selain mengundang Jokowi, Prabowo, dan Gibran, NasDem juga mengundang tim peralihan.


Gibran Blusukan di Jakarta Atas Restu Prabowo Subianto

17 jam lalu

Calon Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka blusukan ke Rusun Muara Baru, Jakarta Utara, Rabu, 24 April 2024. Sebelumnya, KPU menetapkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Penetapan dilakukan usai Mahkamah Konstitusi (MK) memutus sengketa hasil pemilu. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Gibran Blusukan di Jakarta Atas Restu Prabowo Subianto

Gibran blusukan di beberapa daerah di Jakarta, Jumat ini. Ia membagikan buku dan sembako.


Gibran Blusukan di Jakarta Ditemani Pj Gubernur Heru Budi, Ada Apa?

17 jam lalu

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono bersama wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka memeriksa pengerukan Kali Semongol, Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat, Jumat (28/6/2024). ANTARA/Lia Wanadriani Santosa
Gibran Blusukan di Jakarta Ditemani Pj Gubernur Heru Budi, Ada Apa?

Tak sekadar blusukan, Wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka yang ditemani Pj Gubernur Heru Budi juga membagikan sembako dan buku.


Kongres NasDem Undang Jokowi dan Prabowo-Gibran

18 jam lalu

Ketua DPP Partai NasDem, Willy Aditya. TEMPO/Ade Ridwan Yandwiputra
Kongres NasDem Undang Jokowi dan Prabowo-Gibran

Partai NasDem akan mengundang presiden terpilih Prabowo Subianto dan wakilnya Gibran Rakabuming Raka dalam Kongres ke-III.


PDIP Akan Gelar Festival Kopi Hingga Soekarno Run, Simak Penutupan Bulan Bung Karno 2024

1 hari lalu

Ratusan Ribu kader dan simpatisan PDI Perjuangan dari berbagai daerah saat menghadiri puncak peringatan Bulan Bung Karno di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu, 24 Juni 2023. PDI Perjuangan menggelar puncak peringatan Bulan Bung Karno dengan tema
PDIP Akan Gelar Festival Kopi Hingga Soekarno Run, Simak Penutupan Bulan Bung Karno 2024

Penutupan Bulan Bung Karno (BBK) DPP PDIP akan selenggarakan berbagai kegiatan pada Ahad, 30 Juni 2024, termasuk Soekarno Run.


Jalani Fit and Proper Test di PDIP, Hevearita Gunaryanti Dicecar soal Komunikasi dengan Partai Lain

1 hari lalu

Pelaksana Tugas Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu atau biasa disapa Mbak Ita.
Jalani Fit and Proper Test di PDIP, Hevearita Gunaryanti Dicecar soal Komunikasi dengan Partai Lain

Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti menjalani fit and proper test selama lebih dari 60 menit dari jajaran penguji di DPD PDIP Jateng.


Kuasa Hukum Sebut Penyitaan Ponsel Hasto Kristiyanto oleh KPK Manuver Politik

1 hari lalu

Ronny Talapessy, kuasa hukum staf Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, Kusnadi, seusai kembali melengkapi dan menyerahkan bukti-bukti baru laporan pelanggaran kode etik tim penyidik KPK ke Dewan Pengawas KPK di Gedung ACLC KPK, Jakarta, Kamis, 20 Juni 2024. Harun Masiku, hingga saat ini masih dalam pelarian dan menjadi buronan masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) KPK. TEMPO/Imam Sukamto
Kuasa Hukum Sebut Penyitaan Ponsel Hasto Kristiyanto oleh KPK Manuver Politik

Ronny menyatakan penyitaan barang-barang milik Hasto Kristiyanto sangat menghambat PDIP dalam menyiapkan Pilkada 2024.