Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

AHY Menteri Jokowi Setelah Gagal Jadi Cawapres Anies Baswedan, Apa Pangkat Militer Terakhirnya?

image-gnews
Menteri ATR/BPN yang baru, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) usai dilantik Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 21 Februari 2024.  AHY menggantikan posisi Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto sebagai Menteri ATR/BPN. TEMPO/Subekti.
Menteri ATR/BPN yang baru, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) usai dilantik Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 21 Februari 2024. AHY menggantikan posisi Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto sebagai Menteri ATR/BPN. TEMPO/Subekti.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -  Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY gagal mendampingi Anies dalam Pilpres 2024 sebagai cawapres. Menurut, Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya, Anies sebenarnya telah memilih AHY sebagai cawapres yang akan mendampinginya secara langsung pada 12 Juni 2023. Namun kemudian tidak terealisasikan. 

Setelah gagal menjadi cawapres Anies Baswedan, AHY pindah bergabung dalam koalisi Indonesia Maju yang mengusung Prabowo-Gibran. Lalu, saat ini, AHY disebut akan dilantik sebagai Menteri ATR/BPN kabinet Jokowi.

Menanggapi kabar ini, Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra mengatakan, reshuffle kabinet merupakan hak prerogatif Presiden. Namun, jika negara memanggil, AHY selalu siap memenuhi panggilan itu. Dan, hari ini Rabu pon, 21 Februari 2025, AHY dilantik Jokowi menjadi Menteri ATR/BPN menggantikan Hadi Tjahjanto, yang menjadi Menko Polhukam.

Profil AHY

AHY lahir pada 10 Agustus 1978 di Bandung sebagai anak pertama pasangan SBY dan Kristiani Herawati. Mengikuti jejak sang ayah, ia mengawali karier di dunia militer, lalu terjun dalam dunia politik. 

Pada 1997, AHY berhasil lulus dari SMA Taruna Nusantara dengan predikat terbaik membawa pulang medali Garuda Trisakti Tarunatama Emas. Selanjutnya, ia bergabung dengan Akademi Militer Magelang yang lulus pada 2000 dengan penghargaan Tri Sakti Wiratama dan medali Adhi Makayasa. Lalu, ia melanjutkan studi di Institute of Defence and Strategic Studies Nanyang Technological University, Singapura yang meraih gelar Master of Science in Strategic Studies pada 2006.

Tidak cepat puas dengan ilmu yang didapatkan, pada 2015, AH menyelesaikan pendidikan di US Army Command and General Staff College, Kansas, Amerika Serikat. Selain itu, ia juga meraih gelar Master of Arts Leadership and Management dari George Herbert Walker School of Business and Technology, Webster University serta Master of Public Administration, John F. Kennedy School of Government, Harvard University.

Menurut umsu.ac.id, AHY kemudian melanjutkan karier militer dengan berbagai jabatan di TNI Angkatan Darat. Ia telah menduduki posisi Pama Pussenif pada 2000 sampai Danyonif Mekanis 203/Arya Kemuning pada 2015. Bahkan, ia juga pernah melakukan pengamanan di Aceh pada 2001. Selain itu, ia juga pernah ditugaskan sebagai pasukan PBB di Afghanistan pada 2005, tahun awal pernikahannya dengan Annisa Larasati Pohan.

Tak hanya unggul dalam dunia militer, AHY juga berkontribusi pada dunia pendidikan dengan menjadi Kasubbag Kerja sama Dalam Negeri Universitas Pertahanan dan Pamen Denma Mabesad pada 2014.

AHY memutuskan mundur dari TNI AD pada September 2016 lalu. Putra sulung Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono itu purnatugas dengan pangkat terakhir Mayor. Padahal Jenderal Gatot Nurmantyo, Panglima TNI saat itu, menyebut putra Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu bakal dipromosikan naik pangkat Letnan Kolonel.

Mayor Agus (AHY) itu sudah lulus Seskoad di AS. Kemudian jabatan Letkol sudah diajukan naik pangkat pada 1 April 2017,” kata Gatot di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat, 23 September 2016.

Lalu, pada 2017, AHY terjun dalam dunia politik dengan maju sebagai calon gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 bersama Sylviana Murni. Pencalonannya mendapat dukungan dari Koalisi Cikeas (Demokrat, PPP, PKB, dan PAN), tetapi gagal. Kemudian, pada 15 Maret 2020, ia terpilih menjadi Ketua Umum Partai Demokrat periode 2020-2025, seperti dilansir demokrat.or.id

RACHEL FARAHDIBA R  | TIKA AYU  I  HENDRIK KHOIRUL MUHID

Pilihan Editor: Moeldoko Absen di Istana Saat Jokowi Lantik AHY sebagai Menteri ATR

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

6 jam lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto saat menghadiri rapat koordinasi nasional (rakornas) pilkada Partai Amanat Nasional (PAN) di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Kamis, 9 Mei 2024. Dalam sambutannya, Prabowo memuji kesetiaan PAN atas dukungannya. Setidaknya PAN sudah mendukung Prabowo selama 15 tahun. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Prabowo Sesumbar Hanya Butuh 4 Tahun untuk Sejahterakan Indonesia, 5 Tahun Swasembada Pangan

Prabowo menyatakan bakal memberi makan untuk semua anak-anak Indonesia dari daerah mana pun.


Zulhas Ajak Calon Kepala Daerah Usungan PAN Tiru Sikap Jokowi-Prabowo

6 jam lalu

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan bersama delapan puluh kedua DPD dan sekertaris PAN se-Indonesia usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat 10 Mei 2024. Zulhas membantah pertemuan dengan presiden terkait permintaan jatah kursi menteri. TEMPO/Subekti.
Zulhas Ajak Calon Kepala Daerah Usungan PAN Tiru Sikap Jokowi-Prabowo

Zulhas berpesan kepada calon kepala daerah usungan PAN untuk meniru hubungan politik Presiden Jokowi dan Prabowo.


Terkini: Keluarga Prabowo Subianto Bangun Pabrik Timah di Batam, Republika Berhentikan 60 Karyawan

7 jam lalu

Adik kandung presiden terpilih Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo meresmikan perusahaan produksi solder dari timah di Kawasan Industri Tunas Prima Kabil, Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Jumat, 10 Mei 2024. TEMPO/Yogi Eka Sahputra
Terkini: Keluarga Prabowo Subianto Bangun Pabrik Timah di Batam, Republika Berhentikan 60 Karyawan

Adik kandung presiden terpilih Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo, meresmikan perusahaan produksi solder dari timah di Kota Batam.


Cerita Zulhas Soal Hubungan Jokowi-Prabowo yang Semakin Dekat

7 jam lalu

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan bersama delapan puluh kedua DPD dan sekertaris PAN se-Indonesia usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat 10 Mei 2024. Zulhas membantah pertemuan dengan presiden terkait permintaan jatah kursi menteri. TEMPO/Subekti.
Cerita Zulhas Soal Hubungan Jokowi-Prabowo yang Semakin Dekat

Zulhas menyebut hubungan Jokowi dan Prabowo kini makin dekat dan harmonis.


Cerita Zulhas Bawa Rombongan Bertemu Jokowi Selama 30 Menit, Makan Bakso hingga Siomai

8 jam lalu

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan bersama delapan puluh kedua DPD dan sekertaris PAN se-Indonesia usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat 10 Mei 2024. Zulhas membantah pertemuan dengan presiden terkait permintaan jatah kursi menteri. TEMPO/Subekti.
Cerita Zulhas Bawa Rombongan Bertemu Jokowi Selama 30 Menit, Makan Bakso hingga Siomai

Zulhas membawa rombongan pengurus partainya bertemu Presiden Jokowi di Istana Negara, Jumat, 10 Mei 2024.


Pembentukan Pansel Pimpinan dan Dewas KPK, Novel Baswedan Sebut Ujian Terakhir Bagi Jokowi Berantas Korupsi

9 jam lalu

Dewan Penasehat IM57+ Institute Novel Baswedan memberikan keterangan usai menyerahkan laporan di gedung lama KPK, Kuningan, Jakarta, Jumat 26 April 2024. IM57+ Institute melaporkan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron ke Dewan Pengawas (Dewas) KPK atas dugaan pelanggaran kode etik. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S
Pembentukan Pansel Pimpinan dan Dewas KPK, Novel Baswedan Sebut Ujian Terakhir Bagi Jokowi Berantas Korupsi

Mantan penyidik senior KPK Novel Baswedan mengatakan pembentukan panitia seleksi ini merupakan ujian terakhir bagi pemerintahan Presiden Jokowi.


Zulhas Temui Jokowi di Istana Sore Ini, Bawa Ketua DPW PAN dari 38 Provinsi

10 jam lalu

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan saat ditemui usai acara Lanjutan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) PAN menuju Pilkada 2024 di Hotel JS Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Jumat 10 Mei 2024. TEMPO/Adinda Jasmine
Zulhas Temui Jokowi di Istana Sore Ini, Bawa Ketua DPW PAN dari 38 Provinsi

Ketum PAN Zulkifli Hasan akan menemui Presiden Jokowi bersama perwakilan DPW PAN dari seluruh provins


IM57+ Institute Berharap Pansel Perhatikan Rekam Jejak Calon Pimpinan dan Dewas KPK

12 jam lalu

Ketua IM57+ Institute M. Praswad Nugraha (tengah) didampingi Dewan Penasehat Novel Baswedan (dua kanan) menunjukkan barkas laporan di gedung lama KPK, Kuningan, Jakarta, Jumat 26 April 2024. IM57+ Institute melaporkan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron ke Dewan Pengawas (Dewas) KPK atas dugaan pelanggaran kode etik. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S
IM57+ Institute Berharap Pansel Perhatikan Rekam Jejak Calon Pimpinan dan Dewas KPK

Ketua IM57+ Institute Praswad Nugraha mengatakan sikap Presiden Jokowi terhadap KPK akan ditentukan dalam proses penunjukan panitia seleksi.


Alasan Demokrat Dukung Prabowo Tambah Kementerian

13 jam lalu

Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat (Bakomstra) Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra. Foto: Partai Demokrat
Alasan Demokrat Dukung Prabowo Tambah Kementerian

Menurut Demokrat selama penambahan kementerian oleh Prabowo Subianto untuk mengurus rakyat lebih banyak, maka menjadi kebijakan yang baik.


TPNPB-OPM Sebut Warga Intan Jaya Mengungsi Akibat Serangan Udara Militer Indonesia

16 jam lalu

Pasukan TPNPB OPM di Kampung Pogapa, Intan Jaya, Papua Tengah. Dokumentasi TPNPB.
TPNPB-OPM Sebut Warga Intan Jaya Mengungsi Akibat Serangan Udara Militer Indonesia

TNI-Polri disebut telah mengerahkan helikopter militer sejak 4-5 Mei 2024 dalam misi pengejaran pasukan TPNPB-OPM Kodap VIII Intan Jaya.