Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cak Imin Soroti Ribuan Konflik Agraria di Indonesia, KPA: Meningkat Drastis di Era Jokowi

image-gnews
Petani Ogan Ilir Farida, korban kekerasan aparat kepolisian menunjukkan bekas proyektil yang menembus lengan kanannya, saat memberikan keterangan kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (1/8). Walhi, korban dan keluarga korban mendesak pemerintah untuk mengusut tuntas kasus kekerasan aparat kepolisian dengan warga Ogan Ilir yang menewaskan 1 orang dan korban luka-luka terkait konflik agraria antara warga dan PTPN VII di Desa Cinta Manis, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan. TEMPO/Imam Sukamto
Petani Ogan Ilir Farida, korban kekerasan aparat kepolisian menunjukkan bekas proyektil yang menembus lengan kanannya, saat memberikan keterangan kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (1/8). Walhi, korban dan keluarga korban mendesak pemerintah untuk mengusut tuntas kasus kekerasan aparat kepolisian dengan warga Ogan Ilir yang menewaskan 1 orang dan korban luka-luka terkait konflik agraria antara warga dan PTPN VII di Desa Cinta Manis, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan. TEMPO/Imam Sukamto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Isu konflik agraria mencuat dalam debat cawapres pada Ahad malam, 21 Januari 2024, calon wakil presiden nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menyebut ada sekira 2587 konflik agraria yang terdata Polhukam. Ribuan konflik tersebut juga pernah diungkap oleh Dewi Karthika, Sekretaris Jenderal Konsorium Pembaruan Agraria (KPA). Ia mengatakan sepanjang tahun 2015 hingga 2023, terdapat 2.939 sengketa agraria yang dicatat oleh KPA. Mayoritas melibatkan perkebunan dan Proyek Strategis Negara (PSN).

Berdasarkan pendataan KPA, konflik agraria meningkat pesat pada era Presiden Jokowi. Dewi menyatakan, jumlah konflik pada era Jokowi meningkat dua kali lipat atau 100 persen dibandingkan dekade sebelumnya pada pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)  yang menyebabkan 1.502 konflik. Menurut Dewi, masa Jabatan Pemerintahan Presiden Jokowi tersisa kurang dari satu bulan. Namun, deretan konflik agraria masih belum terselesaikan dengan baik hingga merugikan masyarakat.

Tidak semua konflik dan sengketa itu disorot. Namun ada beberapa sengketa agraria mendapat sorotan luas. Dilansir dari berbagai sumber, inilah 5 konflik agraria yang banyak disorot di era Jokowi: 

Rempang

Dilansir dari ugm.ac.id, Proyek Strategis Nasional (PSN) Rempang Eco City di Pulau Rempang, Kota Batam menimbulkan sengketa lahan antara masyarakat, pemerintah, dan PT. Makmrl Elok Graha. Program pembangunan yang bertujuan untuk meningkatkan daya saing Indonesia terhadap Singapura ini justru berujung pada konflik akibat ketidakpastian hukum atas lahan. Masyarakat meyakini bahwa tanah tersebut merupakan warisan nenek moyang yang sudah ada sebelum kemerdekaan. Sebaliknya, dengan adanya Hak Guna Usaha (HGU) yang diberikan kepada perusahaan, berarti tanah tersebut  tidak lagi dianggap sebagai milik masyarakat.

Setidaknya terdapat dua persoalan dalam konflik ini. Pertama, komunitas tradisional yang terdiri dari suku Melayu, suku Si, dan beberapa suku lainnya telah menempati Koh Lempang selama lebih dari 200 tahun. Selama masa ini, tanah di Pulau Lempang dianggap milik seluruh masyarakat adat hingga pemerintah memberikan Hak Guna Usaha (HGU) kepada suatu perusahaan atas tanah Batam. Kedua, batas-batas antara pengelolaan lahan dan kepemilikan tanah adat masyarakat di BP Batam  tidak jelas sehingga terjadi tumpang tindih kepemilikan tanah.

Wadas

Sengketa lahan di Desa Wadas, Purowrejo, Provinsi Jawa Tengah, terjadi pada Februari 2022. Konflik bermula pada tahun 2013 ketika warga Wadas mendengar adanya pembangunan bendungan di kawasan Purworejo. Pada tahun 2015, sebuah perusahaan swasta melakukan penggalian di dua lokasi di Desa Wadasu pada kedalaman 75 hingga 50 meter. Pada 2019, terjadi penangkapan warga Wadas yang menentang pembangunan bendungan.

Konflik ini menimbulkan serangkaian protes yang berakhir bentrokan dengan pihak berwenang. Saat itu, polisi menangkap 40 warga Wadas. Warga yang menentang tindakan tersebut mengaku masih merasa terintimidasi oleh aparat.

Pakel

Konflik agraria di Pakel, Banyuwangi, Jawa Timur, merupakan konflik antara masyarakat Pakel dan perusahaan perkebunan cengkih, PT Bumi Sari Maju Sukses (Bumi Sari). Konflik ini telah terjadi selama puluhan tahun. Ketimpangan dan konflik agraria ini terjadi akibat perluasan kawasan industri ekstraktif yang dilakukan di daerah tersebut. Hal ini menyebabkan perampasan tanah dan sumber daya adat hingga memarginalisasi masyarakat adat.

Melansir walhi.or.id, dari 1.309 hekar lahan yang ada, warga desa hanya berhak mengelola lahan sekitar 321,6 hektar sementara HGU dimiliki oleh PT Bumi Sari seluas 271,6 hektar dan Perhutani KPH Banyuwangi Barat sebesar 716,5 hektar. Banyak warga yang mengalami intimidasi, perampasan dan kekerasan dalam konflik ini. Bahkan, 3 orang petani Pakel (Mulyadi, Suwarno, Untung) telah dikriminalisasi dengan dijatuhi vonis 5 tahun 5 bulan dalam perjuangannya melawan ketimpangan penguasaan lahan.

Dieng

Dieng yang terletak di Jawa Tengah merupakan salah satu lokasi proyek Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) PT Geo Dipa Energy. Dilansir dari geodipa.co.id, total potensi energi panas bumi di sekitar Dieng diperkirakan mencapai 400 MW dengan kontur pegunungan, sumber air panas, solfatara, fumarole serta bebatuan yang berpotensi untuk dikembangkan sebagai energi panas bumi.

Namun, proyek tersebut diletakkan terlalu dekat dengan pemikiman warga hingga membahayakan warga dan lingkungan. Bahkan beberapa rumah hanya berjarak 2 meter dari proyek tersebut. Dilansir dari siaran pers Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI), 6 warga Dieng dikriminalisasi karena menolak proyek tersebut.  

Bangkal Seruyan, Kalimantan Tengah

Sengketa agraria ini telah berlangsung sejak tahun 2008. Konflik tersebut melibatkan warga Desa Bangkal di Kabupaten Seryan, Provinsi Kalimantan Tengah dan aparat keamanan PT Hamparan Masawit Bangung Persada (HMBP). Warga menuntut hak atas kebun plasma dengan sebuah perusahaan sawit.

Konflik agraria ini juga berujung pada keributan. Warga menolak dan protes dengan cara memblokir pintu masuk perusahaan dan blokade lahan di kawasan yang akan diserahkan ke pemerintah kota. Dilansir dari amnesty.id, paling tidak terdapat satu orang tewas dan dua mengalami luka tembak, serta 20 orang ditangkap saat kejadian pada 7 Oktober 2023. 

SUKMA KANTHI NURANI | ANANDA BINTANG | YUNI ROHMAWATI

Pilihan Editor: Benar, Klaim Mahfud MD Bahwa Food Estate Program Gagal

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

2 jam lalu

Presiden RI Joko Widodo (kedua kanan) didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kiri) dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) menyampaikan pidato sambutannya saat meresmikan Inpres Jalan Daerah (IJD) di Desa Lembar,  Kecamatan Lembar, Lombok Barat, NTB, Kamis 2 Amei 2024.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.


Pesan Cak Imin untuk Bakal Calon Kepala Daerah dari PKB pada Pilkada 2024

18 jam lalu

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar saat bertemu dengan Presiden PKS Ahmad Syaikhu di DPP PKB, Senen, Jakarta Pusat, Kamis, 25 April 2024. Pertemuan petinggi PKB dan PKS dalam rank silahturahmi perubahan yang telah dijalin kedua partai dalam pemilu 2024. PKB, PKS dan Nasdem diketahui pernah berkoalisi untuk mengusung pasangan Anies-Imin di Pilpres 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Pesan Cak Imin untuk Bakal Calon Kepala Daerah dari PKB pada Pilkada 2024

Cak Imin mengatakan pilkada perlu dijadikan momentum mewujudkan perbaikan dan perubahan di setiap lini.


Cak Imin Sebut 3 Kriteria Calon Kepala Daerah yang akan Diusung PKB, Apa Saja?

20 jam lalu

Mantan cawapres nomor urut satu, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, mendatangi kediaman pasangannya di pilpres 2024, Anies Baswedan, di Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Selasa, 30 April. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Cak Imin Sebut 3 Kriteria Calon Kepala Daerah yang akan Diusung PKB, Apa Saja?

Cak Imin menyebutkan PKB ingin mengembalikan semangat reformasi 1998.


Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

23 jam lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar menyampaikan keterangan pers usai bertemu di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat pada Rabu, 24 April 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Cak Imin Serahkan 8 Agenda Perubahan PKB ke Prabowo, Pengamat: Gimik Hindari Dibilang Tak Konsisten

Cak Imin menyerahkan 8 agenda perubahan itu kepada Prabowo saat Ketua Umum Gerindra itu mengunjungi Kantor DPP PKB.


Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

1 hari lalu

Timnas U-23 Indonesia. (foto: PSSI)
Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.


Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden terpilih 2024 Gibran Rakabuming Raka saat menghadiri acara halalbihalal dan silaturahmi di Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di Seven, Jakarta Pusat, Minggu, 28 April 2024. Dalam acara tersebut juga dihadiri oleh sejumlah pejabat seperti, Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Menteri Investasi Bhlil Lahadalia hingga kedubes Arab Saudi. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Ragam Pendapat Soal Pentingnya Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Sejumlah kalangan menilai DPR membutuhkan partai oposisi untuk mengawasi pemerintahan Prabowo-Gibran.


Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

1 hari lalu

Calon presiden dan wakil presiden dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) bersama Kapten Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) Muhammad Syaugi Alaydrus (tengah) memberikan keterangan pers saat deklarasi susunan tim kampanye di Jalan Diponegoro Nomor 10, Jakarta, Selasa 14 November 2023. Koalisi Perubahan mengumumkan susunan tim kampanye yang akan membantu pemenangan pasangan calon presiden Anies Baswedan dan calon wakil presiden Muhaimin Iskandar pada Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Galih Pradipta
Tim Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Bubar, Kilas Balik Gunakan Istilah Timnas AMIN

Timnas Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) dibubarkan pada 30 April 2024. Kilas balik pembentukan dan siapa tokoh-tokohnya?


Presiden Jokowi dalam Sorotan Aksi Hari Buruh Internasional Kemarin

1 hari lalu

Massa aksi Hari Buruh Internasional membakar baliho bergambar Presiden Joko Widodo dan sejumlah pejabat negara lainnya di kawasan Patung Arjuna Wijaya, Jakarta Pusat pada Rabu, 1 Mei 2024. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Presiden Jokowi dalam Sorotan Aksi Hari Buruh Internasional Kemarin

Aksi Hari Buruh Internasional pada Rabu kemarin menyoroti janji reforma agraria Presiden Jokowi. Selain itu, apa lagi?


Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

1 hari lalu

Mantan paslon nomor urut 01 di pilpres 2024, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (tengah), usai halal bihalal dan pembubaran Timnas AMIN di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan pada Selasa, 30 April 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Rangkuman Serba-serbi Pembubaran Timnas AMIN

Timnas AMIN dibubarkan pada Selasa, 30 April 2024


11 Fakta Menarik Lamb of God, Band Kesukaan Jokowi yang Bakal Tampil di Hammersonic 2024

2 hari lalu

Grup band metal Amerika, Lamb of God
11 Fakta Menarik Lamb of God, Band Kesukaan Jokowi yang Bakal Tampil di Hammersonic 2024

Bukan kali pertama, Lamb of God pernah tampil di Indonesia. Band itu juga digemari Presiden Jokowi