Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lamaran Putreri Ke-5 Ketua MPR-RI Penuh Kebahagiaan

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL - Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo beserta keluarga besarnya menerima lamaran Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli (Athalla) kepada salah satu puteri Bamsoet, Saras Shintya Putri (Cacha). Athalla yang berprofesi sebagai associate pada SSEK Law Firm merupakan putera dari Direktur Eksekutif Hukum Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Ary Zulfikar.

Dari pihak keluarga besar Bamsoet diwakili Sekretaris Jenderal PKS sekaligus Anggota Komisi III DPR RI Aboe Bakar Alhabsyi. Sedangkan dari pihak keluarga besar Ary Zulfikar diwakili Ustadz Otsman Shahab.

"Mohon doa restu. Insya Allah pernikahan Cacha dan Athalla akan dilangsungkan April tahun depan. Alhamdulillah hampir setiap tahun saya bisa menikahkan putera dan puteri. Dari total 8 anak, dengan Cacha yang akan menikah tahun depan, kelak sudah enam anak saya yang mentas atau menikah. Salah satu kebahagiaan terbesar sebagai orang tua, bisa mengantarkan putera dan puterinya menikah dengan jodoh pilihannya sendiri. Membangun rumah tangga, serta melahirkan generasi bangsa yang kelak bisa berbakti untuk keluarga, nusa, dan bangsa," ujar Bamsoet usai acara lamaran Cacha dengan Athalla, di Jakarta, Sabtu, 25 November 2023.

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, Cacha merupakan anak ke-5 dari 8 bersaudara. Lulus cumlaude dari Fakultas Hukum Universitas Indonesia dengan konsentrasi pada Economic Law. Cacha juga meraih Top 9 Teams on ALSA International Mediation Competition 2022, Coordinator of Event for the 2nd Best ALSA Care and Legal Coaching Clinic 2020, serta Vice Project Officer of Techonomy Masterclass 2020 BLS FH UI.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Selain memiliki beberapa usaha seperti cafe SCHA Brasserie, Parle Cafe Senayan Park, Thamarin Cafe, PT Delapan Askara Group, Cacha juga menjadi Marcom Blackstone Garage. Serta kini aktif menekuni dunia balap drifting dengan menjadi drifter. Berbagai prestasi ia torehkan, antara lain Juara III dalam kelas Women's Drift Challange (WDC) Amateur musin 2023, serta Juara IV kategori Womens Drift Challenge NDS Lite Round 3, di APDCrew Circuit, Serdang, Malaysia, Juli 2023," jelas Bamsoet.

Ketua Dewan Pembina Perhimpunan Alumni Doktor Ilmu Hukum UNPAD dan Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, dirinya menekankan pesan untuk Cacha dan Athalla, bahwa pada saatnya nanti dalam membangun keluarga yang sakinah, mawaddah, wa rahmah, dibutuhkan rasa saling pengertian dan saling menghargai antara suami dan istri. Didalamnya dituntut kesabaran dan keikhlasan dari masing-masing pasangan, sehingga bisa mengarungi bahtera yang kadang bergelombang dan berbadai.

"Pernikahan bukan sekedar tinggal bersama. Tapi hidup bersama dengan penuh cinta dengan benteng iman yang paling kokoh tanpa drama dan sandiwara. Cinta mengandung makna kasih sayang, keharmonisan, penghargaan dan kerinduan, di samping persiapan untuk menempuh kehidupan di kala suka dan duka serta lapang dan sempit. Karena itu sederas apapun gelombang yang datang serta seberat apapun cobaan yang menghampiri dalam mengarungi bahtera rumah tangga, jika dihadapi berdua akan menjadi terasa ringan dan pasti akan menemukan jalan keluar," pungkas Bamsoet. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

KKP Apresiasi Stakeholder Pemanfaatan Ruang Laut

8 jam lalu

KKP Apresiasi Stakeholder Pemanfaatan Ruang Laut

Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kepatuhan dan peran aktif mitra Ditjen PKRL dalam penyelenggaraan KKPRL sekaligus sebagai wujud nyata dukungan terhadap keberlanjutan pemanfaatan ruang laut.


Safari Silaturahmi, Golkar Banten Bertemu Empat Parpol

8 jam lalu

Safari Silaturahmi, Golkar Banten Bertemu Empat Parpol

Golkar Banten diperintahkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) agar melakukan silaturahmi dengan seluruh parpol di Banten.


NMC Deklarasikan Dukungan untuk Nikson Cagub Gubsu

9 jam lalu

NMC Deklarasikan Dukungan untuk Nikson Cagub Gubsu

Nikson Nababan merupakan simbol perubahan. Selain itu, sebagai perwujudan dari konsep pluralisme Sumatera Utara. Dia juga dipandang sebagai pemimpin yang berasal dari kalangan rakyat dan mengalami proses dari bawah.


Bersiap Maju Pilkada, Bupati Petahana Buru Selatan Ambil Formulir ke Partai

1 hari lalu

Bersiap Maju Pilkada, Bupati Petahana Buru Selatan Ambil Formulir ke Partai

Pengambilan formulir ke PKB, Nasdem, hingga PSI.


Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

1 hari lalu

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

Acara ini bertujuan meningkatkan kesadaran, serta peran pegawai Mandiri untuk menerapkan ESG dalam operasional perseroan.


Hasil RUPST: Telkom Bagikan Dividen 17,68 Triliun Rupiah

1 hari lalu

(kiri ke kanan) Direktur Network & IT Solution Herlan Wijanarko, Direktur Wholesale & International Service Bogi Witjaksono, Direktur Strategic Portfolio Budi Setyawan Wijaya, Direktur Digital Busines Muhamad Fajrin Rasyid, Direktur Utama Ririek Adriansyah, Direktur Keuangan & Manajemen Risiko Heri Supriadi, Direktur Human Capital Management Afriwandi, Direktur Group Business Development Honesti Basyir, dan Direktur Enterprise & Business Service FM Venusiana R dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahun Buku 2023 di Jakarta pada Jumat (3/5).
Hasil RUPST: Telkom Bagikan Dividen 17,68 Triliun Rupiah

Dividen sebesar Rp 178,50 per lembar saham tersebut akan diberikan pada 17 Mei 2024.


LPS Sudah Bayar Dana Nasabah BPRS Saka Dana Mulia yang Ditutup OJK Sebesar Rp 18 Miliar

1 hari lalu

Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Purbaya Yudhi Sadewa saat ditemui usai acara Anugerah Bangga Berwisata di Indonesia pada Jumat, 15 Desember 2023 di Senayan, Jakarta Pusat. TEMPO/Amelia Rahima Sari
LPS Sudah Bayar Dana Nasabah BPRS Saka Dana Mulia yang Ditutup OJK Sebesar Rp 18 Miliar

Kantor BPRS Saka Dana Mulia ditutup untuk umum dan PT BPRS Saka Dana Mulia menghentikan seluruh kegiatan usahanya.


Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

1 hari lalu

Sosialisasi Empat Pilar MPR, Bamsoet Ingatkan Sisi Gelap Kemajuan Teknologi

Hasil survei Digital Civility Index oleh Microsoft tahun 2020, menempatkan Indonesia sebagai negara yang paling 'tidak sopan' di kawasan Asia Tenggara.


Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

1 hari lalu

Kuota Pupuk Bersubsidi Naik, Mentan: Segera Tebus

Penambahan pupuk subsidi dari 4,7 juta ton menjadi 9,5 juta ton telah mendapat persetujuan dari presiden.


Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

1 hari lalu

Paritrana Award BPJS Ketenagakerjaan Masuk Tahap Wawancara Nasional

Paritrana Award merupakan apresiasi untuk mendorong terwujudnya universal coverage perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.