Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ganjar-Mahfud Md Bicara Soal Firli Bahuri hingga HGU IKN 190 Tahun di UMJ

image-gnews
Calon Presiden Ganjar Pranowo (kanan) bersama Calon Wakil Presiden Mahfud MD saat hadir pada acara dialog terbuka bersama Muhammadiyah di Kampus Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Kamis, 23 November 2023. Dalam dialog yang dihadiri mahasiswa, para kader Muhammadiyah dan masyarakat umum tersebut pasangan capres dan cawapres menyampaikan visi dan misinya. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Calon Presiden Ganjar Pranowo (kanan) bersama Calon Wakil Presiden Mahfud MD saat hadir pada acara dialog terbuka bersama Muhammadiyah di Kampus Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) Ciputat, Tangerang Selatan, Banten, Kamis, 23 November 2023. Dalam dialog yang dihadiri mahasiswa, para kader Muhammadiyah dan masyarakat umum tersebut pasangan capres dan cawapres menyampaikan visi dan misinya. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Ganjar Pranowo dan Mahfud Md membahas sejumlah isu dalam Dialog Terbuka Muhammadiyah Bersama Calon Pemimpin Bangsa di Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ). Apa saja yang dibahas?

1. Firli Bahuri Jadi Tersangka

Ganjar dan Mahfud Md sempat menanggapi soal penetapan tersangka Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri pada Rabu malam, 22 November kemarin. Sebagai informasi, Firli tersandung kasus dugaan pemerasan eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

"Kalau urusan hukumnya kami serahkan pada penegak hukum, tapi ini peringatan buat kita semuanya bahwa kekuasaan itu umumnya kecenderungan korupsi. Power tends to corrupt itu ada," kata Ganjar pada Kamis, 23 November 2023.

Senada, Mahfud juga menyerahkan proses hukum Firli ke aparat penegak hukum. "Itu biar proses hukum," ujar Mahfud Md.

Oleh sebab itu, keduanya mengklaim akan menyikat korupsi, kolusi dan nepotisme atau KKN di Indonesia. Ini sesuai program mereka yang dinamakan 'Gaspol'.

2. HGU IKN 190 Tahun

Salah satu topik yang dibahas dalam dialog ini adalah mengenai hak guna usaha (HGU) selama 190 tahun dan hak guna bangunan (HGB) 160 tahun di Ibu Kota Nusantara atau IKN. Adapun HGU dan HGB tersebut termaktub dalam Pasal 16 A Undang-Undang IKN yang telah direvisi.

Mahfud mengatakan beleid tersebut dibuat untuk memancing investor masuk ke IKN. Tapi menurut dia, kebijakan itu bisa dievaluasi sesuai relevansi dengan keberlangsungan negara, jika dia dan Ganjar menang di pemilihan presiden atau Pilpres 2024. "Bisa dihitung ulang,” kata Mahfud.

Mahfud Md mengakui jika kepemilkan HGB dan HGU itu akan berganti hingga beberapa generasi. Namun, kata dia, setiap perpanjangan waktu akan diikuti dengan perpanjangan tenaga kerja ke generasi berikutnya. “Lahan itu tidak akan langsung dimiliki sesukanya oleh investor," kata Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan ini.

3. Keterwakilan Perempuan di Kabinet

Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu'ti menanyakan komitmen Ganjar soal afirmasi perempuan. Mu'ti penasaran apakah Ganjar dan Mahfud Md jika terpilih akan memberikan kursi menteri ke perempuan Muhammadiyah.

Ganjar Pranowo langsung mengiyakan pertanyaan tersebut sembari tertawa.  "Oh pasti (memberi kursi menteri ke perempuan Muhammadiyah). Dengan suatu syarat, si perempuan itu menjadi tim sukses saya," kata dia.

4. Tawarkan Ekonomi Syariah

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ganjar Pranowo mengatakan akan membangun ekonomi berlandaskan syariah Islam ketika terpilih menjadi presiden dalam Pilpres 2024. Dia pun menawarkan dua program soal ekonomi syariah, yaitu mempermudah sertifikasi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), serta menjadi negara nomor satu eksportir produk halal pada 2029.

Menurut dia, mempermudah sertifikat halal itu tidak terlalu sulit. Hal ini bisa dilakukan cukup dengan dikontrol oleh pimpinan tertinggi. 

“Atau kamu yang saya ganti,” ucap mantan Gubernur Jawa Tengah ini.

Ganjar melanjutkan, cita-cita ini juga didorong dengan market atau pasar yang besar dan syarat perizinan yang dipermudah. Ganjar justru mempertanyakan urusan perizinan yang sedang berjalan dipersulit alias tidak dipermudah.

Menurut Ganjar, hal ini karena ada yang menghargai aturan dan memastikan hukum berjalan dengan baik. “Maka kemudian tarik sana, tarik sini, dipas-paskan, dipaksakan, yang kemudian tidak merepresentasikan kepentingan masyarakat,” kata Ganjar Pranowo.  

5. Program Satu Keluarga Miskin Satu Sarjana

"Kita melihat bagaimana mengangkat derajat orang miskin melalui pendidikan. Satu keluarga miskin satu sarjana, insya Allah ini akan mendorong mereka lepas dari itu," ujar Ganjar Pranowo.

Menurut dia, pendidikan dapat mengangkat derajat dari orang-orang yang kurang mampu. Oleh sebab itu, kehadiran negara di setiap lini kehidupan, termasuk pendidikan, menjadi penting.

"Pendidikan yang penting untuk membentuk karakter, lalu pendidikan karakter sejak dini," kata dia.

ADIL AL HASAN | ANTARA

Pilihan Editor: Ramai Gimik Para Capres 2024: Prabowo Gemoy, Ganjar Si Rambut Putih, Anies Apa?

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

TKN Pastikan Kabinet Prabowo-Gibran Berkomposisi Proporsional

12 jam lalu

Pasangan presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka hadir dalam rapat Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Pemilu Tahun 2024 di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu 24 April 2024. KPU menetapkan Prabowo-Gibran sebagai calon presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029. TEMPO/Subekti.
TKN Pastikan Kabinet Prabowo-Gibran Berkomposisi Proporsional

Kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran akan dikomposisikan secara proporsional.


Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

16 jam lalu

Pasangan presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka hadir dalam rapat Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Pemilu Tahun 2024 di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu 24 April 2024. KPU menetapkan Prabowo-Gibran sebagai calon presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029. TEMPO/Subekti.
Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.


Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Sudah 18 Persen, Diklaim Tak Ada Masalah Lahan

1 hari lalu

Desain Bandara VVIP di IKN. Foto: Istimewa
Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Sudah 18 Persen, Diklaim Tak Ada Masalah Lahan

Ketua Satgas Pembangunan Infrastruktur IKN memastikan tidak ada permasalahan lahan untuk pembangunan runway Bandara VVIP di ibu kota.


Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

1 hari lalu

Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Usman Kansong menjelaskan peraturan tentang public right di gedung Kementerian Komunikasi dan Informasi, Jakarta Pusat pada Jumat, 1 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang.
Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

Kementerian Kominfo yakin kedatangan investor asing seperti Starlink tak akan mengganggu bisnis perusahaan penyedia layanan telekomunikasi eksisting.


Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo berbincang bersama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat meninjau proyek Tol IKN seksi 3A di Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu, 1 November 2023. Tol IKN yang menghubungkan Balikpapan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan jarak 57 kilometer itu telah mencapai progres 55 persen. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono buka suara soal 2.086 hektare lahan di IKN yang masih bermasalah.


Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

1 hari lalu

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas.
Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

Kemenpan RB menyiapkan jumlah formasi yang cukup besar bagi kejaksaan agung dan MA untuk formasi rekrutmen CPNS pada tahun ini.


Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

1 hari lalu

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono Ketika ditemui di Komplek DPR RI, Selasa, 2 April 2024. TEMPO/Riri Rahayu.
Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan groundbreaking keenam di IKN dilakukan akhir Mei atau awal Juni 2024.


Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

1 hari lalu

PLTS IKN 50 MW berdiri di lahan seluas 80 hektare. Total panel surya yang digunakan dalam PLTS tersebut mencapai 21.600 panel surya. ANTARA/HO-PLN
Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

Delegasi Uni Eropa mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk penjajakan peluang investasi.


Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

2 hari lalu

Wakil presiden terpilih GIbran Rakabuming Raka saat wawancara dengan wartawan seusai menghadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi dan Calon Terpilih Anggota DPRD Kota Solo di Kantor KPU Solo, Jawa Tengah, Kamis, 2 Mei 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Sebut Prabowo Bakal Libatkan Ketua Parpol dan Tokoh Senior dalam Susun Kabinet, Termasuk Megawati

Gibran rencana Prabowo yang akan melibatkan ketua parpol dan tokoh senior, tak terkecuali Ketua Umum PDIP Megawati dalam menyusun kabinet


Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

2 hari lalu

Bamsoet Ajak Seluruh Elemen Bangsa Perkuat Persatuan Indonesia

Bambang Soesatyo mengingatkan dalam waktu sekitar lima bulan ke depan, bangsa Indonesia akan dihadapkan pada rangkaian momentum konstitusional.