Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Protes Keras Partai Demokrat Usai Anies Baswedan Pilih Cak Imin Sebagai Cawapres, Respons SBY dan Lainnya

image-gnews
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) berbincnag dengan SBY saat menjenguk Ibu Ani Yudhoyono, di Singapura, 1 Maret 2019. Mereka antara lain Presiden Joko Widodo, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Sandiaga Uno, Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie, Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman dan Rocky Gerung. Istimewa
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (tengah) berbincnag dengan SBY saat menjenguk Ibu Ani Yudhoyono, di Singapura, 1 Maret 2019. Mereka antara lain Presiden Joko Widodo, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Sandiaga Uno, Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie, Presiden PKS Mohamad Sohibul Iman dan Rocky Gerung. Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Keputusan bakal calon presiden atau bacapres usungan Koalisi Perubahan Anies Baswedan memilih Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai pendamping di Pemilihan Presiden 2024 menuai protes dari Partai Demokrat.

Partai Demokrat kecewa karena merasa tak dilibatkan dalam penentuan cawapres untuk Anies. Kini, partai berlambang bintang mercy itu menyatakan mencabut dukungannya untuk Anies. Mereka juga menyebut diri telah hengkang dari Koalisi Perubahan.

Berikut sejumlah tanggapan keras dari kader Partai Demokrat ihwal keputusan Anies Baswedan memilih Cak Imin sebagai wakilnya Pilpres 2024.

1. Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harysa

Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya mengeluarkan pernyataan resmi terkait Anies Baswedan yang telah memilih Cak Imin sebagai bakal calon wakil presiden (cawapres). Pernyataan resmi Riefky itu disampaikan Kamis, 31 Agustus 2023. Pihaknya menyebut keputusan Anies disetujui secara atas inisiatif Ketum Nasdem, Surya Paloh. Demokrat, kata dia, juga dipaksa menerima keputusan tersebut.

“Hari ini, kami melakukan konfirmasi berita tersebut kepada Anies Baswedan. Ia mengonfirmasi bahwa berita tersebut adalah benar. Demokrat “dipaksa” menerima keputusan itu (fait accompli),” katanya.

2. Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra

Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menyebut Anies Baswedan sampai kini tidak menyampaikan secara langsung keputusannya menyetujui kerja sama NasDem dan PKB berikut penetapan Muhaimin Iskandar sebagai pendampingnya ke Partai Demokrat. Padahal, Partai Demokrat merupakan bagian dari Koalisi Perubahan yang mengusung Anies Baswedan bersama NasDem dan PKS.

“Tidak ada (informasi langsung dari Anies, red.). Kami hanya dapat konfirmasi, tadi kami telepon karena kami inisiatif minta ketemu. Tim 8 dari kami ingin dapat konfirmasi langsung apa benar,” kata Herzaky, Kamis malam 31 Agustus 2023.

3. Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY, mengungkapkan kekecewaannya terhadap cara komunikasi Anies Baswedan. SBY kecewa karena Anies tak menyampaikan keputusan soal pemilihan Cak Imin sebagai calon wakil presiden. Presiden Keenam RI itu menyatakan dirinya tak mendengar langsung dari Anies soal penetapan Muhaimin sebagai cawapres itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Padahal, menurut SBY, Anies sempat menyampaikan kepadanya pada saat berkunjung ke Cikeas pada 25 Agustus lalu bahwa dia akan mengumumkan pasangan capres dan cawapres dari Koalisi Perubahan seperti yang sudah diputuskan sebelumnya.

“Tiga hari kemudian, yang kita dapatkan sesuatu yang sangat mengejutkan,” kata SBY dalam pidatonya dalam rapat Majelis Tinggi Partai Demokrat di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Jumat, 1 September 2023.

4. Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Andi Mallarangeng

Sekretaris Majelis Tinggi Partai Demokrat Andi Mallarangeng mengumumkan dua poin hasil rapat Majelis Tinggi Partai Demokrat dalam jumpa pers di pelataran pendopo kediaman SBY di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Jumat. Pertama, Partai Demokrat mencabut dukungan kepada Anies Baswedan sebagai bacapres dalam Pilpres 2024. Kedua, Partai Demokrat tak lagi berada dalam Koalisi Perubahan karena telah terjadi pengingkaran terhadap kesepakatan.

“Orang ini, belum jadi presiden sudah meninggalkan kawan lama, kawan lama yang sudah lama bersama-sama, sudah dilamar, bahkan sudah menentukan kapan ini akan dideklarasikan bersama. Tiba-tiba kemudian kawin dengan orang lain. Kira-kira begitu, masa kita masih mau berjalan bersama dengan orang-orang semacam itu,” kata Andi.

5. Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi, Ronny Hermawan

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi, Ronny Hermawan mengungkapkan kekecewaannya terhadap Anies Baswedan. Langkah pencopotan baliho dan hapus unggahan bergambar Anies seperti yang diinstruksikan di Kota Depok juga terjadi di Kota Bekasi. Ronny mengungkapkan selama ini telah memberikan dukungan kepada Anies sebagai bakal capres di Pemilu 2024. Mereka menjalankan perintah partainya yang dipimpin oleh ketua umumnya, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.

“Kami sangat kecewa dan miris sekali,” kata Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bekasi, Ronny Hermawan kepada wartawan di Bekasi, Jumat, 1 September 2023.

HENDRIK KHOIRUL MUHID  | TIM TEMPO.CO

Pilihan Editor: Demokrat Keluar dari Koalisi Anies-Cak Imin 3 Alasan Koalisi Politik Jelang Pemilu 2024: Mudah Bubar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

1 jam lalu

Mantan calon Presiden Anies Baswedan hadir dalam acara  Halal Bihalal di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 27 April 2024. Tempo/Yohanes Maharso
Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.


NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

2 jam lalu

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan menemui Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, usai mengikuti pembacaan putusan sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi, pada Senin sore, 22 April 2024. Pertemuan itu berlangsung di Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat. Tempo/Yohanes Maharso Joharsoyo
NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.


Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

4 jam lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya


Hadiri Halalbihalal, Anies dan Cak Imin Kompak Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk PKS

5 jam lalu

Mantan calon Presiden Anies Baswedan hadir dalam acara  Halal Bihalal di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 27 April 2024. Tempo/Yohanes Maharso
Hadiri Halalbihalal, Anies dan Cak Imin Kompak Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk PKS

Anies dan Cak Imin hadir dalam halalbihalal PKS yang juga mengundang sejumlah elite partai politik.


Pakar Politik Universitas Udayana: Dissenting Opinion Hakim MK Alasan Strategis Gulirkan Hak Angket

8 jam lalu

Sidang putusan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2024 dihadiri 8 hakim, gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Senin, 22 April 2024.  TEMPO/ Febri Angga Palguna
Pakar Politik Universitas Udayana: Dissenting Opinion Hakim MK Alasan Strategis Gulirkan Hak Angket

Pakar Politik Universitas Udayana menyebut hak angket masih bisa digulirkan dengan memanfaatkan dissenting opinion hakim MK lalu.


Setelah Berkoalisi di Pilpres, PKS Siap Bekerja Sama dengan PKB di Pilkada 2024

17 jam lalu

Sekretaris Jenderal PKS Aboe Bakar Alhabsyi memberikan keterangan pers usai menggelar rapat Partai Koalisi Perubahan di NasDem Tower, Jakarta, Senin, 18 September 2023.  TEMPO/M Taufan Rengganis
Setelah Berkoalisi di Pilpres, PKS Siap Bekerja Sama dengan PKB di Pilkada 2024

PKS dan Golkar semakin intens membangun koalisi di Pilkada 2024 Kota Depok.


Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

19 jam lalu

Kandidat presiden yang kalah Ganjar Pranowo dan pasangannya Mahfud MD menghadiri sidang putusan atas dua gugatan terhadap hasil pemilu presiden bulan Februari setelah kandidat yang kalah mengajukan petisi untuk mencalonkan diri kembali dan menuduh negara telah campur tangan demi pemenangan Prabowo Subianto, di Mahkamah Konstitusi  gedung di Jakarta, Indonesia, 22 April 2024. REUTERS/Willy Kurniawan
Ganjar Akui Tak Akan Gabung Pemerintahan, Bagaimana dengan PDIP?

ganjar mengatakan dalam sistem pemerintahan juga penting adanya check and balances.


Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

20 jam lalu

Ganjar Pranowo bersepeda santai di rumahnya di Sleman, Yogyakarta, Rabu, 24 April 2024. Foto: Istimewa.
Ganjar Ungkap Arah Politiknya Usai Kalah di Pilpres 2024

Menurut Ganjar, masih banyak persoalan yang dipesankan oleh Megawati berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi yang perlu jadi perhatian.


Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

20 jam lalu

Tumbu Saraswati. FOTO/instaram/tumbusaraswati
Mengenang Aktivis Pro-Demokrasi Tumbu Saraswati Pendiri TPDI, Ini Kiprah Tim Pembela Demokrasi Indonesia

Jasa Tumbu Saraswati dirikan Tim Pembela Demokrasi Indonesia. Simak peran TPDI selama Pemilu 2024.


Politikus PAN Sambut Baik Keputusan NasDem Merapat ke Prabowo-Gibran

21 jam lalu

Presiden terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto dan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memberikan keterangan pers seusai melakukan pertemuan di Kartanegara IV, Jakarta, Kamis, 25 April 2024. Surya Paloh menemui Prabowo Subianto setelah ditetapkan oleh KPU sebagai Presiden terpili 2024-2029 serta menyatakan NasDem  mendukung sepenuhnya ke pemerintahan baru di bawah Prabowo dan Gibran. TEMPO/M Taufan Rengganis
Politikus PAN Sambut Baik Keputusan NasDem Merapat ke Prabowo-Gibran

Politikus PAN itu mengaku tidak khawatir jatah kursi untuk partainya di kabinet Prabowo-Gibran akan berkurang.