Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mahfud MD Bakal Ganti Empat Pejabat Eselon 1 di Kominfo Usai Kasus BTS

image-gnews
Menko Polhukam/Ketua Komite Koordinasi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan TPPU, Mahfud Md menyampaikan pemaparan saat menghadiri rapat dengar pendapat umum dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 29 Maret 2023. Dalam rapat tersebut, Mahfud turut menjelaskan kepada forum agar tidak menggertaknya. Ia menyatakan bisa menggertak balik pihak-pihak yang mempertanyakan kinerjanya. TEMPO/M Taufan Rengganis
Menko Polhukam/Ketua Komite Koordinasi Nasional Pencegahan dan Pemberantasan TPPU, Mahfud Md menyampaikan pemaparan saat menghadiri rapat dengar pendapat umum dengan Komisi III DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 29 Maret 2023. Dalam rapat tersebut, Mahfud turut menjelaskan kepada forum agar tidak menggertaknya. Ia menyatakan bisa menggertak balik pihak-pihak yang mempertanyakan kinerjanya. TEMPO/M Taufan Rengganis
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD menyebut bakal melantik empat pejabat Eselon 1 di Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), usai Johnny G Plate ditetapkan sebagai tersangka di kasus korupsi proyek Base Transceiver Station (BTS). Mahfud kini ditunjuk oleh Jokowi sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menteri Kominfo. 

"Saya besok akan segera melantik 4 pejabat Eselon 1 yang baru di kantor Kemenkopolhukam," ujar Mahfud di kawasan Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin, 22 Mei 2023. 

Namun, Mahfud tak menjelaskan secara rinci pejabat yang dicopot dan diganti tersebut. Namun, Mahfud menyebut dirinya diberi kewenangan oleh Jokowi untuk mengelola sementara Kementerian Kominfo saat ini sambil mengusut kasus proyek BTS

Proyek pembangun BTS diteruskan 

Mahfud memastikan proyek pengadaan tower BTS tetap akan berlanjut. 

"Tadi itu ada dapat arahan dari Presiden. Karena itu sudah didesain sebagai strategi membangun kebijakan strategis pembangunan untuk pelayanan rakyat sejak 2006 dan sudah berjalan bagus setiap tahun, sudah dipertanggungjawabkan, maka itu kami usahakan untuk dilanjutkan," ujar Mahfud. 

Lebih lanjut, Mahfud menyebut jika proyek pengadaan BTS itu tidak dilanjutkan, maka tower-tower yang terlanjur ada saat ini bakal hilang dan masyarakat bakal mengalami kerugian. Mahfud bahkan bakal memanggil para mantan Menteri Kominfo untuk ditanya penyebab proyek bisa berjalan mulus, tapi baru terhambat sekarang. 

"Dan itu (pembangunan proyek tower BTS) akan diusahakan untuk terus berjalan karena menyangkut kebutuhan rakyat. Kalau enggak, pekerjaan kita yang sudah 14 tahun berjalan bagus dari waktu ke waktu, dari tempat ke tempat, itu akan hangus kalau ini tdk diteruskan," kata Mahfud. 

Selain itu, Mahfud menyebut sesuai arahan Jokowi agar dana proyek BTS yang telah dikorupsi dapat kembali dan digunakan untuk meneruskan proyek tersebut. Mahfud menyebut hukum bakal melakukan pengembalian uang tersebut. 

"Oleh sebab itu, (diperlukan) tindakan hukum yang harus ditegakkan secara tegas terhadap perampok hak-hak rakyat ini," kata Mahfud. 

Selanjutnya: Kronologi kasus BTS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mahfud Md Sebut 3 Pemda akan Rembuk Cari Tempat untuk Pengungsi Rohingya

2 jam lalu

Imigran etnik Rohingya asal Myanmar yang terdampar di pantai Lamreh Kabupaten Aceh Besar menempati kantor Gubernur Aceh setelah direlokasi paksa oleh warga di Banda Aceh, Aceh, Minggu 10 Desember 2023. Sebanyak 137 orang imigran Rohingya direlokasi paksa ke kantor Gubernur Aceh yang selanjutkan ditempatkan sementara di camp perkemahan Pramuka, Kabupaten Pidie. ANTARA FOTO/Irwansyah Putra
Mahfud Md Sebut 3 Pemda akan Rembuk Cari Tempat untuk Pengungsi Rohingya

Mahfud Md menyatakan akan mengundang 3 pemda untuk berembuk soal tempat penampungan sementara Rohingya.


Elektabilitasnya Bersama Ganjar Terendah di Survei Litbang Kompas, Mahfud Md: Enggak Apa-apa

3 jam lalu

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud Md memberikan salam hormat kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di Sidang Kabinet Paripurna yang digelar di Istana Negara, Jakarta, pada Senin, 11 Desember 2023. TEMPO/ Daniel A. Fajri
Elektabilitasnya Bersama Ganjar Terendah di Survei Litbang Kompas, Mahfud Md: Enggak Apa-apa

Pasangan Ganjar Pranowo - Mahfud Md menempati urutan buncit di survei terbaru dari Litbang Kompas. Mahfud sebut perkembangan berubah-ubah.


Ganjar Pranowo Respons soal Pemilihnya yang Disebut Pindah ke Prabowo-Gibran

4 jam lalu

Calon Presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo foto bersama saat menghadiri peresmian Grand Lauching Official Merchandise Ganjar-Mahfud di FX Sudirman, Senayan, Jakarta, Senin, 11 Desember 2023. Selain untuk memfasilitasi pendukungnya, Ganjar harap penjualan merchandise dapat membantu menggalang dana untuk kebutuhan kampanye di pemilu 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Ganjar Pranowo Respons soal Pemilihnya yang Disebut Pindah ke Prabowo-Gibran

Ganjar Pranowo menyatakan sudah memprediksi soal penurunan elektabilitasnya bersama Mahfud Md.


Upaya Mempercepat Aksesibilitas Internet di Wilayah 3T

4 jam lalu

Sekretaris Desa, Suherlin dan warga Gosong Telaga Selatan, Aceh Singkil, saat mencoba jaringan internet dari BAKTI Aksi. (TEMPO/Lourentius EP).
Upaya Mempercepat Aksesibilitas Internet di Wilayah 3T

Pemerintah melalui Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) Kementerian Komunikasi dan Informatika terus mempercepat pemerataan akses internet di wilayah terdepan, terluar dan tertinggal (3T).


Mahfud Md Hormat ke Prabowo Subianto saat Hadiri Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara

5 jam lalu

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud Md memberikan salam hormat kepada Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di Sidang Kabinet Paripurna yang digelar di Istana Negara, Jakarta, pada Senin, 11 Desember 2023. TEMPO/ Daniel A. Fajri
Mahfud Md Hormat ke Prabowo Subianto saat Hadiri Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara

Mahfud Md memberikan gerakan hormat kepada Prabowo Subianto yang secara hirarki berada di bawahnya.


Ganjar Pranowo Tak Khawatir Elektabilitasnya Disalip Anies-Muhaimin

6 jam lalu

Ganjar Pranowo, calon presiden nomor urut 3 dalam acara Dialog Roadmap Perekonomian APINDO bersama Capres RI 2024-2029 di Menara Bank Mega Tendean, Jakarta Selatan, pada Senin, 11 Desember 2023. TEMPO/Adinda Jasmine
Ganjar Pranowo Tak Khawatir Elektabilitasnya Disalip Anies-Muhaimin

Ganjar Pranowo mengaku tak khawatir dengan elektabilitasnya seperti tergambar dalam survei teranyar Litbang Kompas.


Sulit Sinyal di Selatan Indonesia

9 jam lalu

Siswa SMK Negeri 1 Rote Barat, Merlin (kanan), bersama kakaknya di dekat tower Base Transceiver Station BAKTI Kominfo di Desa Mbueain, Rote Barat, Rote Ndao, Nusa Tenggara Timur. Kamis, 7 Desember 2023.  TEMPO/ Nita Dian'
Sulit Sinyal di Selatan Indonesia

Kepala Desa Tebole, Kecamatan Rote Barat, Mesak J. Ndun, tertawa ketika ditanya bagaimana akses internet di kantornya


PDN Integrasikan Semua Data

10 jam lalu

PDN Integrasikan Semua Data

Program Transformasi Digital Nasional, terus dikebut. Salah satunya, dengan membangun Pusat Data Nasional


Pusat Data Nasional Dukung Efisiensi dan Keamanan Digital

12 jam lalu

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi
Pusat Data Nasional Dukung Efisiensi dan Keamanan Digital

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi mendorong Pemda untuk memanfaatkan layanan Pusat Data Nasional dalam mengembangkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik.


One Data One Policy, Menuju Pengelolaan Data Lebih Baik

12 jam lalu

Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika Nezar Patria
One Data One Policy, Menuju Pengelolaan Data Lebih Baik

Data menjadi komoditi yang paling penting. Bangsa-bangsa yang menguasai data akan mempunyai keunggulan dan kompetitif.