Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kecelakaan Beruntun 8 Mobil di Tol Semarang - Solo, Polisi: Dugaan Sopir Truk Mengantuk dan Rem Blong

image-gnews
Warga melihat kondisi truk yang mengalami kecelakaan di Jalan Tol Semarang-Solo KM 487, Boyolali, Jawa Tengah, Jumat, 14 April 2023. Delapan kendaraan yang terlibat kecelakaan terdiri 2 truk car carrier atau pengangkut mobil, dua truk boks muatan paket dan trailer muat besi, truk tronton, truk tangki, dan mobil travel. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Warga melihat kondisi truk yang mengalami kecelakaan di Jalan Tol Semarang-Solo KM 487, Boyolali, Jawa Tengah, Jumat, 14 April 2023. Delapan kendaraan yang terlibat kecelakaan terdiri 2 truk car carrier atau pengangkut mobil, dua truk boks muatan paket dan trailer muat besi, truk tronton, truk tangki, dan mobil travel. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho
Iklan

TEMPO.CO, Boyolali - Polres Boyolali mengungkap penyebab kecelakaan beruntun yang melibatkan delapan kendaraan di Jalan Tol Semarang-Solo, Boyolali, Jawa Tengah, Jumat dini hari, 14 April 2023. Polisi menduga pengemudi truk pengangkut besi yang mengantuk dan kemungkinan rem blong. 

"Dugaan sementara penyebab kecelakaan adalah pengemudi truk pengangkut besi mengantuk. Atau diduga juga rem blong sehingga terjadi pengereman tidak maksimal," ungkap Kasatlantas Polres Boyolali Ajun Komisaris Polisi M Herdi Pratama, mewakili Kepala Kepolisian Resor Boyolali, Ajun Komisaris Besar Polisi Petrus, Jumat 14 April 2023. 

Salah satu saksi yang juga pengemudi salah satu truk car carrier yang turut terlibat kecelakaan, Irwan, mengaku sempat mendengar kernet truk trailer yang memicu awal terjadinya kecelakaan itu berteriak rem blong.

"Waktu kejadian saya berada di dalam kabin. Saya bersama kernet saya yang sedang turun ke warung membeli makan. Tiba-tiba dari arah barat (arah Semarang) ada truk trailer mengangkut besi. Kernetnya teriak-teriak 'rem blong'," ujar Irwan di Boyolali. 

Kehilangan kendali tabrak tujuh kendaraan

Dia menambahkan, kejadian kecelakaan terjadi begitu cepat sehingga tidak bisa dihindari. Truk pengangkut besi yang kehilangan kendali kemudian menabrak mobil penumpang di depannya dan enam kendaraan besar lain yang tengah parkir di bahu jalan. 

Menurutnya, dia sengaja memarkirkan kendaraannya di bahu jalan karena akan beristirahat dan makan sahur. Sedangkan rest area yang berada di samping lokasi kejadian dalam kondisi penuh. 

"Saya mengangkut mobil dari Karawang menuju Mojokerto. Saya beriringan dengan satu truk car carrier lain yang dikemudi teman saya. Truk dia juga tertabrak, tapi dia dan kernetnya terpental keluar dan selamat," tuturnya. 

Akibat kecelakaan itu, truk car carrier yang dikemudikannya terdorong hingga beberapa meter ke depan. Sedangkan truk car carrier lain terlempar masuk ke daerah milik jalan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain melibatkan truk pengangkut besi, dua truk pembawa mobil, satu mobil penumpang, kecelakaan juga melibatkan truk ekspedisi, satu truk boks, satu truk tangki, dan satu truk tronton.

Diberitakan sebelumnya, kecelakaan beruntun yang melibatkan delapan kendaraan di Tol Semarang-Solo, Boyolali, Jawa Tengah, Jumat, 14 April 2023, menewaskan tujuh orang. Informasi terkini jumlah korban bertambah menjadi delapan orang.

Kepala Bidang Humas Polda Jateng Komisaris Besar Polisi Iqbal Alqudusy mengatakan kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 04.15 WIB, tepatnya di KM 487+500 Jalur A Desa Mojolegi, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Iqbal mengatakan delapan kendaraan yang terlibat terdiri dari tujuh truk dan satu mobil minibus, antara lain truk tronton berpelat E-9124-AF, Isuzu Elf pelat S-7481-JA, truk Hino Tangki pelat B-9116-CFU, truk Hino B-9116-CFU, truk pelat B-9442-UEX, truk Isuzu Giga W-8143-UQ, truk Hino B-9287-UXC, dan truk Isuzu Giga B-9644-BEK.

SEPTHIA RYANTHIE 

Pilihan Editor: Evakuasi Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Semarang - Solo Menggunakan Alat Berat

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Tradisi Unik Lebaran Ketupat di 5 Daerah, Salah Satunya Madura Rayakan Tellasan Topak

6 hari lalu

Puluhan Gunungan Ketupat didoakan sebelum diperebutkan dalam Lebaran Ketupat di Bukit Sidoguro kawasan Rawa Jombor, Krakitan, Bayat, Klaten, 13 Juli 2016. TEMPO/Bram Selo Agung
Tradisi Unik Lebaran Ketupat di 5 Daerah, Salah Satunya Madura Rayakan Tellasan Topak

Setiap daerah di Indonesia memiliki tradisi yang berbeda untuk merayakan lebaran ketupat yang biasanya pada 7 atau 8 syawal.


Mengintip Bakdo Sapi di Boyolali, Tradisi Nenek Moyang yang Digelar setiap Akhir Lebaran

8 hari lalu

Gunungan sayur-mayur dan ketupat menjadi bagian dari rangkaian acara Bakdo Sapi yang diadakan di Dukuh Mlambong, Desa Sruni, Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Rabu, 17 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Mengintip Bakdo Sapi di Boyolali, Tradisi Nenek Moyang yang Digelar setiap Akhir Lebaran

Tradisi Bakdo Sapi digelar di akhir perayaan Lebaran, bertepatan dengan kupatan atau syawalan


Kecelakaan Beruntun di KM 58 Tol Cikampek, Pakar Transportasi Soroti Travel Gelap

10 hari lalu

Kondisi mobil yang terbakar dalam kecelakaan di KM 58 jalan Tol Jakarta-Cikampek, Senin, 8 April 2024. (ANTARA/Ali Khumaini)
Kecelakaan Beruntun di KM 58 Tol Cikampek, Pakar Transportasi Soroti Travel Gelap

KNKT telah mengungkapkan, mobil Gran Max penyebab kecelakaan beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 58 adalah travel gelap.


Alasan Polda Jabar Serahkan 11 Jenazah Korban Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek ke RS Polri

15 hari lalu

Ilustrasi tewas atau jenazah atau jasad. shutterstock.com
Alasan Polda Jabar Serahkan 11 Jenazah Korban Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek ke RS Polri

Polda Jawa Barat telah mengirimkan 11 jenazah korban kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek ke RS Polri. Apa alasannya?


Polisi Bakal Tes DNA 11 Jenazah Korban Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek

15 hari lalu

Polisi mengevakuasi jenazah korban kecelakaan di Tol Jakarta-CIkampek KM 58, Karawang Timur, Jawa Barat, Senin, 8 April 2024. Kecelakaan yang  melibatkan tiga kendaraan yaitu Bus Primajasa, Grand Max dan Daihatsu Terios tersebut mengakibatkan 12 orang tewas. ANTARA/Awaludin
Polisi Bakal Tes DNA 11 Jenazah Korban Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek

Polisi masih mengidentifikasi identitas 11 jenazah korban kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek. Tes DNA akan dilakukan.


11 Jenazah Korban Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Terbakar 90-100 Persen

15 hari lalu

Polisi mengevakuasi jenazah korban kecelakaan di Tol Jakarta-CIkampek KM 58, Karawang Timur, Jawa Barat, Senin, 8 April 2024. Kecelakaan yang  melibatkan tiga kendaraan yaitu Bus Primajasa, Grand Max dan Daihatsu Terios tersebut mengakibatkan 12 orang tewas. ANTARA/Awaludin
11 Jenazah Korban Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Terbakar 90-100 Persen

RS Polri telah menerima 13 kantong jenazah korban kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek. Polisi kesulitan identifikasi identitas korban.


Kecelakaan Beruntun di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Kakorlantas Buka Opsi Olah TKP Lanjutan

15 hari lalu

Seorang petugas melihat bangkai kendaraan pascakecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58 di Pool Derek Cikopo, Purwakarta, Jawa Barat, Senin, 8 April 2024. Kakorlantas Polri Brigjend Pol Aan Suhanan menyatakan 12 orang tewas dan dua orang luka-luka dalam kecelakaan yang melibatkan tiga kendaraan yaitu Bus Primajasa, Grand Max dan Daihatsu Terios di Jalan Tol Cikampek Km 58. ANTARA/Bayu Pratama S
Kecelakaan Beruntun di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, Kakorlantas Buka Opsi Olah TKP Lanjutan

Kemarin, satu jenazah korban kecelakaan beruntun di KM 58 Tol Cikampek telah teridentifikasi.


Satu Jenazah Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cikampek KM 58 Telah Teridentifikasi, Perempuan Asal Bogor

15 hari lalu

Keluarga korban kecelakaan beruntun di Tol Cikampek menjalani pemeriksaan di Pos Antemortem DVI Polda Jawa Barat di Instalasi Forensik RSUD Karawang. (ANTARA/Ali Khumaini)
Satu Jenazah Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Cikampek KM 58 Telah Teridentifikasi, Perempuan Asal Bogor

Pada saat penyerahan jenazah korban kecelakaan beruntun itu, keluarga korban menerima santunan dari PT Jasa Raharja dan tali asih dari Polri.


Polisi Kantongi 2 KTP Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 58

17 hari lalu

Polisi memeriksa bangkai kendaraan yang mengalami kecelakaan di Tol Jakarta-CIkampek KM 58, Karawang Timur, Jawa Barat, Senin, 8 April 2024. Kecelakaan yang  melibatkan tiga kendaraan yaitu Bus Primajasa, Grand Max dan Daihatsu Terios tersebut mengakibatkan 12 orang tewas. ANTARA/Awaludin
Polisi Kantongi 2 KTP Korban Kecelakaan Beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 58

Kapolri memastikan memberi pelayanan terbaik bagi keluarga korban kecelakaan beruntun Tol Jakarta-Cikampek KM 58 dalam proses pengambilan jenazah.


Kecelakaan Beruntun di Tol Cikampek, Korlantas Polri Imbau Pemudik Pastikan Kondisi Tubuh dan Kendaraan Prima

17 hari lalu

Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan. Foto: Istimewa
Kecelakaan Beruntun di Tol Cikampek, Korlantas Polri Imbau Pemudik Pastikan Kondisi Tubuh dan Kendaraan Prima

Usai kecelakaan beruntun itu, jalur contraflow untuk mudik lebaran di Tol Cikampek dihentikan sementara, sambil menunggu proses evaluasi.