Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Zulkifli Hasan Harap Kemitraan ASEAN-Inggris Terus Diperkuat

image-gnews
Iklan

INFO NASIONAL – Penguatan  kerja  sama internasional menjadi sangat penting bagi ASEAN, termasuk  dengan Inggris. Hal itu dikatakan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan saat menghadiri Forum Bisnis  Inggris-ASEAN bertema “Partnership in Action” di London, Inggris, Rabu, 8 Maret 2023.  

Menurutnya, para pelaku usaha dari  ASEAN  dan  Inggris  dapat  mendukung  berbagai  program  dan  inisiatif di masa Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun 2023. Dukungan Inggris sangat diperlukan bagi Indonesia.

“Penguatan kerja sama internasional menjadi sangat penting. Para pelaku usaha dari ASEAN dan Inggris  dapat  mendukung  kesuksesan  berbagai  program  serta  inisiatif yang diusung di masa Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun ini. Program tersebut sejalan dengan arah kerja sama ASEAN dan Inggris,” kata Mendag Zulkifli Hasan.

Kehadiran Mendag Zulkifli Hasan pada forum bisnis ini merupakan rangkaian dari kunjungan kerjanya ke London, Inggris yang berlangsung pada 7—9Maret 2023. Pada forum bisnis tersebut, Mendag Zulkifli Hasan menjelaskan tema “ASEAN Matters: Epicentrum of Growth.”

Tiga kelompok utama dan tujuh prioritas ekonomi untuk tahun 2023 berada di bawah koordinasi Mendag selaku Ketua Para Menteri Ekonomi ASEAN (ASEAN Economic Ministers/AEM) tahun ini, serta beberapa kegiatan penting yang akan diselenggarakan.Inggris secara resmi menjadi Mitra Wicara ASEAN pada Agustus 2021. Pada tahun yang sama, Para Menteri  Ekonomi  ASEAN  dan  Inggris  telah  mengesahkan Joint  Ministerial  Declaration  on  Future EconomicCooperation   Between   the   ASEAN   and   the   United   Kingdom.  

Program Kerja untuk melaksanakan Deklarasi tersebut juga sudah disahkan pada 2022. “Kolaborasi dan berbagi pengalaman antar pelaku usaha juga sangat penting untuk meningkatkan kerja  sama  di  berbagai  sektor. Mereka juga diharapkan dapat mendorong peningkatan investasi Inggris ke ASEAN dan  mendukung  implementasi Program Kerja untuk melaksanakan Deklarasi Bersama Para Menteri Ekonomi ASEAN dan Inggris,” kata Mendag.

Inggris  merupakan  negara  tujuan  ekspor  terbesar  ke-8  di  Eropa  dan  sumber  investasi  asing terbesar ke-10 di dunia. Pada 2022, total perdagangan Indonesia dengan Inggris mencapai USD 2,7 miliar  atau  meningkat  sebesar  5,3  persen  dibandingkan  tahun  lalu. Ekspor  Indonesia  ke  Inggris tercatat  senilai  USD  1,66  miliar,  sedangkan impor  Indonesia  dari  Inggris  sebesar  USD  1,04  miliar.

Indonesia surplus perdagangan sebesar USD 624,3 juta.Produk  ekspor  utama  Indonesia  ke  Inggris  di  antaranya  alas  kaki  dan  minyak sawit.  Sedangkan produk  impor  utama  Indonesia  dari  Inggris  di  antaranya  kertas  dan  karton  daur  ulang,  obat-obatan, serta kendaraan pengangkut barang. 

Pada  2021,  total  nilai  perdagangan  ASEAN-Inggris  mencapai  USD  31,8  miliar.  ASEAN  mencatat surplus  neraca  perdagangan  dengan  Inggris  sebesar  USD  4,9  miliar,  atau  meningkat  sekitar30,04 persen  dibandingkan  tahun  sebelumnya.  Bagi  ASEAN,  Inggris  merupakan  negara  tujuan  ekspor terbesar ke-10

Forum Bisnis Inggris-ASEAN diselenggarakan United Kingdom ASEAN Business Council (UKABC) dan  dihadiri Duta Besar LBBP RI untuk Inggris Desra Percaya, Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional  Didi  Sumedi,  Sekretaris  Jenderal  ASEAN Kao  Kim  Hourn,  Menteri  Negara  Inggris  untuk Bisnis  dan  Perdagangan  Nigel  Huddleston  MP,  serta  Menteri  Negara  Inggris  untuk  Indo-Pasifik Anne-Marie Trevelyan MP.

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Menteri Kelautan Perikanan Resmikan Media Center KKP

46 menit lalu

Menteri Kelautan Perikanan Resmikan Media Center KKP

Media Center dilengkapi dengan sejumlah fasilitas mulai dari ruang meeting, studio, hingga akses internet.


Kementan Optimalisasi Lahan Rawa di Aceh Utara untuk Genjot Indeks Pertanian

56 menit lalu

Kementan Optimalisasi Lahan Rawa di Aceh Utara untuk Genjot Indeks Pertanian

Tujuan utama optimasi lahan rawa adalah optimalisasi lahan yang terintegrasi dengan upaya peningkatan taraf hidup petani melalui bantuan pengembangan sistem irigasi.


Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan BRI Capai Rp 787,9 Triliun

1 jam lalu

Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan BRI Capai Rp 787,9 Triliun

BRI mencatat pencapaian signifikan dalam portofolio pembiayaan berkelanjutan.


BKKBN Perkuat Kemitraan Program Bangga Kencana dan Stunting

1 jam lalu

BKKBN Perkuat Kemitraan Program Bangga Kencana dan Stunting

Pentingnya data yang presisi untuk penguatan kemitraan agar mencegah stunting.


Nikson Nababan Tegas Menolak Politik Uang

1 jam lalu

Nikson Nababan Tegas Menolak Politik Uang

Eks Bupati Tapanuli Utara (Taput) dua periode, Nikson Nababan, menghadiri acara silaturahmi bersama Dewan Pimpinan Pusat Himpunan Masyarakat Tabagsel Indonesia (DPP HMTI).


Minimalisir Kerugian dengan Klaim Fitur Perlindungan Visa Traveloka

5 jam lalu

Minimalisir Kerugian dengan Klaim Fitur Perlindungan Visa Traveloka

Salah satu produk unggulan yang disukai oleh para pengguna Traveloka adalah fitur perlindungan Visa Traveloka.


11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

15 jam lalu

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda. Foto: Canva
11 Makanan Khas Inggris yang Paling Populer, Wajib Dicoba

Setiap negara memiliki makanan khas, termasuk Inggris. Berikut terdapat 11 makanan khas Inggris yang paling populer untuk referensi Anda.


Ahmad Muzani Salurkan Infak Kemanusiaan Melalui BAZNAS RI untuk Palestina

15 jam lalu

Ahmad Muzani Salurkan Infak Kemanusiaan Melalui BAZNAS RI untuk Palestina

Wakil Ketua MPR RI, Ahmad Muzani, menyalurkan infak kemanusiaan untuk Palestina sebesar Rp300 juta melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI.


Pertamina Menggaet KNOC dan ExxonMobil untuk Kembangkan CCS

16 jam lalu

Pertamina Menggaet KNOC dan ExxonMobil untuk Kembangkan CCS

Pertamina membangun kerja sama strategis dengan Korea National Oil Corporation (KNOC) dan ExxonMobil untuk pengembangan Carbon Capture and Storage (CCS) lintas batas antara Indonesia dan Korea Selatan.


Satgas Pangan TNI Dukung Program Pompanisasi Kementan

16 jam lalu

Satgas Pangan TNI Dukung Program Pompanisasi Kementan

Program ini memungkinkan Indonesia mandiri untuk memenuhi kebutuhan pangan dalam negeri.