Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini Penerima Anugerah Hassan Wirajuda Perlindungan WNI Award 2019

Reporter

Editor

Elik Susanto

image-gnews
Hassan Wirajuda Perlindungan WNI Award 2019 berlangsung di Assembly Hall, Bidakara, Jakarta, Rabu malam, 11 September 2019. Menteri Luar Negeri Retno L Marsudi bersama para penerima penghargaan di bidang kepedulian terhadap masalah warga Indonesia di luar negeri. Foto: Elik Susanto
Hassan Wirajuda Perlindungan WNI Award 2019 berlangsung di Assembly Hall, Bidakara, Jakarta, Rabu malam, 11 September 2019. Menteri Luar Negeri Retno L Marsudi bersama para penerima penghargaan di bidang kepedulian terhadap masalah warga Indonesia di luar negeri. Foto: Elik Susanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 17 orang dan instansi dinilai telah bekerja keras dan peduli terhadap masalah warga negara Indonesia atau WNI di luar negeri. Mereka atas nama kemanusiaan terbukti melayani dengan sepenuh hati atas berbagai kesulitan yang dihadapi pekerja migran. Pada Rabu malam, 11 September 2019, mereka menerima anugerah Hassan Wirajuda Perlindungan WNI Award dari Kemeterian Luar Negeri RI.

"Acara ini menunjukkan adanya dua budaya penting. Pertama sebagai ungkapan terima kasih kepada semua pihak. Kedua, bukti bahwa kolaborasi mampu mengatasi masalah, khususnya pelayanan WNI di luar negeri," kata Menteri Luar Negeri Retno L Marsudi dalam sambutannya.

Menurut Retno, kesan bahwa diplomat terlambat merespons dan menangani masalah pelayanan warga berangsur-angsur berkurang. Kini, kata dia, yang muncul justru kebanggaan apabila petugas bisa membantu. "Sebab, di situlah sebenarnya tugas diplomasi, melayani publik, membangun sistem kuat yang berpihak kepada pelayanan WNI."

Menteri Retno memuji Hassan Wirajuda Perlindungan Award sebagai bentuk revolusi pelayanan diplomat kepada WNI. Di sini, kata dia, negara benar-benar hadir ketika publik membutuhkan. "Sesuai dengan amanat konstitusi bahwa diplomasi adalah perlindungan warga. Ada revolusi lain, yaitu revolusi diplomasi ekonomi di mana diplomat akan lebih tinggi lagi perannya," kata Retno.

Mereka yang mendapat anugerah terdiri dari 8 kategori. Kategori Kepala Perwakilan RI diberikan kepada Sujatmiko sebagai Dubes RI untuk Brunai Darussalam dan Krhisna Djelani selaku Konjen RI di Kinibalu, Malaysia. Kategori pejabat dan staf perwakilan, dianugerahkan kepada Mulkan Lekat menjabat Atase Imigrasi KBRI Kuala Lumpur, Andini Fitrilah pejabat fungsi konsuler di KJRI Mumbai, India.

Berikutnya Amat Fajri Mangkurejo sebagai staf lokal KJRI Jeddah, Arab Saudi, Lim Kyong Il selaku staf lokal KBRI Seoul, Korea Selatan serta Galuh Indriyati staf lokal KBRI Kuala Lumpur.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Anugerah kategori mitra kerja diberikan kepada Direktorat Bina KUA Luar Negeri. Anugerah kategori mitra kerja perwakilan diberikan kepada Tenaganita Penang, sebuah LSM di Penang, Malaysia dan Valery A. Radchenko, Konsul Kehormatan RI di St. Petersburg, Rusia.

Anugerah kategori pemerintah daerah diberikan kepada Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta dan Desa Lontar, Kabupaten Serang, Banten. Kategori masyarakat madani di luar negeri, anugerah diberikan kepada IMWU (Indonesian Migrant Workers Union) Balanda. Sedangkan kategori media dan jurnalis, yaitu detik.com, narasi.tv dan Aditya Widya Putri dari tirto.id. Anugerah kategori pelayanan publik kantor perwakilan  diberikan kepada KBRI Kuala Lumpur.

Menurut Ketua Dewan Juri Hassan Wirajuda Perlindungan Award, Andri Hadi, acara ini diadakan mulai 2015. Sejak itu sudah ada 83 orang yang mendapat anugerah. "Untuk tahun ini ada 51 kandidat yang diusulkan mendapat anugerah, yang terpilih 17 orang," kata Andri yang juga Direktur Jenderal Protokol dan Konselor Kemenlu ini.

Hadir dalam acara tersebut di antaranya mantan Menteri Luar Negeri Nur Hassan Wirajuda, pakar Hukum Internasional Universitas Indonesia Hikmahanto Juwana serta Gubernur DIY Sultan HB X.

Menurut Sultan, prinsip pemerintahannya mengirimkan warga ke luar negeri, yaitu harus jelas perusahaannya, alamat, jenis pekerjaan, juga nomor handphone yang bisa dihubungi. Jangan sampai data tidak cocok dengan faktanya. "Inilah komitmen pemerintah daerah untuk warganya yang mencari pekerjaan ke luar negeri," kata Sultan seusai menerima anugerah Hassan Wirajuda Perlindungan WNI Award 2019.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Nahkoda Sempat Minta Bantuan sebelum Kapal Menabrak Jembatan Francis Scott Key

1 hari lalu

Kapal kargo Dali yang menabrak Jembatan Francis Scott Key hingga runtuh, di Baltimore, Maryland, AS, 27 Maret 2024. REUTERS/Mike Segar
Nahkoda Sempat Minta Bantuan sebelum Kapal Menabrak Jembatan Francis Scott Key

Nahkoda yang menabrak Jembatan Francis Scott Key di Baltimore sempat meminta pengiriman kapal tunda sebelum tabrakan.


WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

1 hari lalu

Pemandangan udara dari kapal kargo Dali yang menabrak Jembatan Francis Scott Key, menyebabkannya runtuh di Baltimore, Maryland, AS, 26 Maret 2024. Maryland National Guard/Handout via REUTERS
WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

Kementerian Luar Negeri menjelaskan ihwal WNI yang disebut menjadi kapten kapal yang menabrak jembatan di Baltimore, Amerika Serikat.


Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

1 hari lalu

Pemandangan udara dari kapal kargo Dali yang menabrak Jembatan Francis Scott Key, menyebabkannya runtuh di Baltimore, Maryland, AS, 26 Maret 2024. Maryland National Guard/Handout via REUTERS
Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

Kementerian Luar Negeri RI memastikan tak ada WNI dalam daftar korban musibah ambruknya jembatan di Baltimore


Jepang Krisis Tenaga Kerja, Butuh Banyak Pekerja dari Indonesia

2 hari lalu

Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah dan Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Jepang untuk Indonesia, Yasushi Masaki, di Jakarta, Selasa (19 Maret 2024). (ANTARA/HO-Kemnaker)
Jepang Krisis Tenaga Kerja, Butuh Banyak Pekerja dari Indonesia

Duta Besar Jepang untuk Indonesia mengungkap alasan negaranya banyak membuka lowongan kerja bagi warga negara Indonesia.


KBRI Austria Buka Puasa Bersama dengan WNI Muslim di Wina

4 hari lalu

Damos Dumoli Agusman, Direktur Jenderal Hukum dan Perjanjian Internasional. Sumber TEMPO/Suci Sekar
KBRI Austria Buka Puasa Bersama dengan WNI Muslim di Wina

Dubes RI untuk Austria mengadakan acara buka puasa bersama dengan organisasi-organisasi Islam dan 200 WNI di Wina.


Kemlu RI: Tidak Ada WNI Jadi Korban Penembakan di Gedung Konser Moskow

6 hari lalu

Petugas pemadam kebakaran Rusia memadamkan api di tempat konser Balai Kota Crocus menyusul penembakan di Krasnogorsk, di luar Moskow, Rusia, 22 Maret 2024. Sekelompok hingga lima pria bersenjata menyerang Balai Kota Crocus di wilayah Moskow, kata layanan darurat Rusia . Setidaknya 40 orang tewas dan lebih dari 100 orang terluka dalam serangan teroris itu, kata badan intelijen Rusia, FSB. EPA-EFE/MAXIM SHIPENKOV
Kemlu RI: Tidak Ada WNI Jadi Korban Penembakan di Gedung Konser Moskow

Kemlu RI memastikan bahwa hingga saat ini tidak ada WNI yang dilaporkan menjadi korban dalam penembakan di gedung konser Moskow, Rusia pada Jumat


Kapal Tanker Korea Selatan Tenggelam di Perairan Jepang, 6 WNI Dipastikan Tewas

6 hari lalu

Ilustrasi kapal tenggelam. Shutterstock
Kapal Tanker Korea Selatan Tenggelam di Perairan Jepang, 6 WNI Dipastikan Tewas

KBRI Tokyo melaporkan bahwa 6 WNI dipastikan tewas dalam peristiwa tenggelamnya kapal tanker Korea Selatan di perairan Jepang


Panglima TNI Klaim Isu 10 WNI Jadi Tentara Bayaran Ukraina Hoaks

7 hari lalu

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi I DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis, 21 Maret 2024. Rapat tersebut membahas kesiapan TNI dalam mendukung pengamanan Hari Raya Idul Fitri tahun 2024 dan Pilkada Serentak tahun 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
Panglima TNI Klaim Isu 10 WNI Jadi Tentara Bayaran Ukraina Hoaks

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menepis adanya isu tentang 10 warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi tentara bayaran Ukraina.


Perjalanan Cyrus Margono untuk Bergabung Timnas Indonesia

8 hari lalu

Cyrus Ashkon Margono. (Instagaram/@cmargono)
Perjalanan Cyrus Margono untuk Bergabung Timnas Indonesia

Cyrus Margono telah melakukan pengambilan sumpah WNI di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta pada Kamis, 21 Maret 2024


Seperti Elkan Baggott Bukan Naturalisasi, Cyrus Margono Dipastikan Ambil Sumpah WNI Kamis 21 Maret 2024

9 hari lalu

Cyrus Margono. (Instagaram/@cmargono)
Seperti Elkan Baggott Bukan Naturalisasi, Cyrus Margono Dipastikan Ambil Sumpah WNI Kamis 21 Maret 2024

Cyrus Margono akan menjadi pemain keturunan terbaru yang berpotensi memperkuat timnas Indonesia.