"

Jumlah Buku Anak di Big Bad Wolf Tahun Ini Mencapai 60 Persen

Seorang  pengunjung membaca buku dalam pameran buku The Big Bad Wolf Sale 2017. Beragam buku yang ditawarkan dalam pameran buku The Big Bad Wolf yang didominasi oleh buku impor. TEMPO/Fajar Januarta
Seorang pengunjung membaca buku dalam pameran buku The Big Bad Wolf Sale 2017. Beragam buku yang ditawarkan dalam pameran buku The Big Bad Wolf yang didominasi oleh buku impor. TEMPO/Fajar Januarta

TEMPO.CO, Jakarta - Brand Manager Big Bad Wolf Ivan Ooi mengatakan sekitar 60 persen dari 5,5 juta buku yang dijual pada Big Bad Wolf Book Sale di Indonesia Concention Exhibition BSD City Tangerang Selatan merupakan buku anak.

“Buku-buku anak selalu menjadi fokus utama kami. Sebab, kami menganggap lebih baik menumbuhkan minat baca sejak usia dini ketika pikiran mereka masih penuh dengan imajinasi dan keceriaan,” kata dia ketika dihubungi Tempo, Senin, 26 Februari 2018.

Baca juga: Pameran Buku Big Bad Wolf Book Penuh Sesak hingga Dini Hari

Big Bad Wolf Book Sale bakal kembali digelar 29 Maret-9 April 2018 di Indonesia Convention Exhibition BSD City Tangerang Selatan, Banten. Seperti tahun-tahun sebelumnya, Big Bad Wolf bakal buka selama 24 jam non-stop dengan diskon buku dari 60-80 persen.

Tahun ini jumlah buku di Big Bad Wolf bakal bertambah menjadi 5,5 juta buku dibandingkan tahun lalu yang mencapai 5 juta buku. Panitia menjanjikan pilihan buku yang lebih beragam dan penerbit yang lebih banyak. Buku-buku berbahasa Indonesia dan buku berbahasa Mandarin pun akan ditambah.

Big Bad Wolf pertama kali digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, pada 2019. Setelah berkeliling di beberapa kota besar di Malaysia, Big Bad Wolf mencoba peruntungannya pada 2015 di Indonesia. Dalam dua tahun terakhir, selain di ICE BSD City, Big Bad Wolf hadir di Surabaya.

Dalam beberapa tahun terakhir, Big Bad Wolf selalu dipenuhi antrean pengunjung yang panjang dalam waktu lama. Antrean pun bisa berlangsung sampai dini hari. Untuk tahun ini, kata Ivan, Big Bad Wolf akan berusaha membuat pengunjung lebih nyaman.

Ketika ditanya apakah ada peluang kota lain di Indonesia bakal didatangi Big Bad Wolf, Ivan enggan menjawabnya. “Itu bakal jadi kejutan untuk para penggemar kami di Indonesia. Jadi, kalian harus terus memantau perkembangannya di halaman Facebook kami,” kata dia.

Tahun lalu, Menteri Perikanan dan Kelautan Susi Pudjiastuti sempat membuka Big Bad Wolf di ICE BSD City. Saat itu, Susi mengutarakan harapannya agar Big Bad Wolf tidak hanya digelar di kota-kota besar di Indonesia.

Menurut pendiri Big Bad Wolf, Andrew Yap, pada Ahad lalu, Big Bad Wolf menggelar hari terakhir pameran buku tersebut di Manila, Filipina. Di Manila, Big Bad Wolf menghadirkan 2 juta buku baru.








Serbu Gerai Kompas: Harga Buku Mulai Rp 5 Ribu, Tersedia Puluhan Ribu Eksemplar

54 hari lalu

Suasana bursa buku murah Penerbit Buku Kompas di Gudang Penerbitan Buku Kompas, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu, 29 Januari 2023. Bursa buku murah ini berlangsung 27 Januari hingga 3 Februari 2023. TEMPO/Riri Rahayu
Serbu Gerai Kompas: Harga Buku Mulai Rp 5 Ribu, Tersedia Puluhan Ribu Eksemplar

Penerbit Buku Kompas (PBK) menggelar bursa buku murah bertajuk Serbu Gerai Kompas. Ada sekitar 10.000 eksemplar buku yang ditawarkan dengan harga beragam mulai dari Rp 5 ribu.


Penerbit Kompas Gelar Bursa Buku Murah, Tebar Diskon hingga 50 Persen

54 hari lalu

Suasana bursa buku murah Penerbit Buku Kompas di Gudang Penerbitan Buku Kompas, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu, 29 Januari 2023. Bursa buku murah ini berlangsung 27 Januari hingga 3 Februari 2023. TEMPO/Riri Rahayu
Penerbit Kompas Gelar Bursa Buku Murah, Tebar Diskon hingga 50 Persen

Penerbit Buku Kompas menggelar bursa buku murah dan beragam diskon sejak 27 Januari hingga 3 Februari 2023.


Pesta Buku Daring Ini Hadirkan Diskon Hingga 90 Persen

2 Mei 2020

Ilustrasi pesta diskon/potongan harga/obral/belanja. Shutterstock
Pesta Buku Daring Ini Hadirkan Diskon Hingga 90 Persen

Mizan Group menggelar pameran buku daring "Mizan Online Book Fair" sejak Kamis 30 April 2020 hingga 15 Mei 2020. Ada diskon hingga 90 persen.


Jakbook Fair Digelar di Pasar Kenari, Harga Buku Mulai Rp 5.000

25 Oktober 2019

Pengunjung memilih buku di Jakbook, Pasar Kenari, Jakarta, Selasa, 30 April 2019. Pasar buku ini berlokasi di lantai tiga Pasar Kenari. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
Jakbook Fair Digelar di Pasar Kenari, Harga Buku Mulai Rp 5.000

Pesta buku murah Jakbook Fair 2019 digelar di Pasar Kenari, Jakarta Pusat, mulai dari 25 Oktober hingga 3 November 2019.


Zona Kalap Jadi Andalan Indonesia International Book Fair 2019

26 Agustus 2019

Indonesia International Book Fair/indonesia-bookfair.com
Zona Kalap Jadi Andalan Indonesia International Book Fair 2019

Sejumlah penulis muda yang sedang hits akan meriahkan acara Indonesia International Book Fair 2019


Tiap Selasa Wage Malioboro Jadi Ruang Kosong, Enaknya Diisi Apa?

30 Juni 2019

Suasana di Malioboro Yogyakarta setiap hari Selasa Wage. TEMPO | Pribadi Wicaksono
Tiap Selasa Wage Malioboro Jadi Ruang Kosong, Enaknya Diisi Apa?

Tak ada pedagang kaki lima atau PKL yang berjualan dan bertepatan dengan berlakunya hari bebas kendaraan bermotor di Jalan Malioboro.


Langsung Ramai, Preview Day Big Bad Wolf 2019

28 Februari 2019

Suasana pameran buku The Big Bad Wolf Book Sale di Indonesia Convention and Exhibition (ICE) BSD, Tangerang Selatan, Banten, 2 Mei 2016. Acara ini merupakan pameran buku terbesar se-Asia. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat
Langsung Ramai, Preview Day Big Bad Wolf 2019

Pameran buku impor dan diskon-diskonnya dalam Big Bad Wolf 2019 akan hadir 1-11 Maret di ICE BSD.


Bazar The Readers Fest, Harga Buku Dijual Mulai Rp 10 Ribu

6 Oktober 2018

Sejumlah pengunjung melihat buku dalam pameran buku The Big Bad Wolf Sale 2017. Dalam acara ini diskon yang ditawarkan mulai dari 60 persen. TEMPO/Fajar Januarta
Bazar The Readers Fest, Harga Buku Dijual Mulai Rp 10 Ribu

Bagi Anda yang suka membaca buku atau seorang pengoleksi buku, gelaran The Readers Fest 2018 sangat sayang untuk dilewatkan.


53 Ribu Judul Buku di Islamic Book Fair 2018 Manjakan Pengunjung

19 April 2018

Pengunjung melihat-lihat buku yang dijual dalam pameran
53 Ribu Judul Buku di Islamic Book Fair 2018 Manjakan Pengunjung

Pameran buku-buku Islami atau Islamic Book Fair (IBF) 2018 diadakan di Balai Sidang Jakarta, 18-22 April 2018, menghadirkan 53 ribu judul buku.


Pameran Buku Big Bad Wolf, Banyak Pengunjung Datang Dini Hari

10 April 2018

Sejumlah pengunjung memilih buku yang dijual dalam acara Big Bad Wolf 2018 di ICE, BSD, Tangerang, 30 Maret 2018. Sebanyak 5,5 juta buku dengan pilihan yang lebih beragam dan penerbit yang lebih banyak. TEMPO/Fajar Januarta
Pameran Buku Big Bad Wolf, Banyak Pengunjung Datang Dini Hari

Saking tingginya peminat pameran buku Big Bad Wolf, tak sedikit pengunjung yang sudah di arena pada dini hari.