Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

SBY Tugaskan Agus Yudhoyono Menangkan Demokrat di Pemilu 2019

image-gnews
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (tengah) berfoto bersama jajaran pengurus partai dan kader baru partai, di Puri Cikeas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (15/2). Partai Demokrat memperkenalkan 21 kader baru yang terdiri dari beberapa artis, pengusaha dan atlet olahraga. ANTARAFOTO/Yulius Satria Wijaya/ama/18
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (tengah) berfoto bersama jajaran pengurus partai dan kader baru partai, di Puri Cikeas, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (15/2). Partai Demokrat memperkenalkan 21 kader baru yang terdiri dari beberapa artis, pengusaha dan atlet olahraga. ANTARAFOTO/Yulius Satria Wijaya/ama/18
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menunjuk Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY sebagai Komandan Satuan Tugas Bersama untuk Pemilihan Kepala Daerah 2018 dan Pemilihan Umum 2019. SBY mengatakan satgas ini bakal menargetkan partai Demokrat memenangkan pemilihan umum pada 2019.

"Karena kita ingin berhasil, kita ingin menang, dan kita siap berjuang bersama, maka partai Demokrat telah membentuk Kogasma 2019," kata SBY di kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta Pusat, Sabtu 17 Februari 2018.

Baca juga: Agus Yudhoyono Bidik Generasi Milineal untuk Basis Pemilih

SBY pun memerintahkan agar Kosgama Partai Demokrat 2019 melakukan kampanye dengan efektif, cerdas, mendidik, dan beretika. "Politik Demokrat adalah politik yang baik. Jika kita menginginkan kekuasaan maka kekuasaan itu haruslah diraih dengan cara-cara yang baik," ujar SBY.

Di hadapan ratusan kadernya di Wisma Proklamasi, SBY pun memberi motivasi agar bekerja keras membantu Kosgama 2019. "Jika Tuhan Yang Maha Esa dan sejarah kembali memberi amanah dan kekuasaan pada partai Demokrat maka kekuasaan itu harus digunakan untuk kebaikan rakyat Indonesia," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Agus Yudhoyono mengatakan tugas ini menjadi kehormatan dan tanggung jawabnya. Ia mengajak seluruh pengurus dari Dewan Pengurus Pusat sampai tingkat ranting bekerja sama. "Kita tentu senang kalau di sana-sini ada Superman. Tapi yang kita butuhkan adalah super team," ujarnya.

Baca juga: Demokrat Akui Kian Optimis dengan Elektabilitas Jokowi - AHY

Ia mengingatkan bahwa Partai Demokrat bukan partai yang dibangun atas pragmatisme dan transaksional. "Karena itu Demokrat menjadi rumah kita bersama bagi orang yang terpilih dan memilih hidup yang lebih bermakna dan bermartabat," ujar AHY. Seluruh kader yang mendengar pun menyerukan nama "AHY! AHY! AHY! AHY!".

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Final Four Livoli Divisi Utama 2023: Disaksikan SBY dan Emil Dardak, Lavani Raih Kemenangan Pertama

8 jam lalu

Tim bola voli Lavani Jakarta di Livoli Divisi Utama 2023. (PBVSI)
Hasil Final Four Livoli Divisi Utama 2023: Disaksikan SBY dan Emil Dardak, Lavani Raih Kemenangan Pertama

Tim bola putra LavAni berhasil memetik kemenangan pertama pada hari pertama final four Livoli Divisi Utama 2023.


Perjalanan Karir Firli Bahuri hingga Menjadi Tersangka, Pernah Menjabat Asisten Sespri SBY

8 hari lalu

Ketua KPK Firli Bahuri memberikan keterangan kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Senin, 20 November 2023.  Firli mengaku tidak akan mundur meskipun dirinya diduga terlibat dalam kasus pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL). TEMPO/Magang/Joseph.
Perjalanan Karir Firli Bahuri hingga Menjadi Tersangka, Pernah Menjabat Asisten Sespri SBY

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri ditetapkan sebagai tersangka pemerasan Syahrul Yasin Limpo. Pernah menjadi asisten Sespri SBY.


Analis Perkirakan Rupiah Menguat Berkat Surplus Neraca Perdagangan RI

15 hari lalu

Petugas tengah merapikan uang dolar Amerika pecahan 100 dolar dan uang Rupiah pecahan 100 ribu di tempat penukaran Valuta Asing di kawasan Kuningan, Jakarta, Senin, 17 Oktober 2022. Rupiah ditutup turun 60,5 poin atau 0,39 persen menjadi Rp 15.487,5 per dolar AS. Tempo/Tony Hartawan
Analis Perkirakan Rupiah Menguat Berkat Surplus Neraca Perdagangan RI

Analis Bank Woori Saudara BWS Rully Nova memperkirakan rupiah menguat terhadap dolar AS pada kisaran Rp 15.450 - Rp 15.520 per dolar AS.


Anak-anak Presiden Gabung di TPN Prabowo-Gibran, Siapa Saja Mereka?

23 hari lalu

Anak-anak Presiden Gabung di TPN Prabowo-Gibran, Siapa Saja Mereka?

TPN Prabowo-Gibran antara lain tercantum nama anak-anak presiden dari beberapa periode. Siapa saja mereka, berikut profilnya.


Bawaslu DKI Ungkap Modus-modus Kecurangan dalam Pemilu

28 hari lalu

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi DKI Jakarta Munandar Nugraha memberikan sambutan dalam acara Roadshow Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif pada Kamis di Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia (UNUSIA), Jakarta, Kamis, 2 November 2023. Acara tersebut dilaksanakan oleh Bawaslu DKI sebagai upaya mengajak mahasiswa untuk berpartisipasi dalam pengawasan Pemilu 2024. ANTARA/Mecca Yumna
Bawaslu DKI Ungkap Modus-modus Kecurangan dalam Pemilu

Bawaslu DKI mengajak mahasiswa terlibat langsung dalam pengawasan Pemilu sebagai pengawas TPS. Ungkap modus-modus kecurangan dalam pemilu.


Demokrat Sebut SBY Akan Turun Langsung Menangkan Prabowo di Jawa Timur

29 hari lalu

Ketua Badan Pembina Organisasi Keanggotaan dan Kaderisasi (BPOPKK) Partai Demokrat Herman Khaeron di Kompleks DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa, 10 Oktober 2023. TEMPO/Tika Ayu
Demokrat Sebut SBY Akan Turun Langsung Menangkan Prabowo di Jawa Timur

Demokrat mengatakan Susilo Bambang Yudhoyono akan berupaya memenangkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming di Jawa Timur.


Politik Makan Siang Jokowi Bersama Capres, SBY Pernah Buka Puasa Bersama Capres-Cawapres Pemilu 2014

30 hari lalu

Presiden Joko Widodo makan siang bersama calon presiden Ganjar Pranowo (kiri), Anies Baswedan (kanan), dan Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, Senin 30 Oktober 2023. TEMPO/Subekti.
Politik Makan Siang Jokowi Bersama Capres, SBY Pernah Buka Puasa Bersama Capres-Cawapres Pemilu 2014

Jokowi mengundang makan siang 3 capres. Langkah yang sebelumnya pernah dilakukan SBY pada 2014, mengundang buka puasa bersama capres-cawapres.


7 Kali Reshuffle Kabinet Jokowi Jilid 2, Terakhir Angkat Kembali Amran Sulaiman sebagai Menteri Pertanian

35 hari lalu

Presiden Joko Widodo saat melantik Andi Amran Sulaiman sebagai Menteri Pertanian untuk Sisa Masa Jabatan 2019-2024 di Istana Negara, Jakarta, Rabu 25 Oktober 2023. Amran akan mengisi kursi Menteri Pertanian setelah Syahrul Yasin Limpo (SYL) terjerat kasus di KPK. Amran merupakan eks Mentan periode 2014-2019. TEMPO/Subekti.
7 Kali Reshuffle Kabinet Jokowi Jilid 2, Terakhir Angkat Kembali Amran Sulaiman sebagai Menteri Pertanian

Presiden Jokowi secara resmi melantik Amran Sulaiman sebagai Menteri Pertanian menggantikan Syahrul Yasin Limpo. Simak riwayat perombakan kabinet Jokowi selama periode kedua menjabat.


5 Jenis BLT dari Pemerintah, Ada BLT El Nino hingga COVID-19

36 hari lalu

Petugas menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) kepada seorang lansia di Kantor Pos Malang, Jawa Timur, Kamis 8 September 2022. PT Pos Indonesia (Persero) setempat membagikan BLT kepada 16.151 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Malang dengan rincian BLT BBM Rp300ribu per KPM per dua bulan dan BPNT Rp200 ribu per bulan. ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto
5 Jenis BLT dari Pemerintah, Ada BLT El Nino hingga COVID-19

Sejak diluncurkan pada tahun 2005, program BLT diteruskan hingga saat ini dan telah memiliki banyak jenis, bahkan ada BLT El Nino


Apa itu Dinasti Politik? Pengamat Hukum Tata Negara Nilai MK Langgengkan Politik Dinasti Jokowi

37 hari lalu

Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka melihat sejumlah sepatu yang dipamerkan dalam acara Jakarta Sneakers Day, Senayan City, Jakarta, 3 Maret 2018. Bapak dan anak ini kompak bergaya santai dengan mengenakan kaus. TEMPO/Fakhri Hermansyah
Apa itu Dinasti Politik? Pengamat Hukum Tata Negara Nilai MK Langgengkan Politik Dinasti Jokowi

Pengamat Hukum Tata Negara Bivitri Susanti menilai putusan MK itu melanggengkan dinasti politik karena Jokowi saat ini masih menjabat.