Hari Kartini, Para Birokrat Perempuan Kini Tak Sulit Meniti Karier

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Jumat, 21 April 2017 09:40 WIB

Menteri Keuangan Sri Mulyani bersama Aktris Chelsea Islan membacakan surat Kartini pada acara "Panggung Para Perempuan Kartini" di Museum Bank Indonesia, Kota, Jakarta Barat, Selasa, 11 April 2017. Kegiatan istimewa ini digelar TEMPO dalam memperingati Hari Kartini. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi menilai kesetaraan gender di lingkungan pegawai negeri sipil (PNS) sudah sangat baik. Di sana, peran perempuan dan laki-laki sudah berimbang untuk setiap lini. Hal itu sejalan dengan filosofi peringatan Hari Kartini, yang jatuh pada hari ini.

“Semua sudah alami. Yang membedakan bukan laki-laki atau perempuan, tapi sistem merit,” ujar Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Herman Suryatman, saat dihubungi Tempo, Jumat, 21 April 2017.

Baca: Cerita Kartini Terenyuh Surat Al-Fatihah


Herman mencontohkan, di kementeriannya, jenjang karier perempuan sudah kompetitif dengan turut berpartisipasi dalam seleksi terbuka serta adil sesuai dengan persyaratan dan kompetisi. “Di kementerian ini, misalnya, ada empat deputi yang dalam perekrutannya dilakukan secara open bidding, lalu yang terpilih dua deputi perempuan dan dua deputi laki-laki,” tuturnya.

Terkait dengan perbandingan jumlah PNS laki-laki dan perempuan saat ini, menurut dia, cukup berimbang, “Enggak jauh berbeda jumlahnya.”

Herman mengatakan langkah perempuan meniti karier di jalur birokrat kini juga semakin mudah, asalkan memiliki kompetensi, kualifikasi, dan kinerja yang baik. “Tidak ada diskriminasi atau dikesampingkan. Kaum perempuan sendiri sudah sangat siap,” ujarnya.

Simak: Misteri Kematian Kartini pada 30 Menit Terakhir, karena Diracun?


Suasana dinamika dan atmosfer kerja di lingkungan PNS pun semakin kondusif. Herman menyatakan pihaknya akan terus menjaga suasana kesadaran kesetaraan gender tersebut dengan memberikan kesempatan yang sama serta terbuka kepada laki-laki dan perempuan untuk meniti karier, bahkan hingga jenjang pemimpin. “Sudah berjalan on the track. Yang penting, sistem merit untuk kebijakan dan manajemen PNS.”

Lalu untuk perlindungan terhadap hak-hak perempuan, ucap Herman, telah terpenuhi dengan baik. Perhatian terhadap pekerja perempuan, baik di daerah maupun pusat, juga tak ada bedanya.

Baca juga: Hari Kartini, Ada Sanggul Syahrini hingga Soimah dari Brebes


“Di kantor-kantor pemerintah, misalnya, sudah difasilitasi ruang laktasi atau daycare dan fasilitas lain yang khusus untuk melindungi privasi perempuan,” ujarnya.

GHOIDA RAHMAH




Berita terkait

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

3 hari lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

5 hari lalu

Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

Keahlian perempuan memberikan keuntungan sendiri khususnya di unit bisnis garmen J99 Corp.

Baca Selengkapnya

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

7 hari lalu

Semangat Hari Kartini dalam Transformasi Kepemimpinan Perempuan di Jasa Marga

27 persen perempuan sebagai pimpinan puncak perusahaan.

Baca Selengkapnya

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

8 hari lalu

PT Pegadaian Dukung Kesetaraan Gender Melalui Edukasi Keuangan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

8 hari lalu

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.

Baca Selengkapnya

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

9 hari lalu

Daftar Film Perjuangan Kartini Berikut Sinopsisnya

Film-film yang menggambarkan perjuangan R.A Kartini

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

9 hari lalu

Sri Mulyani Pakai Kain Batik pada Hari Terakhir di Washington, Hadiri 3 Pertemuan Bilateral

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengenakan kain batik pada hari terakhirnya di Washington DC, Amerika Serikat, 21 April kemarin.

Baca Selengkapnya

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

9 hari lalu

Jejak Surat RA Kartini: Emansipasi Hingga Agama

Potongan-potongan surat RA Kartini yang menunjukan perjuangan wanita

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

10 hari lalu

Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

Para perempuan di Yogyakarta memperingati Hari Kartini dengan lomba lari dan jalan kaki, serta membuat pameran lukisan.

Baca Selengkapnya

Gelar Kampus Menggugat di Hari Kartini, Guru Besar UGM: Kita Bagian Kerusakan Demokrasi di Era Jokowi

10 hari lalu

Gelar Kampus Menggugat di Hari Kartini, Guru Besar UGM: Kita Bagian Kerusakan Demokrasi di Era Jokowi

Kegiatan Kampus Menggugat ini menyorot kondisi demokrasi di penghujung kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang merupakan alumnus UGM.

Baca Selengkapnya