Pilkada Jawa Timur, Setya Novanto Sebut Kader NU Layak Memimpin  

Reporter

Minggu, 9 April 2017 22:06 WIB

Ketua DPR Setya Novanto melambaikan tangan sembari tertawa usai mengikuti Rapat Paripurna di Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, 15 Maret 2017. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Surabaya - Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar Setya Novanto menyatakan saatnya kader Nahdlatul Ulama (NU) memimpin Provinsi Jawa Timur pada periode mendatang.

"Selama ini kader NU belum pernah memimpin Jatim, sehingga pada pemilihan kepala daerah 2018 harus dimenangkan," ujarnya di Surabaya, Minggu, 9 April 2017.




Baca: Masuk 3 Terpopuler Pilkada Jawa Timur, Gus Ipul: Alhamdulillah

Menurut Ketua DPR tersebut, Jawa Timur merupakan basis NU. Tapi jabatan gubernur belum pernah dari kalangan NU. Selama ini posisi tersebut didominasi TNI dan nasionalis. Sampai saat ini, terdapat sejumlah nama kader NU yang disebut-sebut maju dalam pilkada Jawa Timur. Misalnya Wakil Gubernur Saifullah Yusuf dan Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa.

Dalam kesempatan yang sama, Setya menyampaikan hasil survei Indo Barometer yang menyebutkan tiga nama yang termasuk kandidat terbaik. Antara lain Saifullah Yusuf dengan angka 41 persen, Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini 39,8 persen, dan Khofifah Indar Parawansa 13,4 persen. Dengan hasil survei tersebut, kata dia, partainya masih akan merapatkan terlebih dulu mana kandidat terbaik untuk Jawa Timir dan berjanji akan diumumkan dalam waktu dekat.




Baca: Pilgub Jatim 2018, Begini Komentar Wali Kota Risma

"Kami masih perlu berunding dulu dengan DPP dan DPD Partai Golkar Jatim mencari siapa calon yang bisa menaikkan kekuatan dan elektabilitas Partai Golkar di Jatim," tutur Setya.

Menurut Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur, Nyono Suharli, penentuan pilihan kandidat yang didukung dalam pilkada Jatim tidak hanya melihat hasil survei, tapi juga rapor kredibilitasnya.

"Pilkada itu kalau bisa survei jangan hanya satu karena ada juga yang titipan. Yang jelas saya sendiri tidak akan maju dan tetap fokus sebagai bupati di Jombang," katanya.




Baca: Pilkada Jawa Timur 2018, Menteri Khofifah: Saya `Cek Sound` Dulu




Hasil survei Indo Barometer tersebut tak jauh berbeda dengan yang pernah diungkapkan peneliti senior dari Pusat Studi Demokrasi dan Hak Asasi Manusia (Pusdeham) Surabaya, Aribowo. Dia mengatakan, berdasarkan survei yang dilakukan, Saifullah Yusuf, Khofifah Indar Parawansa, dan Tri Rismaharini berpeluang besar memenangi pemilihan Gubernur Jawa Timur pada tahun depan. Menurut Dekan Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga itu, tiga tokoh tersebut selalu berada dalam tiga besar survei.

Saifullah adalah Wakil Gubernur Jawa Timur saat ini, Khofifah Menteri Sosial, dan Risma menjabat Wali Kota Surabaya. “Sejak survei kami tiga tahun lalu, popularitas mereka konsisten di tiga besar,” ucap Aribowo saat dihubungi Tempo, Ahad, 26 Maret 2017.




Advertising
Advertising

Baca: Kandidat Demokrat di Pilkada Jawa Timur, Ini Kata SBY dan Soekarwo




Peneliti dari Laboratorium Ilmu Politik dan Rekayasa Kebijakan (Lapora) Universitas Brawijaya Malang, Faza Dhora Nailufar, juga mengungkapkan hal senada. Menurut Faza, saat melakukan survei menjelang pemilihan kepala daerah Malang dan Batu, beberapa waktu lalu, Lapora menyisipkan pertanyaan tentang calon Gubernur Jawa Timur yang paling dikenal publik. “Gus Ipul, Khofifah, Risma yang tertinggi,” ujar dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Brawijaya itu.

ANTARA | KUKUH S. WIBOWO


Berita terkait

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

7 jam lalu

Emil Dardak Disebut Berpeluang Dampingi Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024, Berikut Profilnya

Emil Dardak berpeluang kuat kembali menjadi pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Berikut rekam jejaknya.

Baca Selengkapnya

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

7 jam lalu

Kata Politikus PAN, Demokrat, dan PDIP soal Cawagub Pendamping Khofifah

Politikus sejumlah partai politik angkat bicara soal cawagub pendamping Khofifah di Pilkada Jawa Timur. Siapa orangnya?

Baca Selengkapnya

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

1 hari lalu

Tolak PKS Gabung Koalisi Prabowo, Kilas Balik Luka Lama Waketum Partai Gelora Fahri Hamzah dengan PKS

Kabar PKS gabung koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran membuat Wakil Ketua Umum Partai Gelora Fahri Hamzah keluarkan pernyataan pedas.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

2 hari lalu

Serba-serbi Khofifah Jelang Pilkada Jawa Timur terkait Peluang dan Calon Lawan

Khofifah dinilai menjadi calon gubernur terkuat pada Pilkada Jatim 2024. PKB dan PPP tengah menyiapkan lawan.

Baca Selengkapnya

Soal Calon yang Diusung PKB di Pilkada Jawa Timur, Cak Imin: Masih Rahasia, Kalau Ketahuan Khofifah Bahaya

2 hari lalu

Soal Calon yang Diusung PKB di Pilkada Jawa Timur, Cak Imin: Masih Rahasia, Kalau Ketahuan Khofifah Bahaya

PKB masih merahasiakan calon gubernur yang akan mereka dukung di Pilkada Jawa Timur pada November 2024.

Baca Selengkapnya

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

2 hari lalu

PKB dan PPP Siapkan Lawan Khofifah di Pilkada Jawa Timur

PKB dan PPP siap untuk berkoalisi di Pilkada Jawa Timur. Kedua partai siap menghadirkan figur untuk melawan Khofifah Indar Parawansa.

Baca Selengkapnya

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

4 hari lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

15 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

18 hari lalu

Tak Hanya Remisi Lebaran, Tahun Lalu Setya Novanto Dapat Remisi HUT RI Selama 3 Bulan

Tidak hanya tahun ini, Setya Novanto alias Setnov pun mendapat remisi khusus Hari Raya Idulfitri 2023.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

18 hari lalu

Terpopuler Hukrim: Setahun Lalu Putusan Banding Vonis Mati Ferdy Sambo Dibacakan, Remisi Setya Novanto, Pilot Susi Air Dibawa ke Medan Perang

Berita mengenai setahun vonis banding Ferdy Sambo atas pembunuhan ajudannya, Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat banyak dibaca.

Baca Selengkapnya