Menteri Hukum Belum Beri Petunjuk Teknis

Reporter

Editor

Jumat, 13 Oktober 2006 17:51 WIB

TEMPO Interaktif, Denpasar:Kantor Wilayah Hukum dan Hak Asasi Manusia Bali masih menunggu petunjuk teknis pelaksanaan pertukaran tahanan Indonesia-Australia. Sampai saat ini belum ada kepastian apakah sepuluh narapidana yang ada di LP Krobokan termasuk yang akan dipertukarkan."Kita baru sebatas mendengar pernyataan Menteri di media-massa, tapi belum ada komunikasi resmi lisan maupun tertulis," kata Kepala Divisi Lembaga Pemasyarakatan Kanwil Hukum dan HAM Bali AA Mayun Mataram, Jum'at (13/10). Pernyataan yang dimaksud adalah pernyataan Menteri Hukum dan HAM Hamid Awalluddin bahwa pemerintah Indonesia dan Australia sudah sepakat untuk bertukar narapidana dan realisasinya akan dilakukan setelah perayaan Idul Fitri. Jumlah napi yang dipertukarkan meliputi 57 napi Indonesia yang akan ditukar 12 napi Australia.Mayun mengungkap, saat ini terdapat 10 warga Australia yang menjadi penghuni LP Krobokan. Mereka adalah 9 terpidana dalam kasus penyelundupan narkoba dari Bali ke Australia yang tersohor sebagai kasus Bali Nine. Satu terpidana lainnya adalah Scapelle Leigh Corby yang divonis 20 tahun penjara karena memasukkan mariyuana ke Indonesia. "Kita belum bisa memastikan apakah mereka akan masuk dalam pertukaran," sebutnya.Dalam kasus Bali Nine, Mahkamah Agung menjatuhkan vonis mati kepada enam orang diantara mereka. Yakni, Myuran Sukumaran, Andrew Chan, Scott Anthony Rush, Tan Duc Tanh Nguyenh, Si Yi Chen, dan Matthew James Norman. Bila mengacu pada pembicaraan mengenai persyaratan tehnis pertukaran yang dilakukan di Bali pada bulan Juni lalu, terpidana yang dijatuhi vonis mati tidak boleh disertakan dalam program ini.Dihubungi tentang kesepakatan itu, pengacara Corby, Erwin Siregar SH menyebut, belum melihatnya sebagai alternatif untuk meringankan hukuman bagi kliennya. Dia maish berkonsentrasi dengan langkah permohonan Peninjauan kembali yang saat ini masih berada di Mahkamah Agung. "Lagipula kita belum tahu prosedur tehnisnya seperti apa," kata dia.Rofiqi Hasan

Berita terkait

Vokasi UI Gandeng EVOS Kenalkan Industri eSports kepada Mahasiswanya di Prodi Ini

2 menit lalu

Vokasi UI Gandeng EVOS Kenalkan Industri eSports kepada Mahasiswanya di Prodi Ini

Universitas Indonesia (UI) melalui Program Studi Produksi Media, Program Pendidikan Vokasi, membangun kolaborasi strategis dengan EVOS.

Baca Selengkapnya

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

7 menit lalu

RUU MK Dibahas Diam-diam: Berikut Tanggapan Pedas Ketua MKMK, Mantan Ketua MK, hingga Mahfud MD

Pengesahan RUU MK di tahap I menimbulkan polemik. Sebab, selain dianggap dibahas diam-diam, bisa melemahkan independensi MK. Apa kata Ketua MKMK?

Baca Selengkapnya

Sertifikasi Halal UMK Diundur 2026, LPPOM Minta Sektor Hulu Diprioritaskan

7 menit lalu

Sertifikasi Halal UMK Diundur 2026, LPPOM Minta Sektor Hulu Diprioritaskan

Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika (LPPOM) MUI minta sektor hulu diprioritaskan. Sertifikasi halal UMK diundur 2026.

Baca Selengkapnya

Masjid Al Barkah Mangkrak, Pengurus Siapkan Amunisi Seret Kontraktor ke Polisi Akhir Mei

11 menit lalu

Masjid Al Barkah Mangkrak, Pengurus Siapkan Amunisi Seret Kontraktor ke Polisi Akhir Mei

Kontrakator Masjid Al Barkah akan dilaporkan ke polisi jika tidak mengembalikan sisa duit pembangunan sebesar Rp 3,6 miliar.

Baca Selengkapnya

Jejak Alan Walker, DJ yang Viral Sebarkan Nomor Ponsel

13 menit lalu

Jejak Alan Walker, DJ yang Viral Sebarkan Nomor Ponsel

DJ internasional, Alan Walker atau pria yang memiliki nama lengkap Alan Olav Walker ini lahir pada 24 Agustus 1997. Dia akan menggelar konser 8 Juni.

Baca Selengkapnya

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

20 menit lalu

Kata Komang Ayu Cahya Dewi Soal Penyebab Kekalahannya di Perempat Final Thailand Open 2024

Komang Ayu Cahya Dewi mengungkapkan kondisinya tidak prima saat bertanding melawan Han Yue di perempat final Thailand Open 2024.

Baca Selengkapnya

Imigrasi Surabaya Tangkap Warga Negara Bangladesh yang Diduga Terlibat Penyelundupan Manusia

21 menit lalu

Imigrasi Surabaya Tangkap Warga Negara Bangladesh yang Diduga Terlibat Penyelundupan Manusia

Seorang Warga Negara Bangladesh berinisial HR yang jadi DPO kasus penyelundupan manusia ditangkap Kantor Imigrasi Kelas I TPI Surabaya.

Baca Selengkapnya

Alan Walker akan Manggung Bareng Guru dan Siswa Asal Medan di Konser Jakarta

22 menit lalu

Alan Walker akan Manggung Bareng Guru dan Siswa Asal Medan di Konser Jakarta

Alan Walker mengajak guru musik dan beberapa siswa asal Medan untuk berkolaborasi di panggung konsernya mendatang.

Baca Selengkapnya

Pengurus GP Ansor Bertemu Jokowi di Istana Negara, Berikut Profil Gerakan Pemuda Ansor

26 menit lalu

Pengurus GP Ansor Bertemu Jokowi di Istana Negara, Berikut Profil Gerakan Pemuda Ansor

Jajaran pengurus GP Ansor menemui Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis, 16 Mei 2024. Berikut profil Gerakan Pemuda Ansor.

Baca Selengkapnya

Istana soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas: Presiden Ucapkan Terima Kasih

28 menit lalu

Istana soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas: Presiden Ucapkan Terima Kasih

Istana Kepresidenan juga menyatakan Jokowi selalu menghormati PDIP.

Baca Selengkapnya