Hari Pertama Pendaftaran Calon Hakim MK Masih Sepi Peminat

Reporter

Rabu, 22 Februari 2017 20:03 WIB

Ruang pendaftaran calon hakim Mahkamah Konstitusi di kompleks Istana Kepresidenan sepi dari pendaftar. TEMPO/Istman

TEMPO.CO, Jakarta-Hari pertama pendaftaran calon hakim Mahkamah Konstitusi masih sepi peminat, Rabu, 22 Februari 2017. Pantauan Tempo di lokasi pendaftaran, Gedung Pelayanan Informasi Publik Sekretariat Negara, belum ada orang yang mendaftar untuk menjadi hakim MK calon pengganti Patrialis Akbar yang telah diberhentikan.

Lokasi pendaftaran, ketika Tempo telusuri, ditempatkan di sebuah ruangan di lantai 2 Gedung Pelayanan Informasi Publik Sekretariat Negara. Untuk mencapai ke sana, tiga buah penunjuk arah ditaruh di sejumlah sudut gedung, seperti dekat lift dan dekat lorong menuju ruang pendataran.

Ruangan pendaftaran tersebut jauh dari kesan mewah. Luasnya hanya 12 meter persegi dan hanya ditandai dengan selembar kertas yang ditempel di depannya. Isinya pun tak aneh-aneh, hanya dua meja kerja dan delapan kursi untuk pendaftar maupun anggota Sekretariat Pansel Hakim MK.

Baca: Presiden Jokowi Teken Kepres, Ini Susunan Pansel Hakim MK

Selain tidak mewah, ruangan juga masih rapih. Tak ada tanda-tanda bekas kegiatan di sana. Hal itu terlihat dari susunan botol air mineral, meja, kursi, dan berkas-berkas yang tidak acak-acakan. Lampunya pun sudah dimatikan saat Tempo mengecek ke sana sebelum pukul 16.30.

Tempo sempat mencoba mencari orang yang bisa dimintai keterangan soal keberadaan anggota Sekretariat Pansel Hakim MK namun hasilnya nihil. Tidak ada satupun orang di sekitar ruangan itu yang berpenampilan seperti anggota sekretariat. Apa yang ada hanyalah sejumlah office boy yang tidak tahu di mana anggota sekretariat.

Simak: Bersiap Hadapi Sengketa Pilkada, Ini yang Dilakukan MK

Saat Sekretaris Negara Pratikno dimintai keterangan soal kerja Pansel MK, ia hanya mengatakan bahwa pemerintah berharap Pansel MK mencari calon hakim MK terbaik. Terutama, kata ia, yang ahli di bidang hukum, punya integritas tinggi, dan ingin berkontribusi untuk reputasi MK. "Tentu saja, tugas paling utamanya adalah menegakkan konstitusi," ujarnya.

Ditanyai apakah ada yang berbeda dari seleksi kali ini, misalnya syarat yang diperketat, Pratikno tidak menjawab pertanyaan. Ia malah berkata bahwa pemerintah memberikan kepercayaan pada pansel sepenuhnya untuk terkait seleksi hakim MK ini.

ISTMAN MP

Berita terkait

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

9 jam lalu

Sidang Sengketa Pileg di MK: Ribuan Suara PPP dan PDIP Diklaim Berpindah ke Partai Lain

PDIP dan PPP mengklaim ribuan suara pindah ke partai lain dalam sidang sengketa Pileg di MK hari ini.

Baca Selengkapnya

Kelakar Saldi Isra saat Pemohon Absen di Sidang Sengketa Pileg: Nanti Kita Nyanyi Lagu Gugur Bunga

11 jam lalu

Kelakar Saldi Isra saat Pemohon Absen di Sidang Sengketa Pileg: Nanti Kita Nyanyi Lagu Gugur Bunga

Hakim MK Saldi Isra berkelakar saat ada pemohon gugatan yang absen dalam sidang sengketa pileg hari ini.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Naik Pitam Komisioner KPU Absen di Sidang Pileg: Sejak Pilpres Enggak Serius

13 jam lalu

Hakim MK Naik Pitam Komisioner KPU Absen di Sidang Pileg: Sejak Pilpres Enggak Serius

Hakim MK Arief Hidayat menegur komisioner KPU yang tak hadir dalam sidang PHPU Pileg Panel III. Arief menilai KPU tak menganggap serius sidang itu.

Baca Selengkapnya

Sidang Sengketa Pileg, PPP Sebut Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Tiga Dapil Sumut

14 jam lalu

Sidang Sengketa Pileg, PPP Sebut Ribuan Suara Pindah ke Partai Garuda di Tiga Dapil Sumut

PPP mengklaim adanya ribuan perpindahan suara ke Partai Garuda di Dapil Sumut I-III.

Baca Selengkapnya

MK Gelar Sidang Lanjutan Pemeriksaan Pendahuluan Sengketa Pileg, Ada 81 Perkara

17 jam lalu

MK Gelar Sidang Lanjutan Pemeriksaan Pendahuluan Sengketa Pileg, Ada 81 Perkara

Juru Bicara MK Fajar Laksono mengatakan terdapat total 297 perkara dalam sengketa pileg 2024. Disidangkan secara bertahap.

Baca Selengkapnya

Saat Hakim MK Pertanyakan Caleg PKB yang Cabut Gugatan ke PDIP

1 hari lalu

Saat Hakim MK Pertanyakan Caleg PKB yang Cabut Gugatan ke PDIP

Kuasa hukum mengaku mendapat informasi pencabutan itu dari kliennya saat sidang MK tengah berlangsung.

Baca Selengkapnya

PKB Ajukan Gugatan Sengketa Pileg karena Kehilangan Satu Suara di Halmahera Utara, Ini Alasannya

2 hari lalu

PKB Ajukan Gugatan Sengketa Pileg karena Kehilangan Satu Suara di Halmahera Utara, Ini Alasannya

Dalam sidang sengketa Pileg, PKB meminta KPU mengembalikan suara partainya yang telah dihilangkan.

Baca Selengkapnya

PPP Minta Dukungan PKB di Sidang Sengketa Pileg, Muhaimin Siapkan Ini

2 hari lalu

PPP Minta Dukungan PKB di Sidang Sengketa Pileg, Muhaimin Siapkan Ini

PPP menyatakan gugatan sengketa Pileg 2024 dilayangkan karena menilai ada kesalahan pencatatan suara di KPU.

Baca Selengkapnya

PPP Akui Rencana Pertemuan dengan Prabowo dalam Waktu Dekat

2 hari lalu

PPP Akui Rencana Pertemuan dengan Prabowo dalam Waktu Dekat

PPP mengkonfirmasi pihaknya akan menemui Prabowo Subianto usai pilpres 2024 selesai. Namun PPP menegaskan arah politiknya akan dibahas dalam Rapimnas.

Baca Selengkapnya

PPP Akan Bahas Arah Politik Pasca Pilpres 2024 dalam Rapimnas

2 hari lalu

PPP Akan Bahas Arah Politik Pasca Pilpres 2024 dalam Rapimnas

Pilpres 2024 baru saja selesai, PPP belum menentukan arah politiknya karena masih fokus untuk sengketa pileg di MK.

Baca Selengkapnya